Populasi dan Sampel .1 METODE PENELITIAN

40 langkah yaitu orientasi, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, melakukan eksperimen, menarik kesimpulan, mempresentasikan hasil, dan evaluasi.

3.4.2 Variabel Dependen

Variabel dependen disebut juga variabel terikat. Varibel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas Sugiyono, 2008: 39. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah kemampuan mengingat dan kemampuan memahami. Kemampuan mengingat terdiri dari empat indikator, yaitu mengenali, mengidentifikasi, mengingat kembali, dan mengambil. Kemampuan memahami terdiri dari empat indikator, yaitu mengklasifikasikan, merangkum, menyimpulkan, dan menjelaskan. Variabel independen Variabel dependen Gambar 3.2 Variabel Penelitian

3.5 Teknik Pengambilan Data

Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tes. Tes adalah teknik yang digunakan untuk mengukur ada atau tidaknya serta besarnya kemampuan dasar dan pencapaian subjek yang diteliti Arikunto, 2010: 266. Teknik tes yang peneliti gunakan untuk mengumpulkan data adalah tes essai. Soal essai atau essay examination adalah bentuk tes yang terdiri dari pertanyaan atau suruhan yang menghendaki jawaban berupa uraian-uraian yang cukup panjang untuk menunjukkan pengertian siswa terhadap materi yang dipelajari Nurkacana Sumartana, 2011: 50. Masidjo 2010: 46 menjelaskan bahwa tes essai adalah tes yang memberi kesempatan kepada siswa untuk mengorganisasikan jawabannya secara bebas sesuai dengan kemampuannya dengan bahasanya sendiri atas sejumlah item yang relatif kecil dan tuntutan jawaban yang benar, relevan, lengkap, berstruktur, dan jelas. Metode inkuiri Kemampuan memahami Kemampuan mengingat 41 Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan soal pretest dan posttest yang sama kepada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Pemberian soal pretest bertujuan untuk mengukur kemampuan awal siswa pada kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Setelah diperoleh data dari pretest, kelompok eksperimen diberikan perlakuan treatment dengan menggunakan metode inkuiri sedangkan kelompok kontrol tidak diberikan perlakuan khusus. Kelompok kontrol dan kelompok eksperimen selanjutnya diberikan posttest I. Posttest I diberikan untuk mengukur ada tidaknya pengaruh dari pemberian perlakuan treatment pada kelompok eksperimen dengan yang tidak diberikan perlakuan treatment pada kelompok kontrol. Proses pengambilan data penelitian dilakukan dalam waktu dua minggu untuk menghindari bias Krathwohl, 2004: 547. Krathwohl 2004: 546 menjelaskan bahwa dalam penelitian kuantitatif, selain menggunakan tes tertulis peneliti juga perlu menggunakan pengumpulan data secara kualitatif agar lebih dapat dipahami sudut pandang atau dampak yang timbul terhadap subjek yang diteliti terkait perlakuan dan variabel-variabel yang diteliti. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data secara kualitatif berupa observasi pembelajaran, wawancara siswa sebelum dan sesudah perlakuan serta wawancara guru sesudah adanya perlakuan. Berikut adalah pemetaan intrumen pengumpulan data yang akan digunakan. Tabel 3.2. Pemetaan Instrumen Penelitian No. Kelompok Variabel Pengukuran data Instrumen 1 Eksperimen V.1 Mengingat Pretest Soal essai nomor 1a, 1b, 1c Kontrol V.2 Posttest Soal essai nomor 1a, 1b, 1c 2 Eksperimen V.1 Memahami Pretest Soal essai nomor 2a, 2b Kontrol V.2 Posttest Soal essai nomor 2a, 2b

3.6 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah suatu alat yang digunakan untuk mengukur fenomena alam maupun sosial yang diamati, semua fenomena ini disebut variabel penelitian Sugiyono, 2010: 148. Penelitian ini menggunakan jenis instrumen

Dokumen yang terkait

Pengaruh penerapan metode inkuiri terhadap kemampuan mengingat dan memahami mata pelajaran IPA siswa kelas V SD Negeri Cebongan Yogyakarta.

0 1 2

Pengaruh penerapan metode inkuiri terhadap kemampuan mengingat dan memahami pada pelajaran IPA siswa kelas V SD Sokowaten Baru Yogyakarta.

0 1 213

Pengaruh penerapan metode inkuiri terhadap kemampuan mengaplikasi dan menganalisis pada mata pelajaran IPA kelas V SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta.

0 2 198

Pengaruh penerapan metode inkuiri pada mata pelajaran IPA terhadap kemampuan mengingat dan memahami kelas V SD Kanisius Sorowajan Yogyakarta.

1 3 182

Pengaruh Penerapan Metode Inkuiri Terhadap Kemampuan Mengevaluasi dan Mencipta pada Mata Pelajaran IPA Kelas V SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta.

0 0 210

Pengaruh penerapan metode inkuiri terhadap kemampuan mengingat dan memahami pada mata pelajaran IPA siswa kelas IV SD Sokowaten Baru Yogyakarta.

0 1 210

Pengaruh penggunaan metode inkuiri terhadap kemampuan mengevaluasi dan mencipta pada mata pelajaran IPA kelas V SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta.

0 0 162

Pengaruh penggunaan metode inkuiri terhadap kemampuan mengingat dan memahami pada mata pelajaran IPA SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta.

0 2 148

Pengaruh penggunaan metode inkuiri terhadap kemampuan mengevaluasi dan mencipta pada mata pelajaran IPA kelas V SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta

0 3 160

Pengaruh penggunaan metode inkuiri terhadap kemampuan mengingat dan memahami pada mata pelajaran IPA SD BOPKRI Gondolayu Yogyakarta - USD Repository

0 0 146