Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Pembatasan Masalah

itu unit spasial yang digunakan dalam studi ini lebih kecil, sehingga diharapkan menghasilkan analisis yang lebih baik.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas dapat diambil suatu perumusan masalah dari penelitian ini, yaitu: 1. Permasalahan erosi dan sedimentasi di DAS Deli perlu digambarkan secara spasial menggunakan data terkini dengan metode yang lebih sistematis. 2. Demi mengetahui besaran erosi yang terjadi di kawasan DAS Deli, maka diperlukan teknologi sistem informasi geografis, yang dapat memberikan informasi terbaru terhadap besaran erosi, tingkat bahaya erosi TBE, dan besaran sedimen yang disalurkan ke sungai yang berada pada DAS Deli. Informasi ini dibutuhkan sebagai panduan bagi pengambil keputusan dalam mengelola DAS Deli secara terpadu.

1.3 Tujuan Penelitian

Secara umum tujuan dari penelitian ini adalah untuk memodelkan erosi dan sedimentasi di DAS Deli secara kuantitatif dan sistematis. Untuk mencapai tujuan umum ini, studi ini mempunyai tujuan khusus, yaitu: a. Untuk menganalisis besaran dan sebaran erosi, tingkat bahaya erosi TBE, dan endapan lahan, serta arahan teknik konservasi tanah untuk pengurangan erosi pada DAS Deli. b. Untuk memberikan informasi besaran erosi yang terjadi di wilayah administrasi batas kecamatan kota Medan yang berada dalam DAS Deli. Universitas Sumatera Utara c. Untuk mengetahui persentasi penurunan besaran erosi, dengan melakukan simulasi penerapan teknik konservasi tanah pada lahan DAS Deli. d. Untuk mengestimasi laju erosi yang masuk ke sungai di bagian hilir DAS Deli dan biaya pengerukan pertahun bilamana diperlukan. e. Untuk menyajikan hasil analisis spasial di atas dengan sistem informasi geografis SIG.

1.4 Pembatasan Masalah

Dalam penulisan tesis ini, penulis memodelkan perkiraan besaran erosi pada DAS Deli dengan ruang lingkup pembatasan masalah sebagai berikut: 1. Penelitian ini difokuskan pada Daerah Aliran Sungai DAS Deli yang terbentang antara 3° 13 35,50 – 3° 47 06,05 LU dan 98° 29 22,52 – 98° 42 51,23 BT. 2. Analisa perkiraan besar erosi menggunakan metode USLE Universal Soil Loss Equation, Tingkat Bahaya Erosi TBE sesuai dengan peraturan KEMENHUT RI tahun 2009, dan endapan lahan pengaruh vegetasi menggunakan persamaan Verstraten, dkk 2007. 3. Hanya menganalisa perkiraan besaran erosi yang masuk kedalam sungai pada hilir sub DAS Deli tanpa meninjau pendangkalan akibat erosi tersebut. 4. Tidak memperhitungkan besar kebutuhan debit sungai akibat pembuangan erosi tanah ke sungai. Universitas Sumatera Utara 5. Pengelolaan data spasial menggunakan aplikasi sistem informasi geografis SIG menggunakan Arcview Versi 3.3. 6. Estimasi erosi ini tidak dipengaruhi terhadap suatu proses bencana alam. 7. Penelitian ini tidak meninjau debit sungai di DAS Deli.

1.5 Manfaat Penelitian