Mekanisme Penanganan Sayuran Organik

gram dikemas menggunakan plastik. Terong ungu berat 500 gram dan brokoli per bonggol menggunakan plastik wrap. Sedangkan buncis berat 250 gram menggunakan tray atau wrapping. Pada ritel Kem Chick dan Harvey Nichols, sebagian besar konsumennya merupakan golongan menengah keatas sehingga pengemasannya lebih detil daripada ritel Superindo. Sayuran daun bayam hijau, bayam merah, caisim, daun ginseng, daun pucuk labu, horenzo, selada keriting, selada air, siomak, selada romaine, selada merah, seledri, kalian, kangkung, pakcoy, parsley, dan pohpohan dikemas menggunakan plastik dengan berat 250 gram. Tomat dan wortel dengan ukuran 500 gram dikemas menggunakan plastik. Kacang merah merah berat 100 gram menggunakan tray bening. Cabe keriting merah, cabe rawit hijau, dan cabe rawit merah menggunakan tray bening. Jagung acar berat 200 gram menggunakan tray bening. Basil, beet root, buncis, cabe hijau besar, cabe merah besar, daun kemangi, daun mint, kacang jogo, kapri, dan tomat cherry ukuran 250 gram menggunakan tray bening .

5.5.3. Mekanisme Distribusi Kepada Pelanggan

Pelanggan PT GiGa adalah reseller atau pihak yang memasarkan kembali sayuran organik kepada konsumen akhir. Reseller terdiri atas pelanggan ritel dan agen yang masing-masing memiliki segmentasi dan target pasar yang berbeda. Oleh karena itu terdapat perbedaan dalam hal kualitas, tatacara pembayaran, tatacara pengiriman dan penerimaan barang. 5.5.3.1. Pelanggan Ritel dan Agen PT GiGa berkonsentrasi untuk memenuhi kebutuhan sayuran organik daerah perkotaan khususnya di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Pemilihan Jakarta sebagai wilayah pasar utama dikarenakan pertumbuhan konsumen sayuran organik di kota besar seperti Jakarta lebih cepat bahkan paling tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan konsumen di kota-kota lain di Indonesia. Konsumen sayuran organik yang berdomisili di Jakarta biasanya melakukan pembelian sayuran organik di ritel maupun agen sayuran organik. Bahkan hampir 50 persen konsumen melakukan pembelian sayuran organik di ritel-ritel yang terdapat di ibukota. Dengan memperhatikan besarnya peluang tersebut, PT GiGa memutuskan untuk berkonsentrasi kepada pelanggan reseller berupa ritel atau agen. Hingga Mei 2009, PT GiGa memiliki 19 pelanggan reseller yang terdiri atas 14 ritel dan lima agen di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Lima agen yang menjadi pelanggan PT GiGa adalah Rumah Harmoni Parung, Organic Vegetables Melly Manuhutu Kemang dan Depok, warung organik, dan dua agen komunitas organik. Pelanggan agen memasarkan sayuran organik pada gerai khusus organik atau pada komunitas konsumen organik. Khusus bagi pelanggan agen, order sayuran organik dapat dilakukan dengan minimum order sebesar Rp 300.000,00. Sayuran akan dikirimkan ke hadapan dengan jumlah dan jenis sesuai pesanan. Ditinjau dari frekwensi order, empat pelanggan satu agen melakukan order satu kali seminggu dan satu pelanggan agen hanya pada kesempatan-kesempatan tertentu. PT GiGa memasok sayuran organik pada dengan 14 pelanggan ritel yaitu Superindo Cibinong, Superindo Cirendeu, Superindo Cinere, Superindo Cilandak, Superindo Cibubur, Superindo Kalimalang, Superindo Mal Metropolitan Bekasi, Superindo Pondok Bambu, Superindo Mampang, Superindo Fatmawati, Superindo Gunung Putri, Superindo Pasar Rebo, Kem Chick Pacific Place dan Harvey Nichols Grand Indonesia. Di ritel-ritel tersebut selain sayuran GiGa Organic juga dijual merek sayuran organik lainya. Namun khusus Superindo Cibinong dan Superindo Cibubur, PT GiGa menjadi main supplier atau pemasok tunggal sayuran organik di ritel tersebut. Keberadaan PT GiGa sebagai main supplier membawa dampak positif terhadap penjualan ritel tersebut. Superindo Cibinong mengalami peningkatan peringkat penjualan sayuran dari peringkat 24 menjadi peringkat 4. Prestasi mengagumkan ini diikuti dengan penambahan outlet Superindo Cibubur dengan PT GiGa sebagai main supplier sayuran organik. Selain menjalin kerjasama dengan PT GiGa, ritel juga menjalin kerjasama dengan supplier sayuran organik lain. Posisi PT GiGa dapat terancam apabila pesaing lain lebih unggul dalam menyuplai barang bagi ritel. Untuk mengantisipasi hal tersebut PT GiGa menetapkan strategi dan taktik penjualan khusus yaitu tidak ada minimum order. Pelanggan ritel bebas melakukan order dalam jumlah berapapun. Dalam satu minggu umumnya tiap store Superindo melakukan 3-4 kali pemesanan, namun khusus store Cibinong dan Cibubur