Langkah II: Mendalami Pengalaman Hidup Peserta Langkah III: Menggali Pengalaman Iman Kristiani

78 1 Lingkungan Emosional Keseluruhan suasana pertemuan harus merupakan suasana saling menerima, hangat dan terbuka. Dalam Shared Christian Praxis peserta perlu merasa diterima, bebas, dan santai serta percaya bahwa sumbangan mereka dihargai dan diperhatikan Sumarno Ds., 2014: 24. Hal di atas berkaitan erat dengan suasana percaya. Dialog yang terjadi dalam Shared Christian Praxis dibutuhkan rasa percaya serta dukungan dari masing-masing peserta sehingga refleksi kritis, mendengarkan pengalaman, resiko mengambil keputusan dapat terjadi. Selain itu, dengan adanya rasa percaya satu sama lain umat juga lebih bebas dalam mengungkapkan pengalaman imannya karena merasa dihargai dan diperhatikan. 2 Lingkungan Physis St. Agustinus sebagaimana dikutip Sumarno Ds., 2014: 24 dalam De Catechizandis Rudibus menekankan bahwa lingkungan belajar harus menyenangkan secara physis bagi peserta. Lingkungan yang secara physis ideal untuk Shared Christian Praxis adalah lingkungan yang “lembut”, yang berbeda dengan lingkungan yang keras, misalnya: lantai bertutup lebih cocok daripada lantai kosong; kursi yang nyaman, tapi bukan kursi malas atau bangku. Untuk menciptakan lingkungan perlu juga memperhatikan cahaya, cara mengatur tempat duduk, susunan warna, tutup lantai, hiasan, dll. Tidak hanya itu yang diperhatikan dalam lingkungan physis. Namun, besarnya kelompok juga perlu diperhatikan sehingga para peserta dapat saling berkontak satu sama lain. Singkatnya kata, PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 79 lingkungan physis diusahakan menyenangkan dan memberi kesan mesra, hangat, dan terbuka sehingga peserta merasa nyaman dalam kelompok.

E. Peranan Katekese Umat Model Shared Christian Praxis SCP dalam

Kegiatan Hidup Menggereja Umat Katekese berperan untuk membantu usaha Gereja dalam menjawab keprihatinan yang paling mendasar yaitu melayani Kerajaan Allah. Katekese Umat model Shared Christian Praxis dilaksanakan dengan melibatkan umat hendaknya dikemas sedemikian rupa agar mereka lebih bersemangat dalam mengikutinya terlebih dalam upaya menumbuhkan iman Kristiani mereka. Katekese bukan merupakan hal yang mati melainkan kegiatan Gereja yang terus berkembang sesuai zamannya. Katekese umat model Shared Christian Praxis merupakan salah satu model katekese yang dapat membantu umat untuk terlibat aktif dalam kegiatan katekese. Melalui katekese model tersebut, umat semakin terbantu dalam menemukan dan merefleksikan pengalaman-pengalaman pribadinya. Di bawah ini akan diuraikan mengenai peran Shared Christian Praxis dalam koinonia Paguyuban, kerygma Pewartaan, martyria Kesaksian Hidup, liturgia Ibadat dan diakonia Pelayanan.

1. Peran Shared Christian Praxis SCP dalam Koinonia Paguyuban

Gereja adalah umat Allah, persekutuan orang-orang beriman kepada Yesus Kristus. Gereja terjadi apabila ada umat yang beriman kepada Yesus Kristus dan berkumpul atas nama-Nya Ardhisubagyo, 1987: 24. Salah satu kegiatan yang diselenggarakan dengan mengumpulkan umat yang beriman pada Yesus Kristus yaitu kegiatan katekese. Katekese model Shared PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Dokumen yang terkait

Sumbangan katekese umat sebagai upaya untuk meningkatkan keterlibatan umat dalam hidup menggereja di Stasi Mansalong Paroki Maria Bunda Karmel Mansalong Kabupaten Nunukan.

2 16 158

Sumbangan katekese umat dalam rangka meningkatkan penghayatan iman umat Lingkungan Santo Yusuf, Berut, Wilayah Santa Marta, Sumber, Paroki Santa Maria Lourdes, Sumber, Magelang, Jawa Tengah melalui Shared Christian Praxis.

8 70 209

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja secara kontekstual di lingkungan Santo Yusuf Kadisobo Paroki Santo Yoseph Medari.

0 8 159

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda.

6 40 156

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda

2 2 154

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja di Paroki Santo Antonius, Bade, Keuskupan Agung Merauke melalui shared christian praxis - USD Repository

0 4 141

Upaya menumbuhkan hidup doa dalam keluarga-keluarga kristiani umat lingkungan Santa Maria stasi Majenang paroki Santo Stefanus Cilacap melalui katekese umat - USD Repository

0 0 137

Pendampingan iman keluarga kawin campur beda agama dalam menghayati hidup perkawinan kristiani di Paroki Santo Paulus, Palu, Sulawesi Tengah, melalui katekese umat model shared christian praxis - USD Repository

0 0 144

Usaha meningkatkan spiritualitas kerasulan awam bagi prodiakon paroki di wilayah Santo Yusup Sendangsari-Sendangrejo, Paroki Santo Petrus dan Paulus Klepu, Yogyakarta, melalui katekese model Shared Christian Praxis - USD Repository

0 1 121

Sumbangan katekese umat bagi prodiakon melalui model shared christian praxis di Paroki Roh Kudus Kebonarum, Klaten, Jawa Tengah - USD Repository

0 4 178