Sejarah dan Perkembangan Waroeng Cokelat

60 V GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

5.1 Sejarah dan Perkembangan Waroeng Cokelat

Waroeng Cokelat merupakan salah satu UKM Kota Bogor yang memproduksi dan memasarkan makanan berbahan baku cokelat berjenis cookies, praline dan cokelat batangan. Usaha ini didirikan pada tahun 2002 oleh Hj. Yanthi Rusdiyantini, SE yang berlokasi di Jalan Anggada I No. 11, Perumahan Indraprasta Bogor. Awal berdirinya usaha ini yaitu atas dasar hobi beliau membuat kue berbahan baku cokelat dengan berbagai warna dan rasa, kemudian pemilik memanfaatkan hobi ini menjadi bisnis berskala rumah tangga. Hasil produk pertama Waroeng Cokelat dipasarkan pada tahun 2003 yaitu produk praline dalam beberapa variasi bentuk dan warna. Pada tahun yang sama, pada musim Idul Fitri Waroeng Cokelat mulai memproduksi jenis cookies yang diberi nama pindekas cokelat. Seiring perkembangan akan wawasan dan pengalaman yang dimiliki oleh pemilik, pada awal tahun 2004 usaha Waroeng Cokelat resmi menjadi salah satu UKM binaan Dekranas Dewan Kerajianan Nasional Kota Bogor. Dekranas merupakan salah satu wadah perkumpulan UKM yang memproduksi beraneka macam produk, baik makanan dan minuman, kerajinan tangan maupun tekstil di bawah binaan Ibu Wali Kota Bogor. Pada pertengahan tahun 2004, Waroeng Cokelat secara resmi menjadi salah satu UKM binaan Disperindagkop Kota Bogor. Awal mula bergabung dengan Disperindagkop Kota Bogor, Waroeng Cokelat diberikan pelatihan dan penyuluhan mengenai beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengembangkan suatu usaha khususnya makanan, yaitu berupa izin usaha dengan dinas-dinas terkait. Berikut ini beberapa izin yang telah dimiliki oleh Waroeng Cokelat : 1 Sertifikasi Produk Pangan Industri Rumah Tangga SPP-IRT : Nomor 210.3271.01.0622 yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Kota Bogor pada tahun 2005. 2 Izin Halal MUI : MUI-JB 0111100905 yang dikeluarkan oleh MUI Propinsi Jawa Barat pada tahun 2005. 3 Tanda Daftar Industri TDI : Nomor 535372006 yang dikeluarkan oleh Disperindagkop Kota Bogor pada tahun 2006. 61 4 Tanda Daftar Perdagangan TDP : Disperindagkop Kota Bogor tahun 2007. 5 Surat Izin Pendirian Usaha SIUP : 501.1161-BT062005 yang dikeluarkan oleh Disperindagkop Kota Bogor tahun 2006. 6 Hak Atas Kekayaan Intelektual HAKI atas merk dagang Kuweis : yang diluarkan oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Bogor pada tahun 2008. Disperindagkop Kota Bogor banyak berperan dalam perkembangan usaha Waroeng Cokelat, khususnya dalam bidang pemasaran melalui fasilitas pameran yang diberikan, baik skala nasional maupun internasional. Beberapa pameran yang telah diikuti oleh Waroeng Cokelat yaitu pameran INACRAFT di JHCC, pameran di GOR Pajajaran Kota Bogor, MINHAS Malaysia Inter Hall Showcase. Selain itu, Disperindagkop Kota Bogor memberikan fasilitas dalam pemasaran bagi UKM yang ada di Kota Bogor, salah satunya yaitu Waroeng Cokelat melalui Giant.

5.2 Visi, Misi dan Tujuan Waroeng Cokelat