Membran sel Sitoplasma Nukleus Organel

9 Teknik Pembenihan Tanaman tumbuhan. Menyimpan energi dalam bentuk granul seperti biji berupa kanji. Menyimpan makanan dalam bentuk granul seperti biji yaitu glikogen. Gambar 2.2. Sel selaput penyusun umbi bawang bombay Allium cepa. Tampak dinding sel dan inti sel berupa noktah di dalam setiap ruang. Perbesaran 400 kali Nurwardani,2005

1. Membran sel

Membran sel adalah suatu selaput tipis yang membatasi segala kegiatan yang terjadi di dalam sel sehingga tidak mudah terganggu oleh pengaruh dari luar. Oleh sebab itu, membran sel bersifat selektif permeabel. Memban sel secara otomatis dapat menentukan bahan-bahan tertentu saja nutrisi yang dibutuhkan untuk kehidupan sel yang dapat masuk ke dalam dan keluar dari sel. Pada sel tumbuhan, dalam kondisi normal, membran sel selalu melekat pada dinding sel sebagai akibat adanya tekanan turgor dari dalam sel.

2. Sitoplasma

Fungsi utama sitoplasma yang berupa cairan kental adalah menjamin kelangsungan hidup sel metabolisma. Hampir semua kegi-atan metabolisme berlangsung di dalam ruangan berisi cairan kental ini. Di dalam sitoplasma terdapat organel -organel yang melayang- layang terapung dalam cairan kental bersifat koloid , namun tidak homogen yang disebut matriks. Organel-organel dalam sel akan menjalankan banyak fungsi kehidupan seperti sintesis bahan, respirasi perombakan energi dari proses pernafasan, penyimpanan, serta reaksi terhadap rangsang. Sebagian besar proses di dalam sitoplasma diatur secara enzimatik suatu proses yang memerlukan protein spesifik sehingga mempercepat berlang-sungnya suatu proses metabolisme. Selain organel, terdapat pula vakuola, retikulum endoplasma, khloraplas organael khusus yang hanya terdapat dalam sel tumbuhan, mitokondria, benda golgi dan berbagai produk sekunder lain. Va-kuola memiliki peran penting sebagai tempat penampungan produk sekunder yang berbentuk cair, sehingga disebut pula cairan sel. Cairan yang mengisi vakuola ber-beda-beda, tergantung letak dan fungsi sel.

3. Nukleus

Nukleus mengendalikan kegiatan yang terjadi pada sitoplasma. Di dalam nukleus terdapat kromosom yang berisi DNA yang merupakan cetak biru bagi pembentukan berbagai protein terutama enzim. Enzim diperlukan dalam menjalankan berbagai fungsi pada sitoplasma. Di dalam nukleus terdapat nukleolus .

4. Organel

Manusia memiliki banyak or-gan yang berbeda seperti jantung, paru-paru dan lambung, yang fungsinya yang berbeda-beda. Tumbuhan mempunyai organ se-perti akar, batang, daun, bunga dan buah. Demikian pula dengan sel. Sel memiliki organ yang disebut organel berarti organ kecil. Berikut adalah macam-macam benda dalam sel Di unduh dari : Bukupaket.com 10 Teknik Pembenihan Tanaman khususnya sitoplasma yang digolongkan sebagai organel: x Mitokondria. x Plastida hanya sel tumbuh- tumbuhan dan sejumlah alga, x Badan golgi atau benda golgi atau diktiosom, x Ribosom , x Retikulum endoplasma, x Peroksisom x Vakuola Gambar 2.3. Sel tumbuhan dan berbagai organel sel Encarta, 2005.

e. Akar