Organisasi Akuntansi Tamu Complimentary

654 d. Time Stamp mesin pencatat waktu berguna untuk menandai transaksi akhir pada saat check-out, biasanya di gabungkan dangan cap telah lunas terbayar oleh tamu. Dengan tanggal yang dibubuhkan di folio tamu maka akan tertera saat yang tepat ketika tamu melakukan transaksi, dan time stamp ini di beberapa hotel juga dimodifikasi dengan jam. Kegunaan yang nyata adalah apabila di kemudian hari ada klaim dari berbagai pihak maka tanggal dan waktu yang tertera disitu akan menguatkan suatu fakta. Selain itu juga sebagai laporan internal untuk masuk di jurnal yang di himpun oleh bagian income auditor di accounting department. e. Komputer dengan sistem yang sudah link atau tersambung dengan semua outlet yang ada di hotel point of sales merupakan sarana tercanggih sampai saat ini. Sedangkan versi system dan typenya itu berbeda beda, tidak sama antara yang dipakai di hotel yang satu dengan lainnya. Dengan adanya komputerisasi, maka tidak lagi diperlukan rak atau lemari dan barang lainyang secara fisik untuk menyimpan semua transaksi tamu dari waktu ke waktu, dari hari ke hari selama tamu menginap di hotel. Semuanya telah tersimpan dan terakumulatif di dalam komputer. Memang untuk supporting bill masih diperlukan tempat khusus, tetapi tidak terlalu ribet seperti pada system manual atau semi manual. f. Printer adalah alat untuk menunjukkan total transaksi, penambahan tax and service serta keterangan terinci mengenai tanggal dan outlet tempat tamu melakukan transaksi. Dengan folio yang sudah di print maka secara fisual dan fiscal tamu bisa melihat langsung bahkan membawanya pulang sebagai alat bukti telah membayar. Yang nantinya bisa dipakai untuk catatan pribadi tamu maupun sebagai bahan laporan dinas ke perusahaan yang mengirim tamu.

11.12. Rangkuman

1. Transaksi keuangan adalah kejadian atau peristiwa yang mempengeruhi struktur keuangan hotel.Sedikitnya ada 5 jenis transaksi,yaitu: penjualan kredit, penerimaan kas, pembelian kredit, pengeluaran kas dan transaksi lainnya. 2. Dokumenformulir adalah buktirekaman atas terjadinya suatu transaksi. Ada bukti pokok dan ada pula bukti pendukung. Dokumen adalah dasar pencatatan transaksi ke dalam catatan akuntansi Journals. 655 3. Persamaan akuntansi adalah model pencatatan dengan menggunakan persamaan sbb: Harta = Kewajiban + Modal, dimana harta adalah penggunaan dana sedangkan kewajiban dan modal adalah sumber dana. Dengan demikian penggunaan dana akan selalu sama dengan sumber dana, sehingga disebut persamaan akuntansi. 4. Jurnal Journal adalah buku untuk mencatat transaksi sekaligus menggolongkan transaksi ke dalam akun-akun harta, kewajiban, modal, pendapatan dan beban yang dipengaruhi. 5. Buku besar adalah buku yang berfungsi untuk menampung saldo- awal, mutasi debit dan kredit, serta saldo akhir dari semua akun-akun sesuai dengan Daftar Akun Chart of Accounts yang ada.Mutasi debit dan kredit berasal dari posting buku Jurnal yang dilakukan secara periodik. 6. Neraca Saldo adalah Neraca yang berisi saldo akhir dari semua akun- akun yang ada di dalam buku besar. Neraca Saldo biasanya dibuat akhir tahun atau pada saat akan menyiapkan laporan keuangan. 7. Laporan keuangan adalah laporan akuntansi yang terdiri dari Neraca, Perhitungan Laba Rugi dan Arus kas. Neraca menggambarkan posisi harta, kewajiban dan modal pada akhir periode,misalnya akhir tahun,akhir triwulan atau akhir bulan. Perhitungan Laba Rugi menggambarkan hasil usaha perusahaan selama satu periode, misalnya satu tahun, tiga bulan atau satu bulan.Hasil usaha mencakup: penjualanpendapatan, beban-beban operasi, labaatau rugi perusahaan. Laporan Arus Kas menggambarkan saldo awal kas, mutasi uang masuk dan uang keluar selama satu periode,serta saldo akhir kas. 8. Rekening tamu adalah rekening bill untuk mencatat semua tagihan tamu yang berasal dari penggunaan fasilitas dan outlet hotelmisalnya: sewa kamar, penjualan makanan dan minuman, cucian dll, serta penerimaan pembayaran tamu selama tamu tinggal di hotel. Rekening tamu disertai dokumen pendukung akan diserahkan pada tamu saat tamu mau membayar ketika melakukan check out. 9. Laporan harian penjualan adalah laporan yang dibuat oleh masing- masing kasir front office, bar restaurant yang merupakan ringkasan penjualan selama satu hari. 10. Night Auditor adalah petugas yang melakukan verifikasi dan pembuatan ringkasan pendapatan hotel selama satu hari dimulai dari jam 24.00 sd jam 24.00 berikutnya. 656

