Kingdom Protista Klasiß kasi Makhluk Hidup

199 Keanekaragaman Makhluk Hidup Jamur dapat dibagi menjadi lima i lum, yakni Chytri- diomycota, Zygomycota, Ascomycota, Basidio mycota, dan Deuteromycota. Contoh spesies dari kelima i lum jamur, antara lain Rhizopus, Penicillium, Morchella esculenta, dan Lycoperdon gemmatum. Terdapat satu kelompok anggota jamur, yakni Lichenes. Lichenes merupakan simbiosis antara alga dengan jamur tertentu. Contoh spesies Lichenes, antara lain Parmelia dan Ramalina. Sumber: Biology, 1998; Biology: Exploring Life, 1994 a d b e c f Jamur banyak sekali dimanfaatkan oleh manusia. Beberapa jenis jamur dimanfaatkan untuk mengolah bahan makanan, misalnya untuk membuat tempe dan oncom Rhizopus stoloniferus, untuk dimakan langsung jamur merang dan jamur kuping. Selain sebagai bahan makanan, beberapa jamur dapat dijadikan bahan obat-obatan, misalnya Penicillium notatum sebagai penghasil antibiotik penisilin. Selain memberikan manfaat, beberapa jenis jamur menimbulkan kerugian bagi manusia, misalnya karena membusukkan bahan makanan, merusak tanaman, dan menimbulkan racun. Beberapa jenis jamur memang dapat dimakan, namun banyak juga jamur yang beracun sehingga berbahaya jika dimakan. Contoh jamur yang beracun, yakni Amanita muscaria. Oleh karena itu, apabila kamu menemu– kan jamur hendaknya hati-hati apabila akan memakannya sebab beberapa jamur mengandung racun. Informasi Informasi IPA IPA Jamur Penicillium mampu membentuk senyawa kimia yang dapat membunuh bakteri. Senyawa kimia yang digunakan sebagai obat antibiotik tersebut adalah penisilin. Sumber: Science Library; Plants, 2004 Gambar 9.9 Contoh anggota kingdom Fungi, yakni a Allomyces, b Rhizopus, c Morchella esulenta, d Lycoperdon gemmatum, e Penicillium, dan f Parmelia merupakan Lichenes. Sumber: Botany, 1995 Gambar 9.10 Amanita muscaria adalah contoh jamur yang beracun. 200 Belajar IPA Membuka Cakrawala Alam Sekitar untuk Kelas VII

4. Kingdom Plantae Tumbuhan

Kelompok ini merupakan kelompok makhluk hidup yang sudah sangat kamu kenal. Kelompok ini beranggotakan makhluk hidup bersel banyak yang mampu berfotosintesis. Kemampuan fotosintesis ini dikarenakan adanya kloroi l di dalam kloroplas. Kloroi l inilah yang bisa memanfaatkan energi cahaya untuk membuat makanan. Perbedaan lain antara tumbuhan dengan makhluk hidup bersel banyak lain adalah dalam hal struktur selnya. Sel-sel tumbuhan mempunyai dinding sel yang terbuat dari bahan selulosa sejenis karbohidrat. Oleh karena itu, tumbuhan biasanya bersifat kaku dan tidak mudah patah. Cobalah kamu ambil rumput yang masih segar dan cobalah untuk mematahkannya. Sulit, bukan? Pada bab sebelumnya, kamu telah belajar bahwa makhluk hidup berkembang biak. Sistem perkembangbiakan tumbuhan tidaklah sama dengan sistem perkembangbiakan manusia. Pada tumbuhan terutama pada lumut dan paku, terdapat pergiliran generasi antara generasi penghasil spora sporoi t dan generasi penghasil sel kelamin gametoi t. Generasi penghasil spora menghasilkan spora yang bisa tumbuh menjadi tumbuhan baru. Demikian juga generasi penghasil sel kelamin menghasilkan sel-sel kelamin yang apabila dibuahi dapat menghasilkan tumbuhan baru. Oleh karena itu, pergiliran generasi pada tumbuhan memberikan keuntungan yang besar sebab tumbuhan dapat menghasilkan keturunan yang banyak. Kamu akan mempelajari hal ini pada bagian selanjutnya. Agar mudah dipelajari, kingdom Plantae dapat dikelompokkan menjadi tumbuhan tidak berpembuluh dan tumbuhan berpembuluh. Bagaimana perbedaan di antara dua kelompok tersebut? Perhatikan penjelasan berikut.

a. Tumbuhan tidak Berpembuluh

Tumbuhan tidak berpembuluh adalah tumbuhan yang belum memiliki sistem pengangkutan air dan zat makanan. Tumbuhan tidak berpembuluh disebut pula tumbuhan talus h alophyta atau Atracheophyta. Tumbuhan yang termasuk tumbuhan tidak berpembuluh, yakni kelompok tumbuhan lumut-lumutan. Lumut merupakan tumbuhan yang hidup di darat, terutama di tempat yang lembap. Tumbuhan lumut dikelompokkan menjadi tiga divisi, yakni Hepatophyta lumut hati, Anthocerophyta lumut tanduk, dan Bryophyta lumut sejati. Sumber: Botany, 1995 Gambar 9.11 Contoh spesies anggota divisi Hepatophyta yakni Marchantia sp. Key Point Key Point Hal Penting Hal Penting Fotosintesis adalah proses yang dilakukan oleh sebagian mahluk hidup, menggunakan kloro ½ l dan energi dari sinar matahari, menghasilkan karbohidrat dari karbon dioksida dan air. Photosynthesis is a process by certain organism, using chlorophyll and energy from sunlight, produce carbohydrates from carbon dioxide and water.