Desain dan Pendekatan Penelitian

55

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain dan Pendekatan Penelitian

Dalam penelitian ini menggunakan desain penelitian yaitu konklusif dengan tipe deskriptif dengan tujuan memiliki pernyataan yang jelas mengenai masalah yang diteliti. Selain desain penelitian diatas, penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian yang digunakan dengan cara penelitian deskriptif kualitatif. Pendekatan diatas mengacu terhadap B. Sandjaja dan Albertus Heriyanto 2006: 105, Tajul Arifin 2013, dan Juliansyah Noor 2011: 110, bahwa desain penelitian atau rancangan penelitian pada dasarnya merupakan strategi untuk memperoleh data yang dipergunakan untuk menguji hipotesa yang telah dibangun atau dapat pula dijadikan kerangka kerja untuk melaksanakan penelitian sesuai prosedur dalam memperoleh data guna menjawab pertanyaan penelitian. Selain itu, penelitian konklusif dapat membantu dalam mendeskripsikan suatu peristiwa atau kejadian dengan cara menggali informasi dan kemudian ditarik kesimpulan dari hasil yang didapatkan. Dalam Moh. Nazir 2005: 54, penelitian deskriptif dapat dipergunakan dalam membuat gambaran tentang suatu kejadian atau kegiatan serta mendapatkan implikasi dari kejadian yang diteliti. Dalam penggunaan pendekatan penelitian ini mengacu pula pada Suharsimi Arikunto 2010: 3 dan 37, bahwa penelitian deskriptif digunakan dalam memaparkan atau menggambarkan serta menyelidiki suatu keadaan, kondisi, situasi, peristiwa, maupun kegiatan dengan jalan 56 mengumpulkan data atau informasi untuk dibandingkan dengan kriteria untuk diambil kesimpulannya. Selain itu, menurut Leedy dan Ormrod dalam Samiaji Sarosa 2012: 7 dan Andi Prastowo 2012: 24, penelitian kualitatif adalah penelitian yang mencoba memahami fenomena dalam setting dan konteks naturalnya bukan di dalam laboratorium dimana peneliti tidak berusaha untuk memanipulasi fenomena yang diamati secara holistik dan dengan cara deskriptif dalam bentuk kata-kata dan bahasa dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah. Penelitian kualitatif bersifat mendalam dalam rangka mengetahui kondisi sebuah obyek atau fenomena tertentu. Tujuan dari penelitian kualitatif menurut Conny Raco, 2010: 1 adalah mencari pengertian yang mendalam tentang suatu gejala, fakta atau realita. Fakta, realita, masalah, gejala serta peristiwa hanya dapat dipahami bila peneliti menelusurinya secara mendalam dan tidak hanya terbatas pada pandangan di permukaan saja. Dengan penelitian kualitatif peneliti dapat lebih mendalam mengenai pelaksanaan prakerin di jurusan Geologi Pertambangan GP di SMK N 2 Depok Sleman.

B. Setting Penelitian