11.13. Pertanyaan dan Soal

11.13.1 Pertanyaan

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan transaksi keuangan, berikan contohnya. 2. Jelaskan ada berapa jenis transaksi keuangan yang anda kenal, berikan contoh peristiwa yang tidak dapat disebut sebagai transaksi? 3. Apa yang dimaksud dengan jurnal transaksi? Ada berapa jenis jurnal yang anda kenal? 4. Apa yang anda ketahui dengan daftar akun? Apa fungsi dari daftar akun tersebut? 5. Apa yang dimaksud dengan rekening tamu? Apa saja yang dicatat dalam hotel Nusa Raya rekening tamu tersebut dan siapa yang bertugas membuat rekening tamu tersebut? 6. Apa yang dimaksud dengan persamaan akuntansi? 7. Dalam akuntansi sering menggunakan istilah debit dan kredit, jelaskan penggunaan istilah tersebut 8. Apa yang dimaksud dengan neraca saldo? Darimana angka-angka neraca saldo tersebut dibuat? 9. Jelaskan 3 jenis laporan keuangan yang biasanya dibuat oleh setiap perusahan 10. Jelaskan paling sedikit 5 jenis dokumen akuntansi yang anda ketahui dan tunjukkan cari di buku format atas dokumen tersebut.

11.13.2 Soal

Berikut ini, transaksi Hotel Nusa Raya yang berhubungan dengan penerimaan tamu tersebut dalam minggu ke-1 bulan Agustus 2007. 18 Diterima tamu rombongan ke-1 sebanyak 60 orang dari Departemen Kebudayaan dan Pariwisata dengan rata-rata tarif kamar per kamarper hari setiap kamar diisi 2 orang Rp. 350.000 Tamu menginap selama 3 hari. 18 Tarip paket makanan dan minuman per orangper hari Rp. 130.000 18 Pembelian bahan makanan dan minuman per orangper hari Rp. 90.000 28 Dibebankan ke tamu rekening cucian 5 orang Rp. 50.000 48 Diterima pembayaran dari tamu rombongan ke-1 48 Diterima tamu rombongan ke-2 sebanyak 50 orang dari PT ABC dengan rata-rata tarif kamar per kamarper hari setiap kamar diisi 2 orang Rp. 325.000. Tamu menginap selama 2 hari. 48 Tarip paket makanan dan minuman per orangper hari Rp. 125.000 48 Pembelian bahan makanan dan minuman per orangper hari Rp. 85.000 657 68 Dibayar beban listrik air Rp.18.000.000 78 Pembelian secara kredit perlengkapan kamar mandi Rp. 6.000.000 78 Penggunaan peralatan kamar mandi Rp. 4.000.000 Pertanyaan: 1. Anda diminta mencatat transaksi di atas dalam bentuk persamaan akuntansi 2. Beri tanda kemana transaksi di atas dicatat ke dalam salah satu jenis jurnal yang anda kenal.Misalnya, untuk jurnal penerimaan kas diberi tanda ”CR”, untuk pembayaran kas diberi tanda ”CP”, untuk pembelian kredit diberi tanda ”JP”, untuk penjualan kredit diberi tanda ”RJ” dan untuk jurnal umum diberi tanda ”JU”. 3. Catatlah pada Rekening Tamu untuk Rombongan ke-1 sampai check out. Untuk jasa laundry merupakan beban pribadi setiap tamu sedangkan untuk tarip kamar dan makanan minuman menjadi beban perusahaan.