Bagan Alur Penelitian KERANGKA TEORI

organisasi negara-negara pengekspor minyak. Pada tahun 1970-an, OPEC menyebabkan kenaikan besar dalam harga minyak dunia yang membuat para ekonom lebih menyadari pentingnya goncangan terhadap penawaran agregrat. Kurva Phillips dalam bentuk modernnya menyatakan bahwa tingkat inflasi tergantung pada tiga kekuatan yaitu : 1. Inflasi yang diharapkan expected inflation , 2. Defiasi pengangguran dari tingkat alamiah atau disebut pengangguran siklikal cyclical unemployment dan 3. Goncangan penawaran supply shock. Tiga kekuatan ini ditunjukan dalam persamaan berikut Mankiw, 2000: …………………………………..………….. 11 v u u n e + − − = β π π dimana : π = Tingkat inflasi aktual π e = Tinggat inflasi yang diharapkan β = Parameter yang mengukur respon inflasi terhadap pengangguran siklikal u = tingkat pengangguran aktual u n = tingkat pengangguran alamiah v = goncangan tingkat pengangguran

3.4. Bagan Alur Penelitian

Berdasarkan kerangka teori tentang keterkaitan pasar tenaga kerja dengan keseimbangan di pasar uang, pasar barang dan keseimbangan makro maka penelitian ini diharapkan mampu menjawab dampak kebijakan ketenagakerjaan terhadap perubahan di pasar tenaga kerja dan perekonomian Indonesia di era otonomi daerah. Bagan alur penelitian diilustrasikan seperti pada Gambar 10. Gambar 10. Kerangka dan Bagan Alur Penelitian Produksi Sektoral Keseimbangan Pasar TK Permintaan Agregat Penawaran Agregat Keseimbangan Pasar Uang Keseimbangan Pasar Barang Indikator: 1. Tingkat Pengangguran 2. Tingkat Inflasi 3. Output Nasional Keseimbangan Makro 1. Upah Minimum: → 89.63 KHM. → Upah sundulan → Peningkatan W. 2. Kebijakan penyelesaian perselisihan hubungan industrial: Pekerja dan pengusaha sama-sama diberatkan dengan argumen berbeda → Pemogokan dan unjuk rasa. → Maraknya sistem kontrak dan Outsourching. KEBIJAKAN KETENAGAKERJAAN

IV. METODE PENELITIAN

4.1. Model Ekonomi Pasar Tenaga Kerja dan Perekonomian Indonesia

Model merupakan suatu penjelasan dari fenomena aktual sebagai suatu sistem atau proses Koutsoyiannis, 1977. Model pasar TK dan perkonomian Indonesia dibangun berdasarkan teori ekonomi dan kajian studi terdahulu. Pada tahap awal dikaji fenomena ekonomi yang diduga akan terjadi jika pemerintah memberlakukan berbagai kebijakan ketenagakerjaan. Tahapan membangun model diilustrasikan seperti pada Gambar 11. Model penelitian ini disusun dalam bentuk sistem persamaan simultan yang terdiri dari 52 persamaan, yaitu 34 persamaan strukrtural dan 18 persamaan identitas. Secara umum model dibagi dalam enam blok yaitu : 1 Blok Pasar Tenaga Kerja, 2 Blok Fiskal, 3 Blok Penawaran Agregat, 4 Blok Permintaan Agregat, 5 Blok Moneter, dan 6 Blok Keseimbangan Makro seperti pada Tabel 10. Keterkaitan peubah endogen diilustrasikan seperti pada Gambar 12.

4.1.1 Blok Pasar Tenaga Kerja

Blok pasar TK didisagregasi berdasarkan tingkat pendidikan dan sektor. Disagregasi tingkat pendidikan didasarkan pada konsep bahwa hasil dari proses pekerjaan dipengaruhi oleh faktor personal atau individu TK Mangkuprawira dan Hubeis, 2007. Dalam studi ini faktor personal TK diukur dari unsur pengetahuan yang diproksi dengan tingkat pendidikan. Disagregasi sektor didasarkan pada konsep bahwa perubahan keseimbangan di pasar TK mempunyai respon yang berbeda pada setiap sektor Sukwika, 2003.