7.7 Pengembangan Prioritas Persyaratan Teknik
Pengembangan  prioritas  persyaratan  teknik  merupakan  langkah  terakhir dalam  membangun  Matriks  HOQ.  Tujuan  pengembangan  prioritas  persyaratan
teknik yaitu mengidentifikasi persyaratan teknik yang dibutuhkan untuk dilakukan perbaikan dan untuk memenuhi persyaratan pelanggan. Letak prioritas persyaratan
teknik  berada  di  bawah  baris  penilaian  kompetitif  teknik  pada  Matriks  HOQ. Prioritas  persyaratan  teknik  mempunyai  beberapa  komponen  antara  lain  derajat
kesulitan, nilai sasaran, bobot absolut, dan bobot relatif.
7.7.1  Derajat Kesulitan
Derajat kesulitan bertujuan untuk menentukan persyaratan teknik apa saja yang  mudah  dilakukan  pengembangan.  Proses  mengidentifikasi  derajat  kesulitan
dapat  dilakukan  wawancara  dengan  manajer  de  Koffie-pot.  Derajat  kesulitan ditentukan  dengan  memberikan  nilai  untuk  setiap  persyaratan  teknik  dengan
menggunakan  Skala  Likert  empat  tingkat.  Semakin  kecil  angka  yang  diperoleh maka  semakin  mudah  usaha  perbaikan  yang  akan  dilakukan  untuk  setiap
persyaratan  teknik.  Derajat  kesulitan  persyaratan  teknik  dapat  dilihat  pada  Tabel 30.
Tabel 30 Derajat Kesulitan Persyaratan Teknik
Persyaratan Teknik Derajat Kesulitan
Suplai bahan baku 4
Penyimpanan bahan baku 3
Penyiapan peralatan 2
Pencampuran biji kopi 2
Pelayanan 2
Pencucian peralatan 2
Keterangan : 2 = mudah, 3 = sulit, 4 = sangat sulit
Persyaratan  teknik  yang  mudah  untuk  dipenuhi  oleh  pihak  manajemen antara lain pelayanan, penyiapan peralatan, pencucian peralatan, dan pencampuran
biji  kopi.  Proses  penyiapan  peralatan,  pelayanan,  dan  pencucian  peralatan  dapat ditingkatkan kualitasnya dengan mengadakan program pelatihan kepada pramusaji
secara rutin dalam rangka memenuhi kebutuhan konsumen. Ketiga proses tersebut dapat  menjadi  salah  satu  cara  untuk  menciptakan  keunggulan  kompetitif  selain
dengan rasa minuman yang khas. Sedangkan untuk pencampuran biji kopi, dinilai mudah  karena  proses  pencampuran  telah  menggunakan  mesin  yang  mempunyai
standar internasional. Persyaratan teknik yang sulit untuk dipenuhi yaitu penyimpanan biji kopi.
Biji  kopi  harus  disimpan  dalam  keadaan  terhindar  dari  cahaya  dan  kedap  udara untuk tetap menjaga kualitasnya. Kualitas biji kopi sangat mempengaruhi kualitas
kopi  yang  akan  disajikan.  Sedangkan  persyaratan  teknik  yang  dirasakan manajemen  sangat  sulit  untuk  dipenuhi  adalah  suplai  bahan  baku.  Berdasarkan
wawancara  dengan  pihak  manajemen,  diperoleh  informasi  bahwa  de  Koffie-pot mempunyai  permintaan  khusus  untuk  bahan  baku  biji  kopi  yang  sesuai  dengan
standar  de  Koffie-pot  selain  biji  kopi  dalam  negeri  lainnya.  Keadaan  ini  dapat menyebabkan pasokan biji kopi hanya berasal dari satu pemasok. Sehingga untuk
beralih  ke  pemasok  yang  lain,  kemungkinkan  biji  kopi  yang  dibutuhkan  tidak sesuai dengan standar de Koffie-pot.
7.7.2  Nilai Sasaran Persyaratan Teknik