TUJUAN PEMBELAJARAN KHUSUS Proses Penelitian atau Metode Ilmiah

226 pengkajian keperawatan, diagnosa keperawatan, perencanaan keperawatan, implementasi dan evaluasi keperawatan. Setelah Anda memahami pengertian proses keperawatan, marilah kita lanjut pada apa tujuan Anda membuat proses keperawatan? Apakah Anda tahu?.......untuk mengetahuinya ikuti uraian berikut.

B. TUJUAN PROSES KEPERAWATAN

Apa tujuan proses keperawatan? Tujuan umum dari proses keperawatan adalah peningkatan kualitas asuhan keperawatan. Adanya proses keperawatan akan menciptakan pelayanan asuhan keperawatan yang berkualitas dengan indikator teratasinya semua masalah yang terkait dengan kebutuhan dasar manusianya klien. Adapun tujuan khususnya dalah sebagai berikut. 1. Teridentifikasinya masalah-masalah terkait kebutuhan dasar manusianya klien. 2. Dapat menentukan diagnosa keperawatan. 3. Tersusunnya perencanaan keperawatan yang tepat untuk mengatasi diagnosa keperawatan. 4. Terlaksananya tindakan-tindakan keperawatan secara tepat dan terencana. 5. Diketahuinya perkembangan klien. 6. Dapat ditentukannya tingkat keberhasilan asuhan keperawatan.

C. MANFAAT PROSES KEPERAWATAN

Apakah manfaat dari proses keperawatan itu, baik untuk diri Anda maupun bagi klien? Untuk klien dan untuk institusi pelayanan keperawatan tempat Anda bekerja. Sebagai seorang perawat tentu Anda akan merasakan manfaat proses keperawatan berikut ini. 1. Anda akan mempunyai rasa percaya diri. Anda akan lebih percaya diri melaksanakan tindakan asuhan keperawatan, karena semua perencanaan disusun dengan baik berdasarkan kepada diagnosa keperawatan yang ditunjang oleh data-data yang tepat dan akurat. 2. Adanya proses keperawatan, Anda akan memberikan peningkatan kualitas asuhan keperawatan. Asuhan keperawatan yang optimal, akan mempercepat proses kesembuhan klien. Hal ini tentunya akan memberikan kepuasan bagi klien dan Anda sendiri, inilah yang dimaksud dengan kepuasan kerja. 3. Proses keperawatan yang diterapkan akan membantu pengembangan profesionalisme Anda sendiri khususnya dan keperawatan pada umumnya. 4. Proses keperawatan yang terdokumentasi dengan baik, akan memudahkan bagi staf Anda dalam melaksanakan asuhan keperawatan.