Berdiri dengan Kepala Headstand

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 6 48 Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi saat melakukan gerakan berdiri dengan kepala, yaitu: a. Dalam meletakkan kedua telapak tangan dan kepala di matras tidak membentuk segitiga. b. Jarak kedua telapak tangan dan kepala di matras terlalu lebar atau sempit. c. Pada saat mengangkat panggul dan kaki ke atas terlalu keras atau lemah sehingga tidak bisa berdiri dengan baik.

4. Berdiri Bertumpu Kedua Tangan Handstand

Berdiri dengan tangan handstand adalah sikap tegak dengan bertumpu pada kedua tangan dengan sikut-sikut lurus dan kedua kaki lurus ke atas. Gerakan ini sebaiknya dilakukan di tempat yang keras agar mudah melakukannya, misalnya lantai. Gerakan handstand dapat dilakukan dengan bantuan teman maupun tanpa bantuan teman. a. Handstand dengan bantuan teman Cara melakukan handstand dengan bantuan teman adalah sebagai berikut. 1. Siswa berpasangan, yang satu membantu. 2. Sikap membungkuk dengan kedua telapak tangan bertumpu pada matras. 3. Pasangannya mengangkat kedua kaki ke atas lurus. 4. Setelah lurus dan dirasa kuat, bantuan dilepaskan perlahan-lahan. 5. Tahan selama beberapa saat. 6. Kembali ke sikap semula dan dilakukan bergantian dengan temanmu. b. Handstand tanpa bantuan Cara melakukan gerakan berdiri bertumpu kedua tangan tanpa bantuan adalah sebagai berikut. 1. Sikap awal berdiri tegak, kaki kiri sedikit ke depan dan kaki kanan di belakang. 2. Bungkukkan badan ke depan dengan kedua telapak tangan diletakkan pada matras, lengan lurus ke depan. 3. Bengkokkan lutut kaki kiri dan luruskan kaki kanan ke belakang, berat badan berada pada kedua tangan. Gambar 3.8 Handstand dibantu teman Sumber: Dokumen Penerbit Senam 49 4. Ayunkan kaki kanan lurus ke atas disusul dengan mengayunkan kaki kiri ke atas. 5. Rapatkan kedua kaki lurus ke atas, dan kedua tangan tetap lurus serta pandangan menghadap ke bawah. 6. Pertahankan posisi ini dan jaga keseimbangan agar tidak jatuh. 7. Apabila belum bisa melakukan gerakan ini, temanmu dapat membantu untuk memegangi kaki. Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi pada saat melakukan gerakan berdiri dengan kedua tangan, yaitu: a. Pinggang terlalu melenting. b. Posisi kepala atau muka tidak menghadap ke bawah. c. Sikut-sikut tangan tidak lurus atau bengkok. d. Penempatan tangan di lantai terlalu lebar atau terlalu sempit. e. Ayunan kaki ke atas kurang baik terlalu atau kurang ke depan dan lutut dibengkokkan. Gambar 3.6 Hand stand tanpa bantuan Sumber: Dokumen Penerbit

I. Tugas Individu

1. Coba praktikkan gerakan pemanasan dan pendinginan dalam gerakan senam. 2. Apa saja kesulitan yang kamu hadapi dalam melakukan gerakan senam lantai?

II. Tugas Kelompok

1. Coba praktikkan gerakan senam lantai bersama temanmu. 2. Apa manfaat senam lantai menurut kelompokmu? 3. Buatlah kliping tentang senam lantai Sumbernya dari koran, majalah, tab- loid, atau internet. Kliping tersebut dijilid dalam bentuk buku dan diberi kata pengantar. Tugas