Tahap Perencanaan Tahap Pelaksanaan Tindakan Tahap Observasi

10 Pendidikan dan Latihan Profesi Guru 2012 Rayon 114 Unesa

G. METODE PENELITIAN

Subjek penelitian adalah Dra. Sri Lestari, seorang guru mata pelajaran IPA sekaligus anggota peneliti dan siswa kelas VII sebanyak satu kelas. Tindakan dilaksanakan selama ± 2 bulan pada bulan Juli - Agustus 2012. Tempat penelitian di SMP Negeri 2 Sidoarjo. Prosedur penelitian terbagi menjadi empat tahap, yaitu:

1. Tahap Perencanaan

Sebelum pelaksanaan tindakan, menyusun rencana untuk mempermudah pelaksanaan tindakan antara lain: a. Melakukan analisis Kurikulum mata pelajaran IPA kelas 7 dengan materi pokok Ciri- ciri Makhluk Hidup. Materi tersebut dipilih karena siswa dan guru mengalami kesulitan dalam mencapai indikator yang dtetapkan, yaitu: menyimpulkan dan membuat laporan ciri-ciri makhluk hidup. Menyusun tugas-tugas yang akan digunakan dalam penerapan penilaian portofolio. b. Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP. c. Menyusun Lembar Kegiatan Siswa LKS disesuaikan dengan buku siswa. d. Menyusun petunjuk pengembangan portofolio. e. Menyusun lembar penilaian portofolio siswa, lembar penilaian diri yang akan diisi oleh guru, siswa dan teman, serta lembar dialog portofolio yang berisi komentar guru tentang perkembangan siswa. f. Menyiapkan alat dan bahan yang dicantumkan dalam LKS. g. Menyusun instrumen lembar observasi, refleksi dan evaluasi yang akan diisi pengamatguru pada saat mengamati aktivitas guru dalam menerapkan penilaian portofolio.

2. Tahap Pelaksanaan Tindakan

Dalam pelaksanaan tindakan dilakukan dengan mengikuti skenario sebagai berikut: pada awal pembelajaran guru memperkenalkan apa yang dimaksud dengan portofolio dan menyampaikan tujuan pengembangan portofolio siswa. Pada bagian tengah pembelajaran guru mengambil contoh tulisan laporan IPA siswa untuk didiskusikan bersama. Pada bagian akhir pembelajaran guru melatih siswa agar dapat menilai sendiri laporannya self assessment dan menilai laporan temannya. 11 Pendidikan dan Latihan Profesi Guru 2012 Rayon 114 Unesa

3. Tahap Observasi

Pengamat guru lain mengamati pengelolaan pembelajaran dengan menerapkan penilaian portofolio. Pengamat mencatat kelemahan dan kekuatan guru dalam melaksanakan tindakan. Pengamat juga mencatat aktivitas siswa dalam mengikuti pembelajaran beserta kendalanya. Pada tahap ini dilakukan pengambilan gambarfoto agar pengamatan yang dilakukan dapat lebih cermat. Evaluasi dilakukan oleh seluruh tim peneliti guru dan pengamat setelah pembelajaran berlangsung. Evaluasi diases dengan menggunakan instrumen lembar observasi pengelolaan pembelajaran dengan penilaian portofolio dan lembar keterlaksanaan RPP. Cara menyekornya menggunakan rubrik. Rubrik dikembangkan agar penilaian menjadi jelas tidak merupakan suatu mistery Lim, 1997. Kriteria penilaian dinyatakan dalam rentang skala 1 – 4. Skor 1 untuk nilai terendah dan skor 4 untuk nilai tertinggi. 4. Tahap Refeleksi Pada tahap refleksi, guru dan pengamat mendiskusikan hasil observasi pengelolaan pembelajaran dan keterlaksanaan RPP setelah pembelajaran selesai. Aspek yang kurang dalam pembelajaran didiskusikan agar dapat diperbaiki pada tindakan berikutnya. Berikut ini disajikan prosedur pelaksanaan tindakan secara singkat diadaptasi dari Hopkins, 1993 dan Kemmis Taggart, 1988 yaitu: a. Siklus I topik: Pertumbuhan - Merumuskan tindakan - Melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar satu guru - Melakukan observasi dua guru - Mengadakan refleksi tiga guru Kriteria keberhasilan: Guru, siswa, dan teman siswa dapat menilai kemajuan dalam menulis laporan dalam aspek: kelengkapan dan kemampuan menjelaskan isi portofolio. 12 Pendidikan dan Latihan Profesi Guru 2012 Rayon 114 Unesa b. Siklus 2 topik: Pernapasan - Merumuskan tindakan baru - Melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar satu guru - Melakukan observasi dua guru - Mengadakan refleksi tiga guru Kriteria keberhasilan: Guru, siswa, dan teman siswa dapat menilai kemajuan dalam menulis laporan dalam aspek: kelengkapan, kemampuan menjelaskan isi portofolio, dan kompetensi dasar yang berkembang. c. Siklus 3 topik: Peka terhadap Rangsang - Merumuskan tindakan baru - Melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar satu guru - Melakukan observasi dua guru - Mengadakan refleksi tiga guru Kriteria keberhasilan: Guru, siswa, dan teman siswa dapat menilai kemajuan dalam menulis laporan dalam aspek: kelengkapan, kemampuan menjelaskan isi portofolio, kompetensi dasar yang berkembang, dan usaha siswa dalam menyusun portofolio. Catatan: dalam setiap siklus sedikitnya dilakukan dalam 2 kali pertemuan. Hasil penelitian tindakan disusun dalam bentuk draft laporan, selanjutnya tim peneliti menyajikan laporan tersebut dalam seminar lokal. Pada langkah terakhir adalah menyusun laporan penelitian tindakan dan artikel.

H. JADWAL PENELITIAN