Uji Keabsahan Data Penelitian

67

F. Uji Keabsahan Data Penelitian

Keabsahan data merupakan konsep penting yang diperbaharui dari konsep kesahihan validitas dan keandalan reliabilitas menurut versi positivisme dan disesuaikan dengan tuntutan pengetahuan, kriteria, dan paradigmanya sendiri. Teknik ini meliputi perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, pengecekkan teman sejawat, kecukupan referensi, kajian kasus negatif dan pengecekkan anggota Putra, 2009: 46 hasil kunjungan http:www.pps.unud.ac.iddisertasipdf_thesisunud-12467bab20iii_desert_.pdf . Penelitian ini akan menggunakan teknik trianggulasi untuk menguji keabsahan data yang telah didapat. Menurut Sugiyono 2012: 330, triangulasi diartikan sebagai teknik yang bersifat menggabungkan dari berbagai teknik pengumpulan data dan sumber data yang ada. Triangulasi dibedakan menjadi empat macam yaitu triangulasi sumber, metode, penyidik, dan triangulasi teori. Dalam penelitian ini menggunakan triangulasi sumber dan metode. Menurut Patton dalam Moleong 2009: 331, triangulasi sumber sebagai salah satu cara untuk membandingkan dan mengecek kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat yang berbeda. Triangulasi sumber dicapai dengan jalan 1 membandingkan data hasil pengamatan dengan data hasil wawancara; 2 membandingkan apa yang dikatakan orang secara umum dengan secara pribadi; 3 membandingkan apa yang dikatakan orang pada situasi penelitian dengan dikatakan sepanjang waktu; 4 membandingkan keadaan dan perspektif orang dengan berbagai pendapat dan pandangan seperti rakyat biasa, orang berpendidikan, orang berada, dan orang pemerintahan; membandingkan 68 hasil wawancara dengan dokumen yang berkaitan. Pengujian keabsahan data ini meliputi wks. humas dan hubungan industri, kaur. prakerin, kaur. BKK, kepala jurusan Geologi Pertambangan GP, guru, siswa, dan alumni jurusan GP. Sementara itu, selain triangulasi sumber dilakukan pula triangulasi metode pada penelitian ini yaitu dengan menggabungkan metode wawancara, pengamatan atau observasi, dan studi dokumentasi selama proses penelitian berlangsung, sehingga akan saling melengkapi sesuai kebutuhan. Menurut Patton dalam Moleong 2009: 331, triangulasi metode dilakukan dengan mengecek data kepada sumber yang sama dengan teknik yang berbeda. Ada dua strategi dalam melakukan triangulasi metode yaitu pengecekkan derajat kepercayaan hasil temuan penelitian beberapa teknik pengumpulan data dan pengecekkan derajat kepercayaan beberapa sumber data dengan metode yang sama. Triangulasi metode dalam penelitian ini dilakukan

F. Teknik Analisis Data