Kondisi Demografi Analisis Kebijakan Ekonomi Kelembagaan Pengembangan Klaster Industri Pengolahan Ikan Teri di Pulau Pasaran Kota Bandar Lampung

Tabel 12. Data Jumlah Penduduk Menurut Tingkat Pendidikan Sumber : Monografi Kecamatan 2013

5.4 Kondisi Perikanan dan Kelautan

Potensi sumberdaya perikanan di perairan sekitar Pulau Pasaran sebesar 32.400 tontahun dengan persentase pemanfaatan sekitar 60. Jenis ikan yang ditangkap nelayan sebagian besar adalah ikan pelagis, seperti ikan teri, tanjan, cumi-cumi dan ikan ekor kuning. Berdasarkan data perlakuan produk perikanan, sebagian besar hasil perikanan laut di Kota Bandar Lampung masih dipasarkan dalam bentuk ikan segar sebesar 17.749,38 ton. Pengolahan hasil laut masih terbatas pada proses penggaraman dan olahan ikan peda, yang masing-masing hasil olahan sebesar 4.733,17 ton dan 1.183,29 ton per tahun. Masih kurangnya upaya penemuan dan pengembangan teknologi pengolahan hasil laut menjadi alasan masih bertahannya sistem pengolahan tradisional pada unit pengolahan ikan di Kota Bandar Lampung. Data perlakuan produksi perikanan laut tersaji pada Tabel 13. Tabel 13. Data Perlakuan Produksi Perikanan Laut Menurut Cara Perlakuan Cara perlakuan Produksi ton Dipasarkan Segar 17.749,38 PengeringanPenggaraman 4.733,17 Olahan Peda 1.183,29 Total 23.665,84 Sumber : Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Lampung 2011 Hasil olahan hasil laut khususnya ikan teri dari Pulau Pasaran sangat potensial untuk dijadikan sektor produk unggulan Kota Bandar Lampung. Hal ini didukung dengan produktivitas pengolah ikan teri yang tinggi karena berkumpul Kelurahan Pendidikan SD SMP SMA Universitas Kota Karang 2.913 2.130 1.782 - Kota Karang Raya 543 396 213 55 Perwata 842 823 691 19 Keteguhan 3.336 1.888 1.714 217 Sukamaju 439 513 697 139 Way Tataan 345 99 99 29 Total 8418 5.849 5.196 459 37,757 37,407 40,17 49,5 37,775 45,35 47,616 51,66 53,915 58,765 67,9 10 20 30 40 50 60 70 80 dalam satu sentra di Pulau Pasaran. Berikut ini adalah trend produksi olahan ikan teri tahun 2012 dalam ton yang tersaji pada Gambar 13. Gambar 13. Data Produksi Olahan Ikan Teri Pulau Pasaran Sumber : Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Bandar Lampung 2012 Berdasarkan grafik di atas, produksi olahan ikan teri fluktuatif setiap bulannya. Produksi olahan ikan teri tertinggi sebesar 67,9 ton terjadi pada bulan Desember. Pergerakan angin dari arah timur menyebabkan ikan bergerak ke perairan sekitar Teluk Lampung, sehingga bahan baku ikan relatif banyak. Pengaruh alam berupa pergerakan musim dan cuaca seringkali menjadi faktor ketersediaan bahan baku ikan. Jenis ikan teri yang mendominasi hasil olahan ikan kering adalah teri jengki dan nilon. Jenis ikan-ikan tersebut mudah didapat dan terjangkau bila dibandingkan dengan ikan teri nasi yang musiman dan membutuhkan alat tangkap dengan mata jaring khusus. Terdapat sekitar 142 armada kapal penangkap ikan yang berada di sekitar perairan Teluk Lampung. Jenis kapal yang digunakan bervariasi dari 5 sampai dengan 30 GT. Armada kapal ikan tersebut rata-rata memiliki izin yang secara langsung dikoordinasikan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan. Data jenis armada kapal ikan di Pulau Pasaran tersaji pada Tabel 14.