Pendekatan Penelitian METODE PENELITIAN

64 keoptimalan atau ketidakoptimalan pelaksanaan program parenting diharapkan menjadi dasar untuk menjelaskan sejauh mana keberhasilan program parenting.

B. Penentuan Subjek dan Objek Penelitian

Dalam penelitian ini, penentuan subjek dan objek penelitian berdasarkan tujuan penelitian yakni mendeskripsikan hasil evaluasi program parenting di Kelompok Bermain KB Prima Sanggar, Sanggar Kegiatan Belajar SKB Bantul berdasarkan aspek, yaitu konteks, masukan, proses dan hasil. Hal tersebut bertujuan untuk memperoleh segala informasi yang dibutuhkan dalam penelitian.

1. Penentuan Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah orang-orang yang dapat memberikan informasi mengenai keadaan yang sebenarnya dari obyek penelitian, sehingga diperoleh informasi yang sesuai. Penentuan subyek penelitian berdasarkan informasi yang dibutuhkan dalam penelitian. Informasi yang dikumpulkan dari penelitian merupakan informasi yang sesusai dengan tujuan dalam penelitian. Penentuan subjek dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive yaitu dengan cara pemilihan sumber data yang akan diwawancarai menggunakan pertimbangan tertentu Sugiyono, 2013: 299. Menurut Sugiyono 2013 : 303, sumber data atau sebagai informan sebaiknya yang memenuhi kriteria sebagai berikut: 65 a. Mereka yang menguasai atau memahami sesuatu melalui proses enkulturasi, sehingga sesuatu itu bukan sekedar diketahui, tetapi juga dihayatnya. b. Mereka yang tergolong masih sedang berkecimpung atau terlibat pada kegiatan yang tengah diteliti. c. Mereka yang mempunyai waktu yang memadai untuk dimintai informasi. d. Mereka yang tidak cederung menyampaikan informasi hasil “kemasannya” sendiri. e. Mereka yang pada mulanya tergolong “cukup asing” dengan peneliti sehingga lebih menggairahkan untuk dijadikan semacam guru atau nara sumber. Berdasarkan penjelasan diatas, untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan mengenai program parenting di KB Prima Sanggar, maka subjek penelitian ini adalah pengelola KB, narasumber dan orang tua murid sebagai narasumber dan sasaran program tersebut. Penentuan subjek penelitian dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive yaitu dengan cara pemilihan sumber data yang akan diwawancarai menggunakan pertimbangan tertentu. Menurut kriteria yang telah dijelaskan oleh Sugiono 2013 : 303 di atas, peneliti menggunakan kriteria peserta yang tergolong masih sedang berkecimpungterlibat pada kegiatan yang tengah diteliti, mereka yang mempunyai waktu yang memadai untuk dimintai informasi dan mereka yang pada mulanya tergolong “cukup asing” dengan peneliti sehingga lebih menggairahkan untuk dijadikan narasumber. Sumber data dari pengelola program adalah ketua dan tim penyelenggara program parenting. Sumber data ini digunakan untuk mengetahui informasi konteks context yang berkaikan 66 dengan kesesuaian program dengan kebutuhan masyarakat dan mitra program, masukan input mengenai penunjang keterlaksanaan program tenaga pendidik, sarpras dan keuangan, proses process berkaitan dengan pelaksanaan program dan hasil berkaitan dengan manfaat. Pemilihan beberapa subjek ini bertujuan untuk mendapatkan informasi dari sumber yang berbeda sehingga daya yang diperoleh dapat diakui kebenarannya. Untuk lebih jelasnya, peneliti menyajikan daftar subjek dalam tabel berikut : Tabel 3. Daftar Subjek Penelitian Program Parenting di KB Prima Sanggar SKB Bantul No . Nama Keterangan Jenis Kelamin Alamat Pendidik an Pekerjaan 1. RM Pengelola P Demangan, Wonokromo, Pleret, Bantul. S1 Pamong Belajar 2. YA Narasumber P Tarudan, Bangunharjo, Sewon, Bantul. S1 Pegawai Puskesmas Sewon II 3. DU Narasumber P Dokaran, Tamanan, Banguntapan, Bantul. S1 Pamong Belajar 4. DL Orang tuaWali murid P Demangan, Bangunharjo, Sewon, Bantul. D2 IRT 5. PY Orang tuaWali murid P Ngasem, Timbulharjo, Sewon, Bantul. SMK IRT 6. RH Orang tuaWali murid P Wojo, Bangunharjo, Sewon, Bantul. SMA IRT

2. Penentuan Objek Penelitian

Menurut Spradley dalam Sugiyono 2013: 297-298 penelitian pendekatan kualitatif tidak menggunakan istilah populasi, tetapi 67 menggunakan istilah social situation atau situasi sosial yang terdiri atas tiga elemen yaitu, tempat place, pelaku actors, dan aktivitas activity yang berinteraksi secara sinergis. Situasi sosial tersebut, dapat dinyatakan sebagai objek penelitian yang ingin difahami secara lebih mendalam “apa yang terjadi” di dalamnya. Pada penelitian kualitatif, peneliti memasuki situasi sosial tertentu, dimana peneliti melakukan observasi dan wawancara kepada orang-orang yang dianggap mengerti tentang situasi sosial tersebut. Oleh karena itu, dari penjabaran diatas objek dari penelitian ini adalah informasi hasil evaluasi pada konteks, masukan, proses dan hasil dari program parenting di KB Prima Sanggar.

C. Setting Penelitian 1. Tempat Penelitian

Tempat penelitian ini adalah di KB Prima Sanggar SKB Bantul yang beralamatkan di Jl. Imogiri Barat, Km. 7, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta dengan pertimbangan sebagai berikut. 1. SKB Bantul merupakan salah satu lembaga pendidikan non formal yang menyelenggarakan program Kelompok Bermain KB yang bernama Prima Sanggar yang ikut serta dalam pendidikan anak usia dini.