Kepemimpinan organisasi LAP EVALUASI DIRI UPN 2016

Evaluasi Diri Institusi Perguruan Tinggi - UPN “Veteran” Jawa Timur, 2016 I - 24 mampu menyusun program kegiatan dan rencana anggaran PKRA tahunan. Ditingkat FakultasPascasarjana seorang DekanDirektur sebagai pimpinan juga mampu menjabarkan dan mengeporasionalisasikan visi, misi, tujuan dan sasaran FakultasPascasarjana kedalam rencana strategis dalam jangka waktu 5 tahun dan menyusun program kegiatan dan rencana anggaran PKRA tahunan di tingkat fakultas yang berpedoman pada visi, misi, tujuan dan sasaran, rencana strategis dan PKRA Universitas. Ditingkat program studi, ketua program studi telah mampu menjabarkan dan mengeporasionalisasikan visi, misi, tujuan dan sasaran program studi kedalam rencana strategis dalam jangka waktu 5 tahun dan menyusun program kegiatan dan rencana anggaran PKRA untuk pembelajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat serta kerjasama di tingkat program studi yang berpedoman pada visi, misi, tujuan dan sasaran, rencana strategis serta PKRA Fakultas dan Universitas. Pimpinan ditingkat Universitas, FakultasPascasarjana dan program studi memiliki komitmen yang sangat tinggi dalam mengoperasionalisasikan PKRA, hal ini diitunjukan dengan berbagai upaya melalui dukungan peningkatan kualitas sumber daya manusia, pengelolaan tata pamong, sarana dan prasarana yang memadai, kurikulum yang releven dan sistem pembelajaran yang berkualitas serta kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat didukung melalui kerja sama yang dibangun dengan baik.

2. Kepemimpinan organisasi

Kepemimpinan organisasi dimaksudkan sebagai usaha dan cara yang dilakukan unsur pimpinan guna mewujudkan visi, misi dan tujuan universitas melalui perencanaan program kegiatan dan anggaran, pengawasan pelaksanaan program kegiatan dan anggaran, koordinasi dalam pelaksanaan program kegiatan yang bersifat insidensiil maupun terstruktur dan pengambilan kebijakan dalam menyelesaikan permasalahan yang dihadapi. Sebagai contoh Kepemimpinan organisasi secara terstruktur telah dituangkan dalam Surat Keputusan Rektor Nomor: SKEP160XII2007 tentang Rapat Pimpinan dan Rapat Kerja di Lingkungan UPNVJT Jatim, yaitu: 1 Rapimtas diadakan sesuai kebutuhan yang diikuti oleh Rektor, Warek I, Warek II, dan Warek III,pejabat eselon I para Dekan,Direktur PPS,Ketua LPPM,Ketua BPM membahas isu-isu strategis dan arah kebijakan umum yang akan didesiminasikan ke tingkat pimpinan dibawahnya. 2 Coffee Morning diadakan setiap minggu yang diikuti oleh Rektor, Se-Warek, Se- Dekan dan Se-Ka. Biro membahas tentang evaluasi pelaksanaan program kerja satu minggu sebelumnya dan mengkoordinasikan rencana kerja satu minggu yang akan datang. Evaluasi Diri Institusi Perguruan Tinggi - UPN “Veteran” Jawa Timur, 2016 I - 25 3 Rapimbul diadakan setiap bulan atau sesuai kebutuhan yang diikuti oleh Rektor,Warek I, Warek II,Warek III,para pejabat eselon Ipara Dekan,Direktur PPs, Ketua LPPM, Ketua BPM, Kepala Biro Akademik,Kepala Biro Kermawa, Kepala Biro Umum, Kepala Rengarku ,Kepala P3AI, UPT Telematika, UPT Perpustakaan,UPT Poliklinik, Kabag Personalia, membahas dan mendapat kesepakatan tentang masalah teknis yang ditemukan dalam tata kelola Universitas. 4 Rapat teknis bidang I diadakan setiap bulan yang diikuti oleh Warek I, para Wadek I, Wadir PPs, Kaprodi dan sesprodi, Sekretaris LPPM dan BPM, Karo Akademik, 5 Rapat teknis bidang II diadakan setiap bulan yang diikuti oleh Warek II, para Wadek II, Wadir PPs, Sekretaris LPPM dan BPM, Karo Rengarku, Karo Umum, para Kabag Rengarku, Kabag Kepegawaian dan Pejabat Pelaksana Keuangan Satker PPKS 6 Rapat teknis bidang III diadakan setiap bulan yang diikuti oleh Warek III, para Wadek I, Wadir PPs, Sekretaris LPPM dan BPM, Karo Kermawa 7 Rapat koordinasi Universitas setiap bulan atau sesuai kebutuhan yang diikuti oleh bidang Akademik, bidang Adminisrasi Keuangan, bidang Kerjasama dan Komunikasi, para KaProgdi. 8 Rapat pimpinan Satker diadakan setiap bulan atau sesuai kebutuhan yang diikuti oleh anggota pimpinan Satker terkait Se-Warek, Kaprodi, Sesprodi, Ka Lab, Ka TU. 9 Rapat program studi diadakan setiap bulan atau sesuai kebutuhan yang diikuti oleh Kaprogdi, Sekprogdi, para dosen, dan tenaga kependidikan Kegiatan pimpinan sebagaimana dilaksanakan pada butir diatas adalah dalam rangka menentukan skala prioritas dari rencana kegiatan. Disamping itu, untuk pelaksanaan sesuai dengan waktu yang telah direncanakan sehingga diharapkan dapat diwujudkan tepat waktu dan tepat sasaran.

3. Kepemimpinan publik