Jadual Kegiatan Pasien di Griya Pemulihan Siloam Yogyakarta

jumlah pasien laki-laki di GPSY sebanyak 13 orang dan pasien perempuan sebanyak 11 orang. Pasien yang dirawat di GPSY adalah pasien Skizofrenia dengan berbagai tipe. Lebih lanjut, mengenai rincian jumlah pasien di GPSY dijelaskan dalam tabel berikut : Tabel 4.1 Jumlah pasien skizofrenia di GPSY Tipe Jumlah Laki-laki Perempuan Skizofrenia Paranoid 5 6 Skizofrenia Hebefrenik 1 1 Skizofren Katatonik 2 1 Skizofrenia Residual 3 3 Skizofrenia Tak Terinci 2 - Jumlah 13 11 Tabel diatas menunjukan bahwa skizofrenia paranoid di GPSY jumlahnya lebih banyak dibandingan skizofrenia dengan tipe lain. Perlakuan dan terapi yang diberikan kepada pasien skizofrenia di GPSY adalah sama dalam hal jenis dan bobot. Artinya semua pasien memiliki hak yang sama terhadap pelayanan yang diberikan GPSY, tidak ada kelas VVIP maupun kelas VIP. Kondisi pasien secara keseluruhan sudah kooperatif dalam menjalani kegitan sehari-hari dan berbagai jenis terapi yang berlangsung di GPSY. Rata-rata pasien mulai kooperatif setelah menjalani perawatan selama dua bulan dengan menggunakan Terapi Holistik.

4.1.7 Jadual Kegiatan Pasien di Griya Pemulihan Siloam Yogyakarta

GPSY Jadual kegiatan merupakan rincian-rincian kegiatan terapi yang dilaksanakan di GPSY. Jadual kegiatan yang tertera merupakan jadual yang diambil selama peneliti melakukan penelitian di GPSY selama tiga bulan terhitung dari bulan April - Juni. Jadual kegiatan tersebut bersifat fleksibel artinya dapat berubah-ubah menyesuaikan dengan kondisi pasien atau tidak ada patokan khusus yang mengikat namun tetap mengacu pada konsep Terapi Holistik yang meliputi Terapi Pokok Terapi Medis, Terapi Sosial, dan Terapi Rohani, Home Care serta Home Visit dan Konseling Keluarga. Tabel 4.2 Jadual Kegiatan GPSY Waktu Pelaksanaan Kegiatan Keterangan 05.30-06.00 Doa Pagi Setiap hari 06.00-07.00 Mandi dan terapi kerja piket, mencuci baju, piring dan lain-lain. Setiap hari 07.00-07.30 Makan Pagi Setiap hari kecuali kamis Puasa Kamis 07.30-08.30 Pemeriksaan Rutin Senin-Jumat 08.30-09.00 Persiapan Ibadah Senin, Selasa, Kamis 09.00-10.00 Ibadah Senin, Selasa, Kamis 09.30-10.00 Kerja Bakti Rabu 10.00-10.30 Istirahat snack Setiap hari 10.30-11.00 Persiapan Terapi Senin-Jumat 08.30-11.00 Jalan-jalan dan olahraga Jumat 11.00-12.30 Terapi Senin-Jumat Senin Terapi Rohani, Selasa Terapi Medis, Rabu Terapi Sosial, Kamis Terapi Rohani, Jumat Terapi Sosial 12.30-13.30 Istirahat makan siang Setiap hari 13.30-14.30 Terapi Siang Evaluasi Terapi Senin-Jumat 14.30-16.00 Tidur Siang Setiap hari 16.00-17.00 Mandi Sore Setiap hari 17.00-18.00 Pendalaman Alkitab PA Senin-Jumat 17.00-18.30 Kebaktian Minggu Minggu 18.00-19.00 Makan malam Setiap hari 19.00-19.30 Terapi malam Sharing-sharing Senin-Jumat 19.30-20.00 Doa malam Setiap hari 20.00-21.00 Kegiatan Santai Setiap hari 21.00- 05.30 Tidur Malam Setiap hari Hari Sabtu dan Minggu kegiatan terapi Libur Acara bebas Home care diterapkan dalam kehidupan sehari-hari di GPSY Home Visit dan Konseling Keluarga bersifat fleksibel tidak terjadual, menyesuaikan kebutuhan

4.2 Proses Penelitian