Pengembangan Jaringan Subiantoro Investor Relations

cOMMERcIAL BUSINESS BANKING TINJAUAN DAN KONDISI USAHA meningkat menjadi 25,8 dari 23,0 tahun sebelumnya. Pencapaian dan peningkatan berbagai kinerja keuangan Direktorat CBB di tahun 2012 tersebut tidak terlepas dari penetapan target dan program kerja yang jelas, disiplin implementasi dan koordinasi yang baik dengan Risk Management dan Credit Operations sebagai bagian dari ”3 Pillars”. Di wilayah, para Regional Managers sebagai CEO di wilayah berperan penting mensinergikan unit-unit yang ada di Bank Mandiri dan meningkatkan aliansi dengan perusahaan anak Bank Mandiri. Dengan kinerja yang sangat baik tersebut, di tahun 2012 Bank Mandiri berhasil mendapatkan berbagai penghargaan di bidang wholesale transaction dan SME dari lembaga eksternal, seperti: penghargaan dari The Asset Triple A Transaction Banking Awards 2012 untuk kategori Best SME Bank - Indonesia, penghargaan dari The Asian Banker Transaction Banking Awards 2012 untuk kategori Best Cash Management Bank in Indonesia, penghargaan dari Trade Finance Magazine London untuk kategori Best Indonesia Trade Bank, dari Corporate Treasurer Magazine sebagai Best Trade Finance Bank in Indonesia, serta dari Alpha SEA sebagai Best Cash Management Bank. Strategi Rencana Kerja 2013 Sebagai kelanjutan dari tahap Capacity Building, tahun 2013 Direktorat Commercial Business Banking CBB memasuki tahap berikutnya, yaitu fase Proitability Building. Dalam tahap ini, inisiatif yang bersifat market-facing dan pengembangan wholesale transaction banking akan lebih mengemuka. Untuk itu, telah ditetapkan 5 lima strategi utama yang dilaksanakan di Direktorat CBB, yaitu:

1. Penerapan Proses Menjual Secara Disiplin

Pada tahun 2013, Direktorat CBB tetap diharapkan dapat menumbuhkan sisi asset secara agresif. Kredit ditargetkan tumbuh sebesar 20 dengan kualitas kredit yang baik diimbangi dengan Wholesale Transaction dengan menyasar pertumbuhan Low Cost Funds dan FBI yang stabil dan berisiko lebih rendah. Untuk mencapai pertumbuhan tersebut, proses menjual secara disiplin terus diterapkan, dimulai dari mekanisme seleksi nasabah atau customer targeting, sampai dengan Closing SaleBooking. Target tersebut diturunkan secara berjenjang ke tingkat team dan pada gilirannya ke tingkat individuRelationship Manager. Selain itu proses pemberian limit hingga booking dipantau secara rutin dengan menggunakan pipeline management tools.

2. Program Peningkatan Dana Murah CASA

Pada tahun 2013, LDR perbankan diperkirakan akan meningkat di atas 85 sehingga persaingan dalam mendapatkan dana pihak ketiga menjadi semakin keras. Di sisi lain, pertumbuhan asset yang tinggi juga perlu didukung dengan penyediaan dana khususnya dana murah. Direktorat CBB telah menetapkan beberapa program dalam rangka peningkatan dana murahCASA di tahun 2013, yaitu: a. Program Peningkatan CASA atas Dasar Industry Speciic b. Program Peningkatan CASA dari Anchor Client dan Value Chain-nya c. Program Peningkatan Dana Operating Account Nasabah

3. Inovasi di Sisi Pengembangan Produk, Layanan dan Proses

Direktorat CBB terus melaksanakan inovasi di sisi produk, layanan dan proses untuk meningkatkan pelayanan kepada nasabah. Pada tahun 2013, PT Bank Mandiri Persero Tbk. inovasi produk wholesale transaction banking akan dilaksanakan dengan lebih fokus pada nilai tambah produk. Oleh karena itu, solusi produk akan dikelompokkan berdasarkan “beneit” terhadap nasabah. Inovasi di sisi perbaikan proses dan layanan yang akan dilakukan di tahun 2013 antara lain: i proses penerbitan Bank Garansi, ii perbaikan proses kredit business banking, dan iii optimalisasi penanganan account kredit di Business Banking melalui perbaikan rasio antara RM dan ARM.

4. Pengembangan Kapasitas

Organisasi Pengembangan kapasitas organisasi di Direktorat CBB akan terus ditingkatkan melalui intensiikasi dan ekstensiikasi jaringan. Ekstensiikasi jaringan lebih difokuskan di segmen Business Banking dalam rangka melebarkan cakupan wilayah potensial yang belum tercover jaringan Business Banking yang sudah ada. Inisiatif ini akan dilaksanakan melalui penambahan jaringan kantor, berupa pembentukan 20 BB Floor, 20 BB Desk, dan 20 Mandiri Bisnis.

5. Pengembangan Pegawai dan

Leadership Untuk mendapatkan SDM yang memahami kondisi pasar dan karakteristik wilayah setempat serta mengingat luasnya wilayah operasi bisnis CBB, maka pemenuhan kebutuhan sumber daya manusia di Direktorat CBB akan diutamakan berasal dari wilayah setempat dan disesuaikan dengan proil kebutuhan di wilayah tersebut. Implementasi program kerja dan inisiatif strategis yang telah ditetapkan secara disiplin dan berkesinambungan oleh segenap jajaran Direktorat CBB sangat diperlukan untuk mencapai target- target yang diberikan. Tahun 2013 merupakan tahun yang penuh dengan tantangan, namun demikian dengan semangat “Kolaborasi, Inovasi, Bangun Negeri, Mandirikan Indonesia” yang didukung oleh penerapan nilai-nilai budaya Bank Mandiri Trust, Integrity, Professionalism, Customer Focus dan Excellence dan konsistensi pelaksanaan Good Corporate Governance, Direktorat CBB menyambut tahun 2013 dengan optimisme yang tinggi.