24
namun  dalam  multimedia  berbasis  flash  ini  tidak  dilengkapi  dengan video.
Berdasarkan  pengertian  di  atas  sebuah  multimedia  dapat  diartikan sebagai  penggunaan  media  yang  berbeda  dalam  menyampaikan
informasi  yang  berbentuk  teks,  audio,  grafik,  animasi  dan  video, sehingga  sebuah  multimedia  harus  memiliki  beberapa  unsur-unsur
tersebut.  Multimedia  berbasis  flash  dalam  penelitian  ini  merupakan sebuah  media  yang  berguna  untuk  mempermudah  anak  atau  peserta
didik dalam memahami materi yang disajikan. Penggunaan multimedia berbasis  flash  yang  menyerupai  game  interaktif  ini  akan  diberikan
kepada  siswa  tunagrahita  kategori  sedang  kelas  I  sekolah  dasar  luar biasa.
4. Kajian tentang flash
Macromedia flash menurut Dhani Yudiantoro 2006: 1 merupakan sebuah  program  yang  ditujukan  kepada  para  desainer  maupun
programer  yang  bermaksud  merancang  animasi  untuk  membuat halaman  web,  presentasi  yang  bertujuan  dalam  hal  bisnis  maupun
proses  pembelajaran  hingga  pembuatan  game  interaktif  serta  tujuan- tujuan  lan  yang  lebih  spesifik.  Flash  merupakan  sebuah  program
animasi  berbasis  vektor  yang  bisa  menghasilkan  file  kecil  ringan sehingga mudah diakses pada halaman web tanpa membutuhkan waktu
loading yang lama.
25
Adobe  Flash  Profesional  CS5  adalah  sebuah  program  yang digunakan  untuk  membuat  animasi  berbasis  digital  dan  website
interaktif. Flash telah digunakan untuk membuat animasi, grafis, video, dan sound. Impor objek yang digunakan dalam adobe flash ini di impor
dari  program  adobe  yang  lain  seperti  dengan  berbantuan  program photoshop  atau  ilustrator  sehingga  dapat  memudahkan  dalam
pembuatan animasi yang bagus. Dalam penelitian ini sangat  memerlukan  aplikasi pendukung  yaitu
program  adobe  flash  untuk  dapat  membuat  modifikasi  sebuah  media pembelajaran dan memerlukan beberapa program lainnya. Peneliti akan
membuat  desain  dan
story  board
dari  media  ini,  selain  itu  peneliti memerlukan bantuan ahli media dalam proses pembuatan media dengan
aplikasi adobe flash tersebut.
5. Kelebihan dan Kelemahan Multimedia Berbasis Flash
Multimedia  pada  umumnya  selalu  memiliki  kelebihan  dan kelemahan,  tidak  terkecuali  pada  multimedia  berbasis  flash  ini.
Mengenai keunggulan dan kelemahan dari modifikasi media yang akan dikembangkan berdasarkan gambaran serta pendapat-pendapat. Berikut
pemaparan kelemahan serta kelebihan dari multimedia berbasis flash: a.
Kelemahan Multimedia Berbasis Flash Kelemahan  dari  multimedia  ini,  materi  atau  media  ini  belum
diuji  cobakan  kepada  anak  tunagrahita  kategori  sedang  sehingga peneliti  belum  mengetahui  keefektifan  dari  media  ini,  selain  itu