Menyalatkan jenazah KESIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

WAWANCARA SISWA KELAS XI-AP SMK ISLAM RUHAMA SEBELUM PELAKSANAAN TINDAKAN “ PENERAPAN METODE PROYEK GUNA MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN PAI” Nama : Thohir Anwaruddin Kelas : XI AP 1. Apakah kalian senang dengan mata pelajaran PAI? Jawab : saya senang dengan isi pelajaran PAI 2. Apakah kalian suka dengan cara guru PAI mengajar? Jawab : Kurang suka, karena saat mengajar sedikit menoton atau bosan. 3. Selama ini guru PAI mengajarkan materi dengan jelas? Jawab: saat menerangkan guru kadang-kadang jelas dalam menyampaikan materi. 4. Apakah kalian senang bila disuruh mengerjakan tugas ? Jawab : kalau saya senang atau tidak senang ya harus dikerjakan tugasnya. 5. Apakah kalian senang dengan metode mengajar guru PAI? Jawab : cukup senang 6. Guru pernah menggunakan metode lain selain ceramah? Jawab : jarang-jarang 7. Apakah kalian senang bertanya bila ada kesempatan pada pembelajaran PAI? Jawab : saya senang bertanya. Karena saya suka dengan pelajaran PAI 8. Apakah kalian suka mengemukakan pendapat di setiap pembelajaran? Jawab : Saya kadang-kadang memberikan pendapat saat pembelajaran. 9. Apakah kalian puas dengan nilai PAI selama ini? Jawab : Selama ini saya merasa cukup puas. CATATAN LAPANGAN SEBELUM PELAKSANAAN PENELITIAN TINDAKAN “ PENERAPAN METODE PROYEK GUNA MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN PAI” A. TINDAKAN GURU Guru hanya menggunakan metode ceramah dan menugaskan siswa mengerjakan latihan sola di LKS.

B. TINDAKAN SISWA

Siswa hanya mendengarkan pelajaran dari guru, dan masih ada beberapa siswa yang tidak memperhatiakan guru saat menjelaskan materi.

C. KESIMPULAN TINDAKAN YANG HARUS DILAKUKAN

Setelah saya meneliti, maka menurut saya perlu adanya suasana belajar yang aktif, agar siswa tidak seeenaknya dalam bersikap saat pembelajaran berlangsung. Perlunya suasana belajar yang hidup, agar siswa tidak merasa bosan dan pembelajaran mudah dipahami. Berdasarkan catatan lapangan ini diharapkan penerapan metode proyek dapat menjadi solusi permasalahan di kelas. Pengamat Anike Suci Badriawan 1110011000094 CATATAN LAPANGAN SETELAH PELAKSANAAN PENELITIAN TINDAKAN I“ PENERAPAN METODE PROYEK GUNA MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA DALAM PEMBELAJARAN PAI” A. TINDAKAN SISWA Pada pembelajaran tindakan I siswa kurang berpatisipasi aktif dalam pembelajaran. Pada pembuatan konsep dalam kelompok masih terdapat siswa yang mengandalkan temannya dalam pembautan konsep. Selain itu masih ada siswa yang mengobrol saat diskusi dimulai dan masih ada siswa yang maulu-malu untuk mempresentasikan hasil proyeknya.

B. TINDAKAN GURU

Guru melaksanakan pembelajaran sesuai dengan rencana pembelajaran. Guru membimbing dan mengawasi siswa dalam mengerjakan proyeknya. Guru meriview materi yang dibahas bersama-sama dan mengevaluasi siswa untuk mengukur tingkat pemahaman siswa. . C. KESIMPULAN TINDAKAN YANG HARUS DILAKUKAN Dalam proses pembelajaran siklus I masih terdapat siswa yang kurang berpatisipasi aktif dalam pembelajaran. Karena pembelajaran kelompok yang kurang terawasi oleh guru. Sehingga masih ada siswa yang mengandalkan temannya saat mengerjakan proyeknya. Maka guru harus memberikan inovasi baru agar semua aktif menyeluruh dan memberikan sanksi kepada siswa yang mengobrol saat pembelajaran berlangsung serta buru lebih memotivasi siswa untuk terlibat aktif dalam pembelajaran. Pengamat Anike Suci Badriawan 1110011000094