Variabel Model Pembelajaran Group Investigation GI Variabel Model Pembelajaran Children Learning in Science CLIS

68 Pengamatan ini digunakan untuk mengecek keterlaksanaan model pembelajaran GI pada kelompok eksperimen 1, model pembelajaran CLIS pada kelompok eksperimen 2, dan pembelajaran konvensional pada kelompok kontrol.

3.6.1.1 Variabel Model Pembelajaran Group Investigation GI

Variabel GI dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan lembar observasi pengamatan model pembelajaran GI. Pengukuran pengamatan pelaksanaan model pada kelompok eksperimen 1 disusun berdasarkan skala penilaian rating scale dengan skor maksimal 4 pada setiap aspek yang diamati. Sudjana 2014:77, menyatakan skala penilaian digunakan untuk mengukur penampilan atau perilaku individu pada suatu kategori yang bermakna nilai. Pengisian lembar pengamatan yaitu dengan memberi tanda ce k √ apabila aspek yang diamati nampak selama proses pembelajaran. Lembar pengamatan pelaksanaan model pembelajaran GI untuk guru dapat dibaca pada lampiran 23. Lembar pengamatan model pembelajaran GI pada siswa digunakan untuk memastikan bahwa siswa juga sudah mengikuti pembelajaran sesuai dengan sintaks pembelajaran GI. Lembar pengamatan pelaksanaan model pembelajaran GI untuk siswa dapat dibaca pada lampiran 29.

3.6.1.2 Variabel Model Pembelajaran Children Learning in Science CLIS

Variabel CLIS dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan lembar observasi pengamatan model pembelajaran CLIS. Pengukuran pengamatan pelaksanaan model pada kelompok eksperimen 2 disusun berdasarkan skala penilaian rating scale dengan skor maksimal 4 pada setiap aspek yang diamati. Sudjana 2014:77, menyatakan skala penilaian digunakan untuk mengukur 69 penampilan atau perilaku individu pada suatu kategori yang bermakna nilai. Pengisian lembar pengamatan yaitu dengan memberi tanda cek √ apabila aspek yang diamati nampak selama proses pembelajaran. Lembar pengamatan pelaksanaan model pembelajaran CLIS untuk guru dapat dibaca pada lampiran 25. Adapun lembar pengamatan model pembelajaran CLIS yang dilakukan oleh siswa digunakan untuk memastikan bahwa siswa juga sudah mengikuti pembelajaran sesuai dengan sintaks pembelajaran CLIS. Lembar pengamatan model pembelajaran CLIS untuk siswa terdapat pada lampiran 31.

3.6.2 Instrumen Kuantitatif Tes