Reliabilitas intrumen Validitas dan Reliabilitas Instrumen

3.7.Ringkasan Instrumen Penelitian Peneliti membuat tabel yang berisi ringkasan instrumen penelitian. Ringkasan instrument digunakan untuk memperoleh data dan informasi selama melakukan penelitian. Ringkasan instrumen penelitian dapat dilihat pada tabel 3.12. Tabel 3.12 Ringkasan Instrumentasi Penelitian TPD Instrumen Tahap Data Subjek Validasi Wawancara Pedoman wawancara Studi rendah Analisis kebutuhan Guru Isi Expert Judgement Face interview Uji coba Terbatas Komentar guru Guru Isi Expert Judgement Face interview Observasi Pedoman observasi Studi rendah Analisis kebutuhan Guru dan siswa Terstruktur Uji coba terbatas Situasi kelas Guru dan siswa Terstruktur Kuesioner Lembar kuesioner Penilaian produk Kualitas RPPH Validator Terstruktur Uji coba terbatas Komentar siswa Siswa Terstruktur Dokumentasi Panduan Penilaian dokumentasi Studi rendah Kualitas perangkat pembelajaran Silabus RPPH Terstruktur Soal Tes Uji coba terbatas Dampak produk Siswa Isi, face, konstruk Tabel 3.12 menunjukkan bahwa terdapat empat instrumen yang digunakan dalam penelitian pengembangan ini. Instrumen tersebut telah melalui langkah validasi dan ada yang sudah terstandar.

3.8. Teknik Analisis Data

Penelitian pengembangan ini menggunakan dua tehnik analisis data. Analisis data tersebut meliputi analisis statistik dan analisis non-statistik. Analisis statistik digunakan apabila data yang di olah berupa angka-angka kuantitatif atau data yang dikuantifikasi. Analisis non-statistik digunakan pada data kualitatif atau data tekstular, artinya data yang diolah bersifat verbal ungkapan-ungkapan Setyosari 2010. Data kuantitatif dalam bentuk kuesioner diperoleh melalui penilaian oleh pakar ahli kurikulum, ahli pembelajaran, ahli matematika, ahli Bahasa Indonesia, ahli PPKn, ahli SBdP, ahli PJOK, ahli IPS, ahli IPA, ahli permainan anak, kepala sekolah, guru melalui validasi, selanjutnya penilaian observasi kegiatan pembelajaran di kelas, penilaian kuesioner RPP dan silabus guru, hasil pretest dan posttest dari siswa, serta tanggapan siswa melalui tahap uji coba terbatas. Data kualitatif dalam bentuk wawancara diperoleh dari hasil analisis kebutuhan guru dan siswa serta saran dari ahli pada tahap validasi.

3.8.1. Hasil Kuesioner

Kuesioner digunakan untuk memperoleh data berupa penilaian dari para ahli terhadap produk selanjutnya untuk mengetahui pendapat siswa terhadap kegiatan pembelajaran yang mengakomodasi permainan anak dalam uji coba terbatas.

3.8.1.1. Hasil Kuesioner Silabus dan RPPH

Kuesioner digunakan untuk menilai produk Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang dilakukan oleh ahlipakar. Validasi produk dilakukan dengan menggunakan instrumen kuesioner penilaian RPPH yang telah terstandar dari dikti untuk PLPG tahun 2014. Selanjutnya kuesioner juga digunakan untuk menilai RPPH guru. Perolehan skor akan diperoleh melalui rumus yang terlihat pada gambar 3.4. Gambar 3.4. Rumus perskoran validasi RPPH Langkah selanjutnya setelah Skor diperoleh dari penilaian para ahli yaitu menentukan peringkat kualitas RPPH. Peringkat kualitas RPPH mempunyai 4 Nilai = ݆ݑ݈݉ܽℎ ݏ݇݋ݎ 90 X 100 kriteria meliputi Amat Baik, Baik, Cukup, Kurang. Keempat kriteria didapatkan dari kemendikbud tahun 2014. Kriteria peringkat kualitas RPPH tersebut dapat dilihat pada tabel 3.13. Tabel 3.13 Kriteria peringkat kualitas RPPH Peringkat Nilai Amat Baik AB 90AB≤100 Baik B 80B≤90 Cukup C 70C≤80 Kurang K ≤70 Sumber: Kemendikbud 2014 Kuesioner juga digunakan untuk menilai silabus. Kuesioner tersebut telah melalui tahap validasi ahli. Ada 20 item dalam penilaian silabus. Perolehan skor akan diperoleh melalui rumus yang terlihat pada gambar 3.5. Gambar 3.5 Rumus perskoran validasi silabus Kuesioner juga digunakan dalam uji coba terbatas. Kegunaan kuesioner yaitu untuk mengetahui komentar dari guru dan siswa megenai kegiatan uji coba terbatas yang menerapkan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian berbasis permainan anak. Hasil dari kuesioner akan dianalisis menggunakan cara kualitatif yaitu dengan mendeskripsikan komentar yang diperoleh dari guru dan siswa untuk mengetahui efektiitas Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian berbasis permainan anak selanjutnya hasil dijadikan sebagai dasar pertimbangan kualitas maupun revisi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian. Nilai = X 100