Parameter Persamaan CO2 Per Kapita

Variabel dummy kebijakan pengendalian pencemaran dalam persamaan ini pun sama dengan persamaan CO memiliki tingkat signifikan yang rendah, namun tanda sesuai dugaan. Untuk variabel tingkat kepedulian, ternyata di persamaan CO2 per kapita signifikan pada taraf 1 persen dengan tanda sesuai dugaan. Artinya, jika tingkat kepedulian meningkat yang tercermin pada bertambahnya rata-rata lamanya sekolah 1 tahun maka jumlah CO2 per kapita akan berkurang sebesar 0.99 persen. Variabel ini sangat elastis dalam jangka panjang, jika tingkat kepedulian ini meningkat 1 persen maka dapat menurunkan jumlah CO2p sebesar 4.6 persen.

5.2. Hasil Validasi Model

Validasi model bertujuan untuk melihat apakah nilai pendugaan model sesuai dengan nilai aktual dari variabel endogen. Validasi model dilakukan melalui simulasi dasar selama periode 1973 – 2004. Sesuai penjelasan di metode penelitian, kriteria validasi yang digunakan adalah RMSE, RMSPE dan U-Theil. Nilai U-Theil menggambarkan kemampuan suatu model untuk menganalisa simulasi historis dan simulasi peramalan. Sedangkan nilai RMSPE adalah nilai yang menunjukan seberapa jauh nilai dugaan variabel endogen menyimpang terhadap nilai aktualnya. Besaran ketiga kriteria tersebut disajikan dalam Tabel 22. Hasil simulasi historis diperoleh angka U Theil yang sangat rendah dimana sebagian besar bernilai 1 ke bawah kecuali untuk CO2p yang bernilai 2. Hal ini menunjukan bahwa model yang dibangun mendekata kondisi aktualnya. Demikian halnya nilai RMSE, 10 persamaan memiliki nilai di bawah 22. Tabel 22. Nilai RMSE, RMSPE dan U-Theil No Variabel Keterangan RMSE RMSPE U THEIL 1 AGRO Sektor Pertanian 4246722 17.0949 0.0912 2 INDS Sektor Industri 13650523 67.4625 0.1259 3 JASA Sektor Jasa 5898377 16.8927 0.0607 4 GR Gini Rasio 0.0216 6.9537 0.0339 5 PR Jumlah Penduduk Miskin 3.3046 21.4629 0.0824 6 LKp Lahan Kritis Perkapita 0.003272 39.4402 0.1238 7 TG Tambang dan Galian 3064590 52.0002 0.1371 8 KN Kontruksi 1512146 45.2738 0.1194 9 TDSp Total Dissolved Solidkapita 0.0123 29.3718 0.1236 10 BODp Biologi oxigen demandkapita 0.002806 43.1220 0.1641 11 CO Carbon Monoksida 265803 36.8752 0.1480 12 CO2p Carbon Dioksidakapita 0.1987 50.1658 0.2112 13 PDRB Produk Domestik Regional Bruto 22751404 17.8622 0.0794 14 YT PDRBkapita 0.6084 17.8622 0.0799 15 SA Pangsa Pertanian 1.7892 7.8514 0.0404 16 SI Pangsa Industri 5.5610 45.1625 0.0984 17 SJ Pangsa Jasa-Jasa 5.1693 12.5369 0.0704 18 PRDA Produktivitas TK Pertanian 0.9100 17.0949 0.0943 19 PRDI Produktivitas TK Industri 6.8681 67.4625 0.1447 20 PRDJ Produktivitas TK Jasa-Jasa 1.1500 16.8927 0.0724 Untuk membuktikan ukuran-ukuran tersebut di Tabel 23 disajikan nilai rata-rata dan standar deviasinya baik nilai aktual maupun nilai prediksi hasil simulasi historis periode 1973 - 2004. Berdasarkan informasi di Tabel 23 tampak bahwa diantara kedua nilai tersebut sebagian besar variabel memiliki nilai rata- rata yang berdekatan. Dengan demikian dapat diartikan bahwa model makroekonomi-lingkungan yang dibangun cukup memadai untuk menganalisa simulasi historis dan simulasi peramalan.