FIS332 Fisika Material 22-0 FIS339 Fisika Membran 32-3 FIS324 Teori Relativitas 32-2 FIS455Metode Karakterisasi Material 32-3 FIS451 Sistem Kendali 32-3

429

21. FIS354 Sensor dan Transduser 32-3

Matakuliah ini membahas dasar-dasar sensor dan transduser serta aplikasinya dalam sistem intrumentasi. Dalam mata kuliah ini dibahas tentang sensor pergeseran, stress dan strain, gaya dan torka, tekanan, aliran fluida, temperatur, gerak, akustik, biosensor, chemical sensor dan sensor proximity.

22. FIS326 Fisika Atom dan Molekul 32-2

Prasyarat: FIS321 Mata kuliah ini membahas tentang teori kuantum, atom berelektron tunggal, interaksi atom berelektron tunggal dengan radiasi elektromagnetik, struktur halus dan hiper-halus, interaksi atom berelektron tunggal dengan medan listrik dan magnet eksternal, atom berelektron dua, atom berelektron banyak, interaksi atom berelektron banyak dengan radiasi elektromagnetik dan dengan medan listrik dan magnet statik, struktur molekul, spektra molekular Maser, Laser dan interaksinya dengan atom dan molekul, aplikasi fisika atom dan molekul

23. FIS332 Fisika Material 22-0

Fisika material merupakan mata kuliah lanjut yang diberikan meliputi peradaban material, klasifikasi dan mikrostruktur material, pembentukan dan peningkatan kualitas pada material, sifat dan karakteristik berbagai material komposit, logam, keramik, polimer dll.

24. FIS339 Fisika Membran 32-3

Prasyarat: FIS234 Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan teori dan konsep tentang fenomena fisika pada sistem membran baik memban biologi maupun memban sintetik. Materi kata kuliah ini meliputi: sintesis dan karakterisasi membran, fenomena transport materi pada membran, filtrasi pada membran, pemodelan membran dan aplikasi teknologi membran.

25. FIS324 Teori Relativitas 32-2

Prasyarat: FIS215 Mata kuliah ini mencakup pembahasan mengenai prinsip dasar relativitas khusus, prinsip kesetaraan ruang-waktu, transformasi Lorentz dan 430

26. FIS455Metode Karakterisasi Material 32-3

Prasyarat: FIS328 Matakuliah inibertujuan memberikan pemahaman konsep dan teknis bagi mahasiswa tugas akhir dalam melaksanakan penelitian terkait sifat material. Topik-topik mata kuliah ini meliputi: Mikroskop optik, Transmission Electron Microscopy TEM, Scanning Electron Microscopy SEM, Scanning Probe Microscopy SPM, Metode Difraksi Sinar-X XRD untuk Analisis Struktur, Spektroskopi Absorpsi dan Emisi Atomik, Spektroskopi Sinar-X untuk Analisis Unsur, Spektroskopi Elektron untuk Analisis Permukaan, Spektrometri Massa untuk Analisis Permukaan, Spektroskopi Vibrasional untuk Analisis Molekuler FTIR, Spektroskopi Fluoresens Spektrofluorometri, dan Analisis Termal. Particle Size Analyzer.

27. FIS451 Sistem Kendali 32-3

Pada mata kuliah ini akan disampaikan bahasan tentang sistem instrumentasi, metode pengolahan sinyal, prinsip dasar kontrol. Kontrol on-off, kontrol proporsi, aksi integral, aksi derivasi, mode control bertingkat, control PID, metode control Artificial Neural Network, metode control Fuzzy, mikrokontroler, Programmable Logic Control PLC.

28. FIS435 Biomaterial 22-0