Kerangka Pemikiran METODOLOGI PENELITIAN

Gambar 5. Kerangka Pemikiran Penelitian

3.2 Perumusan Hipotesis

H1a : Perceived quality berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap kepuasan pelanggan H1b : Perceived quality berpengaruh positif dan nyata terhadap kepuasan pelanggan secara tidak langsung melalui perceived value H1c : Perceived quality berpengaruh positif dan nyata terhadap loyalitas pelanggan H2 : Perceived value berpengaruh positif dan nyata terhadap kepuasan pelanggan Model PLS Bimoli Kepuasan Loyalitas Feedback Pelanggan + + + + + + + Perceived Quality Customer Expectation Perceived value Customer Satis- faction Customer Loyalty Image + + SES + + + H3a : Harapan pelanggan berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap kepuasan pelanggan H3b : Harapan pelanggan berpengaruh positif dan nyata terhadap kepuasan pelanggan secara tidak langsung melalui perceived value H3c : Harapan pelanggan berpengaruh positif dan nyata terhadap loyalitas pelanggan H4a : Citra image berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap perceived quality H4b : Citra image berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap kepuasan pelanggan H4c : Citra image berpengaruh positif dan nyata terhadap kepuasan pelanggan secara tidak langsung melalui perceived quality H4d : Citra Image berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap loyalitas pelanggan H5 : Kepuasan pelanggan secara keseluruhan berpengaruh positif dan nyata secara langsung terhadap loyalitas pelanggan H6 : SES berpengaruh nyata terhadap kepuasan dan loyalitas pelanggan

3.3 Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey, dengan jenis penelitiannya bersifat penelitian penjelasan explanatory research yakni menganalisis hubungan kausalitas di antara peubah-peubah penelitian dan melakukan pengujian hipotesis, sebagaimana telah dirumuskan sebelumnya. Pada penelitian ini juga dilakukan eksplorasi pembentukan selang distribusi frekuensi dari status sosial ekonomi socioeconomic status SES pelanggan rumah tangga minyak goreng Bimoli di Kabupaten dan Kota Bogor, dan peranannya terhadap pembentukan kepuasan dan loyalitas.

1.4 Penentuan Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilaksanakan di Kabupaten dan Kota Bogor, pada kecamatan yang menjadi konsentrasi penyebaran penduduknya. Berdasarkan sensus penduduk 2010 dari BPS, pada wilayah Kabupaten Bogor penduduknya