LatihanKasusTugas Modul PKB 2017 PPKn SMP KK D

PPKn SMP KK D 251 b. Kompetensi inti c. Kompetensi dasar d. Tujuan pembelajaran 3. Kegiatan pembelajaran yang dituangkan dalam silabus harus mengandung 5 M, yaitu ... a. Mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, mengasosiasi dan mengkomunikasikan b. Mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menyimpulkan dan mengkomunikasikan c. Mengamati, mengidentifikasi, mengumpulkan informasi, mengasosiasi dan mengkomunikasikan d. Mengamati, mengidentifikasi, mengumpulkan informasi, menyimpulkan dan mengkomunikasikan 4. Penentuan alokasi waktu untuk setiap pertemuan berdasarkan alokasi waktu pada silabus, selanjutnya dibagi kedalam kegiatan ... a. Pengayaan dan remedial b. Pendahuluan, inti dan remedial c. Pendahuluan, inti, dan penutup d. Pendahuluan, pengayaan, remedial 5. Strategi pembelajaran remedial dilakukan setelah guru melakukan ... a. Penilaian b. Pengkajian silabus c. Perumusan indikator d. Penentuan alokasi waktu

F. Rangkuman

RPP disusun berdasarkan Permendikbud Nomor 103 Tahun 2014. Format penyusunan RPP sesuati permendikbud nomor 103 Tahun 20014 merupakan ketentuan minimal, sehingga masih dapat dikembangkan asal pengembangan tidak bertentangan dengan komponen yang sudah ada atau menghilangkan makna RPP itu sendiri. Kegiatan Pembelajaran 16 252 RPP merupakan rencana pembelajaran yang dikembangkan secara rinci mengacu pada silabus, buku teks pelajaran, dan buku panduan guru. RPP mencakup: 1 identitas sekolahmadrasah, mata pelajaran, dan kelassemester; 2 alokasi waktu; 3 KI, KD, indikator pencapaian kompetensi; 4 materi pembelajaran; 5 kegiatan pembelajaran; 6 penilaian; dan 7 mediaalat, bahan, dan sumber belajar.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 16 ini, BapakIbu secara otomatis telah mempelajari nilai-nilai pendidikan karakter yang telah terinfus dalam materi dan aktivitas pembelajaran. Adapun nilai-nilai tersebut antara lain : Religius, Nasionalis, Mandiri, Gotong royong dan Integritas. Cocokkanlah jawaban Anda dengan kunci jawaban yang terdapat di bagian akhir modul ini. Hitunglah jawaban yang benar, gunakan rumus berikut untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap materi Kegiatan Pembelajaran 16. Arti tingkat penguasaan: 90 – 100 = baik sekali 80 – 89 = baik 70 – 79 = cukup 70 = kurang Apabila mencapai tingkat penguasaan 80 atau lebih maka Anda dapat meneruskan dengan Kegiatan Pembelajaran 17, jika masih di bawah 80 Anda harus mengulangi materi Kegiatan Pembelajaran 16, terutama yang belum dikuasai. ������� ���������� = �����ℎ ������� ����� �����ℎ ���� � 100 PPKn SMP KK D 253 Kegiatan Pembelajaran 17 Kebutuhan Media Pembelajaran PPKn Smp

A. Tujuan

1. Dengan mencermati Rumusan Kompetensi Dasar KD peserta diklat mampu menjelaskan karakteristik tuntutan pesan yang harus disampaikan dalam pembelajaran PPKn SMP dengan tepat. 2. Dengan tugas kelompok mencermati karakteristik KD, peserta diklat dapat melakukan organisasi materi Pembelajaran PPKn dengan tepat. 3. Dengan tugas kelompok mencermati organisasi materi tuntutan KD, peserta diklat dapat mengidentifikasi pengalaman belajar yang harus dilakukan oleh siswa dalam pembelajaran PPKn SMP dengan benar. 4. Dengan berdiskusi tentang materi dan pengalaman belajar peserta diklat mampu memberikan alternatif media pembelajaran PPKn SMP dengan tepat. 5. Dengan berdiskusi menguji keunggulan alternatif media PPKn SMP, peserta diklat dapat memilih media yang dipandang cocok untuk pembelajaran PPKn SMP dengan tepat.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi

1. Menjelaskan tuntutan pesan kompetensi dasar KD PPKn SMP PPKn 2. Mengorganisasi materi pembelajaran PPKn 3. Mengidentifikasi pengalaman belajar siswa dalam pembelajaran PPKn 4. Menentukan alternatif media pembelajaran PPKn SMP 5. Menentukan pilihan media pembelajaran PPKn SMP

C. Uraian Materi Kegiatan Pembelajaran 1

1. Analisis Kompetensi Dasar KD PPKn SMP

Media pembelajaran harus dikembangkan berdasarkan pada tuntutan Komptensi Dasar KD memiliki tuntutan pesan materi tersendiri yang berbeda