Isi Katekese Gambaran Umum Katekese

67 1981: 23. Selain itu, Katekese Umat juga berbicara mengenai pengalaman hidup nyata yang dialami oleh para peserta dan dilihat dalam terang Injil. Hal ini membantu umat untuk semakin menyadari akan keterlibatan Allah dalam kehidupan mereka sehingga dengan sendirinya mereka akan senantiasa menghormati Allah dengan melaksanakan apa yang menjadi kehendak-Nya. Katekese Umat juga mengajak umat untuk aktif dalam berkomunikasi. Berkomunikasi tentang hidup nyata dalam terang iman. Semakin umat berkomunikasi iman, umat akan semakin menjadi communio persekutuan, semakin menjadi Gereja Lalu, 2005: 79.

D. Katekese Umat Model Shared Christian Praxis

Katekese Shared Christian Praxis merupakan salah satu model katekese umat yang dapat digunakan dalam proses katekese. Shared Christian Praxis SCP dapat dimengerti sebagai katekese yang menekankan pada proses yang bersifat dialogal dan partisipatif yang bermaksud mendorong peserta, berdasarkan konfrontasi antara “tradisi” dan “visi” hidup mereka dengan “Tradisi” dan “Visi” Kristiani, agar baik secara pribadi maupun bersama, mampu mengadakan penegasan dan mengambil keputusan demi terwujudnya nilai-nilai Kerajaan Allah di dalam kehidupan manusia yang terlibat dalam dunia Sumarno Ds., 2014: 14. Model katekese Shared Christian Praxis SCP bermula dari pengungkapan pengalaman hidup para peserta yang kemudian direfleksikan oleh masing-masing pribadi untuk menemukan makna bagi dirinya dan kemudian dihubungkan dengan pengalaman hidup iman dan Visi Kristiani. Pada akhirnya baik secara pribadi maupun bersama peserta dapat memiliki ketegasan dan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 68 kesadaran yang baru sebagai motivasi untuk menjalankan kehidupan serta melibatkan diri dalam kegiatan-kegiatan gereja Groome, 1997: 1. Katekese model ini menggarisbawahi peran atau keterlibatan peserta sebagai subyek yang bebas dan bertanggung jawab. Peserta diharapkan aktif dan mau dengan terbuka saling berbagi pengalaman imannya sehingga dapat saling meneguhkan satu sama lain dan iman mereka akan Kristus semakin disempurnakan. Dialog antar subyek inter subyektivitas yang ditekankan dalam model ini tidak hanya terjadi antara para peserta dengan pendamping tetapi juga antar peserta itu sendiri Groome, 1997: 1. Dialog yang terjadi tidak hanya dengan pendamping dan antar peserta saja tetapi dialog juga terjadi antara peserta dengan “teks” dan keadaan hidup masyarakat setempat.

1. Komponen utama dalam Shared Christian Praxis SCP

Sesuai dengan tiga huruf S-C-P, katekese model ini memiliki tiga komponen utama yaitu shared, christian, praxis.

a. Shared

Istilah shared atau sharing mengandung pengertian adanya komunikasi dan timbal balik antara semua peserta katekese. Dalam sharing menekankan adanya unsur dialog partisipatif peserta yang ditandai dengan adanya kebersamaan, keterlibatan, dan keterbukaan satu sama lain Groome, 1997: 4. Dengan demikian masing-masing pribadi diharapkan untuk ikut ambil bagian dengan membagikan pengalamannya dalam kegiatan katekese sehingga suasana katekese menjadi hidup dan menambah pengetahuan baru juga bagi para peserta. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Dokumen yang terkait

Sumbangan katekese umat sebagai upaya untuk meningkatkan keterlibatan umat dalam hidup menggereja di Stasi Mansalong Paroki Maria Bunda Karmel Mansalong Kabupaten Nunukan.

2 16 158

Sumbangan katekese umat dalam rangka meningkatkan penghayatan iman umat Lingkungan Santo Yusuf, Berut, Wilayah Santa Marta, Sumber, Paroki Santa Maria Lourdes, Sumber, Magelang, Jawa Tengah melalui Shared Christian Praxis.

8 70 209

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja secara kontekstual di lingkungan Santo Yusuf Kadisobo Paroki Santo Yoseph Medari.

0 8 159

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda.

6 40 156

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda

2 2 154

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja di Paroki Santo Antonius, Bade, Keuskupan Agung Merauke melalui shared christian praxis - USD Repository

0 4 141

Upaya menumbuhkan hidup doa dalam keluarga-keluarga kristiani umat lingkungan Santa Maria stasi Majenang paroki Santo Stefanus Cilacap melalui katekese umat - USD Repository

0 0 137

Pendampingan iman keluarga kawin campur beda agama dalam menghayati hidup perkawinan kristiani di Paroki Santo Paulus, Palu, Sulawesi Tengah, melalui katekese umat model shared christian praxis - USD Repository

0 0 144

Usaha meningkatkan spiritualitas kerasulan awam bagi prodiakon paroki di wilayah Santo Yusup Sendangsari-Sendangrejo, Paroki Santo Petrus dan Paulus Klepu, Yogyakarta, melalui katekese model Shared Christian Praxis - USD Repository

0 1 121

Sumbangan katekese umat bagi prodiakon melalui model shared christian praxis di Paroki Roh Kudus Kebonarum, Klaten, Jawa Tengah - USD Repository

0 4 178