Pendekatan untuk Mengetahui Kinerja Kelembagaan PDB HTR Pendekatan untuk Memahami Faktor Faktor yang Mempengaruhi Kinerja PDB HTR

2.4 Metode Analisis Data

2.4.1 Pendekatan untuk Mengetahui Kinerja Kelembagaan PDB HTR

Kinerja kelembagaan PDB HTR. Identifikasi data dan analisis menggunakan analisis deskriptif, tabulasi dan grafis berdasarkan hasil olahan data yang diberikan responden atau hasil pengumpulan data sekunder, data yang terindentifikasi dari laporan evaluasi kinerja BLU Pusat P2H secara tertulis ataupun tidak tertulis. Kinerja yang dikaji adalah kesesuaian antara target dan pelaksanaan yang ditetapkan oleh BLU Pusat P2H.

2.4.2 Pendekatan untuk Memahami Faktor Faktor yang Mempengaruhi Kinerja PDB HTR

Faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja PDB HTR. Analisis dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kinerja berdasarkan teori yang dikemukakan oleh Syukur 1993; Chaves et al . 1996; Mayrowani 1998; Windarti 2000; Wijaya 2009 dalam Sugianto 2009. Identifikasi meliputi peraturan-perundangan, surat perjanjian kerjasama kontrak dalam akad kredit maupun sebelum akad, organisasi pengelola PDB HTR, karakteristik kredit dan HTR, persepsi petani terhadap PDB HTR, jenis konflik ingkar janji atau perilaku oportunis yang mungkin dan sudah terjadi. Indikasi perilaku oportunis selanjutnya memberikan gambaran komitmen para pihak dalam menegakkan kontrak Salim, 2002; Nugroho, 2003; Gibbons, 1998; 2005; Ostrom, 2005; Yustika, 2006. Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja akan menggunakan analisis isi 3 Irawan 2007, analisis isi ditujukan khususnya terhadap peraturan-perundangan yang berkaitan dengan PDB HTR. Analisis ruang kebijakan seperti diskursus atau naratif, aktor atau jaringan, politik atau interest IDS 2006, hubungan agensi Jensen dan Meckling 1986; Prihadi 2010, dan analisis deskriptif Bungin 2007. 3 Analisis isi dipahami sebagai penelitian objektif dan sistematik dan menggambarkan secara kuantitatif isi-isi pernyataan suatu komunikasi. Analisis isi adalah salah satu teknik analisis terhadap berbagai sumber informasi termasuk bahan cetak buku, artikel atau jurnal, koran, majalah, dan bahan non cetak seperti gambar, benda-benda

2.4.3 Perbandingan PDB HTR dan Model Pinjaman