Pemilihan waktu dalam Shared Christian Praxis Lingkungan untuk Shared Christian Praxis

82 Christian Praxis mengajak kita untuk mewujudkan sikap dan tindakan itu dengan membuat aksi konkret yang ada dalam langkah kelima. Selain membuat aksi konkret peserta juga diajak untuk sampai pada pertobatan pribadi guna mendorong keterlibatan baru dalam kehidupan bersama Sumarno Ds., 2014: 22.

4. Peran Shared Christian Praxis SCP dalam Liturgia Ibadat

Dalam Liturgi Gereja mengenangkan penuh syukur karya penyelamatan Allah melalui Yesus Kristus dalam Roh Kudus Ardhisubagyo, 1987: 29. Hal ini terungkap dalam perayaan Ekaristi dan juga dalam sakramen-sakramen lainnya. Orang-orang beriman mengungkapkan persatuan mereka dengan Yesus Kristus melalui tanda-tanda sakramental. Selain melalui tanda-tanda sakramental, orang beriman juga dapat bertemu dan bersatu dengan Yesus lewat perjumpaan yang dialami dalam kehidupan sehari-hari yaitu melalui pengalaman yang menyenangkan maupun kurang menyenangkan. Mereka mempercayai bahwa Yesus Kristus senantiasa membimbing kehidupannya di dalam dunia ini sehingga kita manusia tidak perlu takut dalam menghadapi setiap cobaan hidup. Katekese model Shared Christian Praxis berperan membantu umat dalam menghayati dan memaknai setiap pengalaman yang telah terjadi sehingga setiap kejadian memiliki nilai-nilai yang dapat menjadi pegangan dalam menjalankan kehidupan selanjutnya. Selain itu juga umat harus sampai pada kesadaran bahwa setiap kejadian yang dialami tidak semata-mata kekuatan manusia sendiri tetapi juga merupakan campur tangan Tuhan. Langkah Shared Christian Praxis yang keempat membantu umat dalam mendalami pengalaman iman mereka sehingga mereka dapat menemukan nilai-nilai hidup yang berguna 83 bagi dirinya, menghilangkan sikap-sikap picik yang ada dalam dirinya dan menemukan nilai-nilai baru yang hendak dikembangkan Sumarno Ds., 2014: 21.

5. Peran Shared Christian Praxis SCP dalam Diakonia Pelayanan

Gereja dipanggil untuk melayani seluruh umat manusia. Jadi pelayanan yang dilakukan oleh Gereja bukan hanya kepada sesama anggota jemaat saja tetapi juga melayani masyarakat luas khususnya mereka yang miskin dan tertindas. Dasar pelayanan Gereja yaitu Yesus sendiri yang menyembuhkan, memperhatikan orang-orang kecil dan mengampuni dosa Ardhisubagyo, 1987: 30. Dalam Kitab Suci dikatakan bahwa “Karena Anak Manusia juga datang bukan untuk dilayani, melainkan untuk melayani dan untuk memberikan nyawa- Nya me njadi tebusan bagi banyak orang” Mrk 10:45. Yesus ingin menyatakan bahwa Dia datang ke dunia bukan untuk dilayani oleh umat-Nya tetapi Dia ingin melayani bahkan sampai rela memberikan nyawa-Nya demi keselamatan umat manusia. Sikap Yesus yang demikian memberikan contoh kepada kita untuk mau melayani sesama yang membutuhkan. Melayani bukan berarti merendahkan, namun mengangkat orang karena membuatnya sama dengan Kristus dan guru. Orang yang mengimani Kristus diharapkan untuk mempunyai semangat dalam hidup yaitu semangat pelayanan. Semangat pelayanan ini dilakukan melalui tindakan nyata seperti memberikan bantuan kepada mereka yang miskin dan tertindas. Katekese model Shared Christian Praxis merupakan salah satu model yang dapat membantu umat dalam mewujudkan imannya. Katekese model ini memiliki beberapa langkah. Namun, tidak semua langkah berbicara mengenai PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 84 pengalaman pribadi dan pendalaman Kitab Suci tetapi ada langkah yang mengajak para peserta untuk memikirkan tindakan nyata yang akan dilakukan guna mewujudkan kepedulian mereka terhadap sesama. Hal demikian sangat membantu para peserta untuk mewujudkan imannya di tengah-tengah kehidupan bersama.

Dokumen yang terkait

Sumbangan katekese umat sebagai upaya untuk meningkatkan keterlibatan umat dalam hidup menggereja di Stasi Mansalong Paroki Maria Bunda Karmel Mansalong Kabupaten Nunukan.

2 16 158

Sumbangan katekese umat dalam rangka meningkatkan penghayatan iman umat Lingkungan Santo Yusuf, Berut, Wilayah Santa Marta, Sumber, Paroki Santa Maria Lourdes, Sumber, Magelang, Jawa Tengah melalui Shared Christian Praxis.

8 70 209

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja secara kontekstual di lingkungan Santo Yusuf Kadisobo Paroki Santo Yoseph Medari.

0 8 159

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda.

6 40 156

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda stasi Gembala yang Baik Paroki Santo Yusuf Batang dalam hidup menggereja melalui katekese kaum muda

2 2 154

Upaya meningkatkan keterlibatan kaum muda dalam hidup menggereja di Paroki Santo Antonius, Bade, Keuskupan Agung Merauke melalui shared christian praxis - USD Repository

0 4 141

Upaya menumbuhkan hidup doa dalam keluarga-keluarga kristiani umat lingkungan Santa Maria stasi Majenang paroki Santo Stefanus Cilacap melalui katekese umat - USD Repository

0 0 137

Pendampingan iman keluarga kawin campur beda agama dalam menghayati hidup perkawinan kristiani di Paroki Santo Paulus, Palu, Sulawesi Tengah, melalui katekese umat model shared christian praxis - USD Repository

0 0 144

Usaha meningkatkan spiritualitas kerasulan awam bagi prodiakon paroki di wilayah Santo Yusup Sendangsari-Sendangrejo, Paroki Santo Petrus dan Paulus Klepu, Yogyakarta, melalui katekese model Shared Christian Praxis - USD Repository

0 1 121

Sumbangan katekese umat bagi prodiakon melalui model shared christian praxis di Paroki Roh Kudus Kebonarum, Klaten, Jawa Tengah - USD Repository

0 4 178