UPT Selatan Dinas Pendidikan Kota Magelang UPT Tengah Dinas Pendidikan Kota Magelang UPT Utara Dinas Pendidikan Kota Magelang

52 Dari tabel diatas dapat diketahui bahwa UPT Dinas Pendidikan Kota Magelang terdiri dari 17 personil, yang diantaranya merupakan 6 personil yang berada pada UPT Selatan, 5 personil UPT Tengah dan 6 personil pada UPT Utara. Berikut akan diuraikan lebih mendalam mengenai profil pegawai dimasing- masing UPT Dinas Pendidikan Kota Magelang

a. UPT Selatan Dinas Pendidikan Kota Magelang

Di UPT Selatan terdapat 6 personil yang terdiri dari 1 Kepala PLT UPT Selatan, 1 Kasubag TU dan 4 pegawai staff. Kepala PLT UPT Selatan dengan latar belakang pendidikan S1, saat ini Kepala UPT berusia 55 tahun. Dalam menjalankan tugasnya Kepala PLT UPT Selatan dibantu oleh Kasubag TU dengan latar belakang pendidikan S1 jurusan Sosial dan Politik. UPT Selatan memiliki 4 pegawai staff untuk membantu melaksanakan tugas pimpinan. Semua pegawai di UPT selatan merupakan tamatan SLTA atau sederajat, hampir semua pegawai berusia lebih dari 40 tahun. Masing-masing pegawai memiliki masa kerja yang berbeda di UPT Selatan, terdapat pegawai dengan masa kerja lebih dari 20 tahun dan ada juga pegawai dengan masa kerja 5 tahun.

b. UPT Tengah Dinas Pendidikan Kota Magelang

UPT Tengah terdiri dari 5 personil, diantaranya adalah 1 Kepala UPT Tengah, 1 Kasubag TU dan 3 pegawaistaff. Kepala UPT Tengah sebagai pimpinan dengan pendidikan terakhir S2 dengan masa kerja di UPT Tengah kurang lebih 3 tahun, dalam memimpin UPT Tengah Kepala UPT Tengah dibantu oleh Kasubag TU yang memiliki latar belakang pendidikan S1 dengan 53 masa kerja 5 tahun di UPT Tengah. UPT Tengah memiliki 3 pegawai untuk membantu dalam melayani pendidikan pada Kecamatan Magelang Tengah, 2 pegawai merupakan tamatan SLTA atau sederajat dan 1 pegawai tamatan SLTP. Masa kerja pegawai berbeda-beda,terdapat pegawai dengan masa 1 tahun, 5 tahun bahkan terdapat pegawai dengan masa kerja 3 bulan. Hal ini karena UPT Tengah merupakan UPT yang baru saja didirikan oleh Dinas Pendidikan Kota Magelang.

c. UPT Utara Dinas Pendidikan Kota Magelang

UPT Utara terdiri dari 6 personil, diantaranya adalah 1 Kepala UPT Utara, 1 Kasubag TU UPT Utara dan 4 pegawaistaff. UPT Utara dipimpin oleh Kepala UPT dengan masa kerja 5 tahun di UPT Utara, dengan latar belakang pendidikan S2. Saat ini usia pimpinan 54 tahun. Dalam memimpin bawahannya Kepala UPT Utara dipimpin oleh Kasubag TU, sampai saat ini Kasubag TU memiliki masa jabatan 5 tahun di UPT Utara dengan latar belakang pendidikan S1 lulus pada tahun 2006. UPT Utara memiliki 4 pegawai untuk membantu pimpinan dalam mengurusi pendidikan di Kecamatan Magelang Utara, masing-masing pegawai sudah lebih dari 5 tahun berada di UPT Utara dengan latar belakang pendidikan SLTA atau sederajat. 54

B. Hasil Penelitian