Data Sekunder 3 Metode Pengumpulan Data

dan personalia SDM. Selain itu juga data mengenai pengukuran kinerja yang telah dilakukan sebelumnya oleh perusahaan. Data yang dikumpulkan merupakan data tahun 2007, hal tersebut dipilih karena peneliti melakukan pengukuran terhadap kinerja yang telah berjalan dan ketersediaan data perusahaan pada waktu tersebut. Tabel 5. Jenis dan Sumber Data Jenis Data Sumber Data

1. Data Primer

a. Wawancara General Manager PT Benar Flora Utama b. Kuesioner Persepsi Karyawan Karyawan

2. Data Sekunder

a. Dokumen Perusahaan, Gambaran umum perusahaan • Perusahaan • Penelitian sebelumnya b. Data Statistik Tanaman Hias • Departemen Pertanian • Ditjen Hortikultura • Badan Pusat Statistik c. Konsep Balanced Scorecard Literatur

4. 3 Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tiga metode utama, yaitu wawancara, kuesioner dan studi kepustakaan. 1. Wawancara Wawancara dilakukan dengan general manager PT Benar Flora Utama, untuk mendapatkan informasi dan penjelasan visi, misi dan strategi perusahaan sebagai komponen penting dalam pengukuran kinerja perusahaan. Selain itu untuk memperoleh informasi mengenai penentuan target serta pembobotan sasaran strategis dan ukuran strategis untuk rancangan Balanced Scorecard. Pemilihan responden dilakukan secara sengaja purposive berdasarkan pertimbangan bahwa general manager perusahaan dapat memberikan informasi yang sebenarnya mengenai keadaan perusahaan. 2. Kuesioner Kuesioner digunakan untuk survey persepsi karyawan terhadap lingkungan kerja dalam perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. Jumlah responden ditentukan sesuai dengan proporsi jumlah karyawan yang ada pada PT Benar Flora Utama. Kuesioner persepsi karyawan terhadap lingkungan kerja terdiri dari 19 buah pertanyaan, yang dibagi menjadi dua bagian. Bagian pertama berisi delapan pertanyaan mengenai karakteristik responden dan bagian kedua berisi sebelas pertanyaan mengenai variabel-variabel yang diteliti. Kuesioner penelitian untuk survey persepsi karyawan terhadap lingkungan kerja dapat dilihat pada Lampiran 1. 3. Studi Kepustakaan Studi pustaka dilakukan untuk memperoleh data mengenai gambaran umum perusahaan dalam dokumentasi tercatat. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mendapatkan informasi yang akan diperoleh dari bahan pustaka, hasil penelitian terdahulu, maupun dokumen dari instansi terkait.

4. 4 Metode Pengambilan Sampel Karyawan