Komunikasi dan Sistem Informasi

27

3.1. Pelayanan Penunjang Akademik

3.1.1. Perpustakaan

Perpustakaan IPB merupakan unit pengelola informasi ilmiah untuk mendukung program pendidikan, pengajaran, dan penelitian bagi sivitas akademika IPB dengan menyediakan berbagai layanan informasi ilmiah yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.Visi Perpustakaan IPB yaitu menjadi unit yang dapat memberikan sistem layanan dan basis pengetahuan global berbasis teknologi informasi yang mendukung riset unggulan bertaraf internasional. Misi yang diemban Perpustakaan IPB adalah 1 menjadi pusat layanan perpustakaan modern bagi sivitas akademika IPB dan masyarakat umumnya; 2 menyediakan informasi yang mendukung Tridharma Perguruan Tinggi; 3 mengembangkan jaringan perpustakaan global pada lingkup nasional dan internasional; dan 4 menciptakan lingkungan gemar membaca yang tertib, nyaman, dan bersahabat. Sumber informasi yang tersedia di Perpustakaan IPB berupa bebagai jenis koleksi seperti buku, skripsi, tesis, disertasi, laporan, dan jurnal, baik dalam bentuk cetak maupun elektronik seperti CD-ROM. Perpustakaan IPB juga berlangganan jurnal elektronik, seperti Science Direct, The Essential Electronic Agricultural Library TEEAL dan Proquest.Koleksi tersebut bisa diakses secara cepat dan mudah melalui komputer Online Public Access Catalogue OPAC yang tersedia di perpustakaan sebanyak 18 komputer.Disamping itu berbagai koleksi tersebut juga bisa diakses melalui internet dengan homepage http:perpustakaan.ipb.ac.id yang dikenal dengan IPB Electronic Library IEL. Perpustakaan IPB menyediakan berbagai layanan, yaitu 1 sirkulasi; 2 penelusuran informasi; 3 dan percetakan. Disamping itu juga menyediakan layanan fotokopi, scanning, CD burning, bimbingan pembaca, konsultasi, pelatihan dan magang dalam bidang perpustakaan, serta pengelolaan informasi. Disamping melayani penelusuran informasi secara elektronik, Perpustakaan IPB juga telah melakukan komputerisasi untuk berbagai kegiatan. Diantaranya adalah pencatatan pengunjung perpustakaan, dan scanning barcode di bagian sirkulasi pengembalian dan peminjaman buku, sehingga transaksi peminjaman akan tercatat di pangkalan data peminjaman buku. Perpustakaan memberikan layanan setiap hari pada pukul 08.00-21.00, kecuali hari Minggu pukul 08.00-16.00

3.1.2. Komunikasi dan Sistem Informasi

Saat ini seluruh kampus IPB terkoneksi ke jaringan Local Area Network LAN dan Metropolitan Area Network MAN menggunakan kabel serat optik FO. 28 Untuk mendukung penyediaan software berlisensi, IPB bekerjasama dengan Microsoft dalam bentuk IPB-Microsoft Open Value Subscription for Education Solutions IMOVSES. Sivitas akademika dapat menggunakan software keluaran Microsoft seperti Windows, MS Office, SQL Server, Visual Studio, dan produk lainnya. Untuk mendukung administrasi akademik, IPB juga mengembangkan SIMAK Sistem Informasi Manajemen Akademik terintegrasi yang dapat diakses mahasiswa untuk berbagai keperluan administrasi akademik misalnya KRS- onlilne, EPBM Evaluasi Proses Belajar Mengajar, jadwal kuliah, jadwal ujian dan lain sebagainya. Mahasiswa juga dapat memanfaatkan sistem pembelajaran online dengan mengkases LMS Lecture Management System di alamat http:lms.ipb.ac.id. Aplikasi yang juga dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa adalah Google Apps http:apps.ipb.ac.id yang memiliki aplikasi email, calender, drive, documents, sites dan google+. IPB juga menyediaakan student blogs http:student.ipb.ac.id yang dapat dimanfaatkan untuk pembuatan blog mahasiswa. Seluruh aplikasi tersebut dapat diakses mahasiswa dengan menggunakan User-ID masing-masing. Fasilitas lainnya yang yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa adalah fasilitas video conference dan Cyber Mahasiswa yang tersebar di beberapa lokasi, yaitu: 1. Cyber Mahasiswa Singkong Manihot utilisima untuk mahasiswa PKU yang berlokasi di Gedung Perpustakaan Lt. 4 Darmaga dengan jumlah komputer sebanyak 150 unit. 2. Cyber Mahasiswa Merpati Streptophilia turtur yang berlokasi di Grawida dengan jumlah komputer sebanyak ± 80 unit. 3. Gedung Pusat Kompter GPK berlokasi di depan Gedung Perpustakaan Pusat dengan jumlah komputer + 60 unit, dapat digunakan untuk berbagai pelatihan dan kegiatan video conference.

3.1.3. Fasilitas LapangUniversity Farm