Sesi II: Nara sumber menyajikan materi

Lampiran A - Uraian Substansi 120 www.kinerja.or.id Tata Kelola Inisiasi Menyusu Dini dan ASI Eksklusif kepada Dinas Kesehatan agar dipenuhi. Baik dokumen Janji Perbaikan Pelayanan maupun dokumen Rekomendasi Perbaikan Pelayanan menjadi instrumen utama untuk memulai langkah perbaikan untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.

3.4 Monitoring dan Evaluasi

Langkah ini bermaksud untuk melakukan pembuktian status atas masing-masing janji dan rekomendasi perbaikan pelayanan publik yang akan dilaksanakan oleh penyelenggara pelayanan publik. Sejumlah pihak yang terlibat didalam langkah ini antara lain tim peningkatan kualitas pelayanan, tim pelaksana kualitas pelayanan publik, serta masyarakat pengguna pelayanan. Monitoring dan evaluasi menggunakan dua pendekatan, yaitu: 1 pendekatan veriikasi janji dan rekomendasi perbaikan, dan 2 pendekatan survei ulang. Dengan dua pendekatan tersebut, monitoring dan evaluasi akan menghasilkan lembaran cek realisasi janji sebagai bukti telah dilaksanakan kegiatan monitoring dan indeks pengaduan masyarakat baru IPM Baru sebagai bukti hasil survei ulang untuk mengetahui tingkat pemenuhan status dari janji dan rekomendasi perbaikan pelayanan publik.

4. Survei Pengaduan

Survei pengaduan adalah sebuah metode untuk menghimpun berbagai keluhan, pengaduan, atau komplain masyarakat selaku pengguna layanan atas kinerja pemberi pelayanan. Pemberi pelayanan secara aktif menggali informasi dari masyarakat tentang hal-hal yang masih menjadi keluhan masyarakat melalui wawancara terstruktur dengan kuesioner. Kuesioner survei pengaduan disusun berdasarkan daftar pengaduan masyarakat yang diperoleh dari Lokakarya Pengelolaan Pengaduan. Lokakarya Pengelolaan Pengaduan ini diselenggarakan oleh pemberi pelayanan dengan melibatkan masyarakat selaku pengguna layanan. Setelah kuesioner survei pengaduan tersusun, maka tahapan dalam penyelenggaraan survei pengaduan selanjutnya adalah sebagai berikut:

4.1 Persiapan:

1. Menyiapkan Tim Pelaksana dan tenaga tambahan sukarela untuk melakukan survei 2. Menggandakan kuesioner survei 3. Membagi wilayah dan menentukan strategi kerja 4. Menetapkan jumlah responden 5. Menyiapkan alat bantu 6. Mempublikasikan pelaksanaan survei kepada masyarakat 7. Menetapkan teknik survei yang akan dilakukan.

4.2 Pelaksanaan:

1. Melakukan wawancara dengan responden masyarakat pengguna layanan