Pelaksanaan Pembelajaran Pelaksanaan Pembelajaran dalam Kurikulum 2013

35 “Pendekatan ini bercirikan penonjolan dimensi pengamatan, penalaran, penemuan, pengabsahan, dan penjelasan tentang suatu kebenaran”. Beberapa keterampilan ilmiah dalam pendekatan saintifik yang diuraikan dalam Materi Pelatihan Guru Implementasi Kurikulum 2013 SD Kelas I Kemendikbud, 2013: 210-222 adalah sebagai berikut.

a. Mengamati

Dalam kegiatan mengamati, guru membuka secara luas dan bervariasi kesempatan peserta didik untuk melakukan pengamatan melalui kegiatan melihat, menyimak, mendengar, dan membaca Kemendikbud, 2013: 9. Kegiatan tersebut mendorong siswa untuk menemukan fakta dan melatih peserta didik untuk merekonstruksi konsep mereka sendiri. Kegiatan mengamati dalam pembelajaran dilakukan dengan sederhana maupun terencana dengan rinci melalui perancanaan kegiatan pengamatan menggunakan pedoman observasi dan pelaporan. Selama proses pembelajaran, dalam melakukan kegiatan observasi, guru harus memahami keterlibatan peserta didik, antara lain: 1 Observasi biasa common observation, yaitu peserta didik merupakan subyek yang sepenuhnya melakukan observasi complete observer sehingga peserta didik tidak melibatkan siri dengan pelaku, obyek, atau situasi yang diamati. 2 Observasi terkendali controlled observer, yaitu pelaku atau obyek yang di amati ditempatkan pada ruang atau situasi yang dikhususkan 36 yang mana peserta didik tidak memili hubungan dengan pelaku, obyek ataupun situasi yang diamati. Pembelajaran dengan observasi terkendali termuat nilai-nilai eksperimen atas diri pelaku atau obyek yang diamati. 3 Observasi partisipatif participant observation, yaitu observasi yang menuntut keterlibatan peserta didik secara penuh pada kegiatan yang dilakukan oleh pelaku atau obyek yang diamati termasuk melibakan diri secara langsung dalam situasi kehidupan mereka. Alat atau instrumen yang digunakan dalam melakukan observasi, dapat berupa daftar cek checklist, skala rentang rating scale, catatan anekdotal anecdotal record, catatan berkala, dan alat mekanikal mechanical device. Daftar cek, berupa suatu daftar yang berisikan nama-nama subjek, objek, atau faktor- faktor yang akan diobservasi. Skala rentang berupa alat untuk mencatat gejala atau fenomena menurut tingkatannya. Catatan anekdotal, berupa catatan yang dibuat oleh peserta didik dan guru mengenai kelakuan-kelakuan luar biasa yang ditampilkan oleh subjek atau objek yang diobservasi. Alat mekanikal berupa alat mekanik yang dapat dipakai untuk memotret atau merekam peristiwa-peristiwa tertentu yang ditampilkan oleh subjek atau objek yang diobservasi. Dalam penelitian ini, kegiatan mengamati didorong oleh guru kepada siswa untuk memusatkan perhatian pada suatu kegiatan, benda, 37 ataupun orang untuk memperoleh informasi secara sederhana maupun terencana dengan atau tanpa mengunakan instrumen tertentu.

b. Menanya

Setelah kegiatan observasi, guru seharusnya membuka kesempatan secara luas kepada peserta didik untuk bertanya mengenai apa yang dilihat, dibaca maupun disimaknya. Berdasarkan Materi Pelatihan Guru Implementasi Kurikulum 2013 SD Kelas I 2013:213, pertanyaan dimaksudkan untuk memperoleh tanggapan verbal . Istilah “pertanyaan” tidak selalu dalam bentuk “kalimat tanya”, tetapi dapat juga dalam bentuk pernyataan, asalkan keduanya menginginkan tanggapan verbal. Kegiatan menanya dapat membangkitkan rasa ingin tahu, mendorong partisipasi peserta didik dalam berbagai kegiatan, mendiagnosisi kesulitan belajar, dan membiasakan berpikir spontan dan cepat. Pertanyaan yang diutarakan oleh guru dapat berfungsi sebagai pengarah kepada pertanyaan utama, maupun penggali kemampuan siswa. Oleh karena itu, guru perlu mempersiapkan pertanyaan- pertanyaan yang mampu mengukur dan membantu menggali potensi dan pengalaman yang telah dimiliki siswa untuk kenudian dikaitkan dengan materi selanjutnya. Kriteria pertanyaan yang baik yang diuraikan dalam Materi Pelatihan Guru Implementasi Kurikulum 2013 SD Kelas I, 2013:213-214 sebagai berikut: 1 Singkat dan jelas.