Pendidikan Anak Usia Dini PAUD a. Pengertian Pendidikan Anak Usia Dini PAUD

29

c. Satuan Pendidikan Anak Usia Dini PAUD

Dalam Undang-Undang Sistem Pendidikan disebutkan bahwa ruang lingkup lembaga-lembaga PAUD terbagi kedalam tiga jalur, formal, nonformal dan informal. Keiga jalur tersebut diselenggarakan sebelum pendidikan dasar. Ruang lingkup lembaga penyelenggara PAUD terbagi ke dalam tiga jalur, yaitu formal, non-formal dan informal. PAUD jalur pendidikan formal diselenggarakan oleh Taman Kanak-kanak TK, Raudhatul Athfal RA, atau bentuk pendidikan lain sederajat dengan rentang usia antara 4-6 tahun. Selanjutnya, PAUD jalur pendidikan non-formal diselenggarakan oleh Kelompok Bermain KB dengan rentang usia 2-4 tahun, Taman Penitipan Anak TPA atau bentuk pendidikan sederajat lainnya seperti Satuan PAUD SejenisSPS Pasal 28 UUSPN No. 20 tahun 2003. Terdapat berbagai lembaga PAUD yang selama ini telah dikenal oleh masyarakat luas, diantaranya Yuliani Nurani Sujiono, 2009: 22-32 : a. Taman Kanak-Kanak TK dan Raudhatul Atfhal RA TK adalah salah satu bentuk satuan pendidikan bagi anak usia dini pada jalur pendidikan formal yang menyelenggarakan program pendidikan bagi anak usia empat sampai enam tahun. Sasaran pendidikan TK adalah anak usia empat sampai enam tahun yang dibagi kedalam dua kelompok belajar berdasarkan usia yaitu Kelompok A untuk usia empat sampai lima tahun dan Kelompok B untuk anak didik usia lima sampai enam tahun. Pelayanan pendidikan TK dilaksanakan minimal enam hari dalam seminggu dengan jam layanan minimal 2,5 jam per hari. Jumlah layanan dalam satu tahun minimal 160 hari atau 34 minggu, dengan kelompok dan alokasi waktu 30 perminggu adalah 15 jam. 15 jam merupakan pertemuan perminggu 15 x 60 menit, sedangkan jumlah jam untuk pembiasaan pengembangan diri dan kemampuan dasar fleksibel tidak dapat disamakan dengan jumlah jam pertemuan per mata pelajaran di Sekolah Dasar. Tenaga edukatif dalam pendidikan TK disebut pendidik atau guru. Persyaratan tenaga edukatif di Tmana Kanak-Kanak sebagai berikut : 1. Memiliki tenaga pendidik dengan kualifikasi akademik seurang- kurangnya Diploma Empat D-IV atau Sarjana S1 dibidang Pendidikan Anak Usia Dini, kependidikan lain atau psikologi dan memiliki sertifikasi profesi guru PAUD. 2. Memiliki tenaga kependidikan meliputi sekurang-kurangnya minimal satu kepala Taman Kanak-kanak, tenaga administrasi dan tenaga kebersihan. 3. Menyediakan tenaga kesehatan dan atau psikolog yang memiliki izin praktik. Rasio antara pendidik dan anak dalam standar pelayanan minimal SPM adalah 1:25. Sedangkan rasio ideal satu orang pendidik melayani 1012 anak. Struktur kurikulum TK dan RA memiliki dua bidang pengembangan, yaitu: 1 pembiasaan pengembangan diri, yang terdiri dari: moral dan nilai-nilai agama, sosial, emosional dan kemandirian, dan 2 pengembangan kemampuan dasar yang terdiri dari: bidang pengembangan berbahasa, kognitif, fisikmotorik, dan seni. 31 b. Kelompok Bermain KB Kelompok bermain adalah salah satu bentuk PAUD pada jalur pendidikan non formal yang menyelenggarakan program pendidikan sekaligus program kesejahteraan bagi anak usia dua sampai dengan empat tahun. Tujuan diselenggarakannya KB adalah untuk menyediakan pelayanan Pendidikan, Gizi dan Kesehatan anak secara holistik dan mengoptimalkan tumbuh kembang anak sesuai dengan potensi anak yang dilaksanakan sambil bermain. Secara lebih rinci tujuannya adalah, 1 meningkatkan keyakinan dalam beragama, 2 mengembangkan budi pekerti dalam kehidupan anak, 3 mengembangkan sosialisasi dan kepekaan emosional, 4 meningkatkan disiplin melalui kebiasaan hidup, 5 mengembangkan komunikasi dalam kemampuan berbahasa, 6 meningkatkan pengetahuan atau pengalaman melalui kemampuan daya pikir, 7 mengembangkan koordinasi motorik halus dan kreativitas dalam keterampilan dan seni, 8 meningkatkan kemampuan motorik kasar dalam kesehatan jasmani. Peserta didik di KB diprioritaskan bagi anak usia dua sampai dengan empat tahun dengan jumlah anak sekurang-kurangnya sepuluh anak. Selain itu, anak usia lima sampai enam tahun yang karena sesuatu hal terpaksa tidak mendapat kesempatan terlayani di lembaga PAUD formal dapat dilayani di Kelompok Bermain dengan jumlah minimal sepuluh anak. Tenaga pendidik dari KB memberikan persyaratan berpendidikan minimal SLTAsederajat, sehat jasmani dan rohani, mendapatkan pelatihan pendidikan anak usai dini, memiliki kemampuan mengelola kegiatan