Pengertian Model Inkuiri Deskripsi Teoretis 1. Model Inkuiri

Salah satu prinsip utama inkuiri yaitu siswa dapat mengkonstruk sendiri pemahamannya dengan melakukan aktivitas aktif dalam pembelajarannya. 5 Welch mendefinisikan inkuiri sebagai proses dimana manusia mencari informasi atau pengertian, maka sering disebut a way of thought. Kindsvatter, Wilen, dan Ishler 1996 lebih menjelaskan inkuiri sebagai model pengajaran dimana guru melibatkan kemampuan berpikir kritis siswa untuk menganalisis dan memecahkan persoalan secara sistematik. 6 Dengan kata lain, inkuiri adalah suatu proses untuk memperoleh dan mendapatkan informasi dengan melakukan observasi dan atau eksperimen untuk mencari jawaban atau memecahkan masalah terhadap pertanyaan atau rumusan masalah dengan menggunakan kemampuan berpikir kritis dan logis dari Schmidt. 7 Dari berbagai pengertian model inkuiri yang telah dikemukakan oleh para pakar, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa model inkuiri menitikberatkan pada aktivitas siswa. Dalam model inkuiri siswa mengkonstruk sendiri pemahamannya dengan berproses memecahkan masalah dari persoalan yang diajukan guru menggunakan prinsip metode ilmiah atau saintifik. Secara umum metode ilmiah itu seperti mengidentifikasi persoalan, membuat hipotesis, melakukan eksperimen, mengumpulkan dan menganalisis data, dan menarik kesimpulan.

b. Tingkatan Model Inkuiri

Dalam Standard for Science Teacher Preparation terdapat 3 tingkatan inkuiri, yakni: 8 1 DiscoveryStructured Inquiri 5 Zulfiani dkk, loc. cit. 6 Paul Suparno, Metodologi Pembelajaran Fisika, Cet. 1; Yogyakarta: Universitas Sanata Dharma, 2007, h. 65 7 Sofan Amri dan Iif Khoiru Ahmadi, loc. cit. 8 Zulfiani dkk, op.cit., h. 121-122 Dalam tingkatan ini tindakan utama guru ialah mengidentifikasi permasalahan dan proses, sementara siswa mengidentifikasi alternatif hasil. 2 Guided Inquiry Tahap guided inquiry mengacu pada tindakan utama guru ialah mengajukan permasalahan, siswa menentukan proses dan penyelesaian masalah. 3 Open Inquiry Tindakan utama pada Open Inquiry ialah guru memaparkan konteks penyelesaian masalah kemudian siswa mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah.

c. Inkuiri Terbimbing

Pada penelitian ini, tingkatan model inkuiri yang digunakan terbatas pada inkuiri terbimbing guided inquiry. Inkuiri terbimbing adalah inkuiri yang banyak dicampuri oleh guru. Guru banyak mengarahkan dan memberikan petunjuk baik lewat prosedur yang lengkap dan pertanyaan-pertanyaan pengarahan selama proses inkuiri. 9 Inkuiri terbimbing guided inquiry merupakan kegiatan inkuiri dimana masalah dikemukakan oleh guru atau bersumber dari buku teks kemudian siswa bekerja untuk menemukan jawaban terhadap permasalahan tersebut dibawah bimbingan intensif guru. 10 Model pembelajaran guided inquiry digunakan apabila dalam kegiatan pembelajaran guru menyediakan bimbingan atau petunjuk yang cukup luas kepada siswa. Sebagian besar perencanaannya dibuat oleh guru. 11 Dalam inkuiri terbimbing kegiatan belajar harus dikelola dengan 9 Paul Suparno, op. cit., h. 68 10 Sofan Amri dan Iif Khoiru Ahmadi, op.cit., h. 89 11 Suherli Kusmana, Model Pembelajaran Siswa Aktif, Jakarta: Sketsa Aksara Lalitya, 2010, h. 49