Teknik Analisis Data Metodologi Penelitian 1. Pendekatan Penelitian

dan sejenisnya. Dalam hal ini Miles dan Huberman menyatakan yang paling sering digunakan untuk menyajikan data dalam penelitian kualitatif adalah bagan teks yang bersifat naratif. 3 Conclusion Drawing Verification Langkah ketiga dalam analisis data kualitatif menurut Miles dan Huberman adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kesimpulan awal yang dikemukakan masih bersifat sementara, dan akan berubah bila tidak ditemukan bukti-bukti yang kuat dan mendukung pada tahap pengumpulan data berikutnya. Tetapi apabila kesimpulan yang dikemukakan pada tahap awal, didukung oleh bukti-bukti yang valid dan konsisten saat peneliti kembali ke lapangan mengumpulkan data, maka kesimpulan yang dikemukakan merupakan kesimpulan yang kredibel.

8. Keabsahan Data

Untuk memeriksa keabsahan, data penulisan dalam penelitian ini. Peneliti menggunakan teknik sebagai berikut : a. Kriteria Kredibiliti derajat kepercayaan, yaitu teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data untuk keperluan, pengecekan atau pembanding terhadap data tersebut triangulasi. Hal ini dicapai dengan jalan 1 membandingkan dokumen dari Panti Sosial Asuhan Anak PSAA dengan hasil wawancara dengan Warga Binaan Sosial WBS. 2 Membandingkan antara jawaban yang diberikan pengurus panti dengan jawaban Warga Binaan Sosial WBS mengenai pelayanan kesejahteraan sosial anak di Panti Sosial Asuhan Anak PSAA Putra Utama 03 Tebet Jakarta Selatan. b. Kriteria kepastian, teknik ini dimaksud adalah uraian rici. Yaitu peneliti melaporkan hasil penelitannya sehingga uraiannya itu dilakukan seteliti mungkin dan secermat mungkin. Dalam penelitian ini peneliti membuat uraian rinci dalam bentuk sebuah laporan akhir yang disebut skripsi. 22

9. Teknik Pencatatan Data

Penelitian yang biasa dilakukan adalah catatan lapangan. Penelitian kualitatif mengandalkan pengamatan dan wawancara dalam pengumpulan data di lokasi penelitian. Pada waktu berada di lapangan peneliti menyusun catatan lapangan. Catatan tersebut berupa coret-coret seperlunya yang betul-betul sangat dipersingkat, berisi kata-kata kunci, frasa, pokok-pokok isi pembicaraan atau percakapan, hasil pengamatan berupa gambar, sketsa, diagram, sosiogram, dan sebagainya. Catatan lapangan adalah catatan tertulis tentang apa yang didengar, apa yang dilihat, apa yang dipikirkan dalam rangka pengumpulan data dan refleksi terhadap data dalam penelitian kualitatif. Proses itu dilakukan setiap kali selesai mengadakan pengamatan atau wawancara, tidak boleh dilalaikan karena akan tercampur dengan informasi lain, dan ingatan seseorang atau sifatnya terbatas. Catatan lapangan yang lengkap dapat terdiri dari peta, diagram, foto, wawancara, rekaman tape-recorder, video-tape, memo, objek dari lapangan, catatan yang dilakukan peneliti dengan cepat di lapangan. Catatan lapangan dapat memudahkan peneliti untuk terus mengikuti arah 22 Burhan Bungin, Penelitian Kualitatif , h.259 perkembangan kegiatan penelitiannya, untuk memperoleh gambaran bagaimana rencana penelitian telah terpengaruh oleh data yang dikumpulkan, dan untuk tetap sadar diri peneliti mengenai bagaimana pengaruh data itu terhdapnya. Catatan lapangan peneliti kualitatif berisi tentang apa-apa yang dilihat, dan didengar oleh peneliti, tanpa adanya interpretasi. 23

E. Tinjauan Pustaka

Untuk perbandingan maka penulis memaparkan beberapa skripsi yang berjudul: “Pelayanan Sosial”. 1. Dalam skripsi yang berjudul: Peran Yayasan Al-Fikr Dalam Pelayanan Sosial Terhadap Yatim Piatu Di Desa Gembong Rt 0204 Balaraja Barat Tangerang. Disusun Oleh : Nurul Hikmah Fakultas : Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi Jurusan : Pengembangan Masyarakat Islam Lulusan : 1431 H 2010 M Skripsi ini jelas berbeda dengan skripsi saya, adapun letak perbedaannya antara lain: a. Subjek dan objeknya: subjek skripsi ini adalah peran yayasan Al- Fikr dalam pelayanan sosial terhadap siswa yatim piatu dan objeknya adalah Desa Gembong Rt 0204 Balaraja Barat Tangerang 23 M.Djunaedi Ghony dan Fauzan Almanshui, Metode Penelitian Kualitatif, Jogjakarta:Ar-ruzz Media,2012, h. 213