Tujuan Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di Sekolah Dasar

43 d. mengembangkan keterampilan proses untuk menyelidiki alam sekitar, memecahkan masalah, dan membuat keputusan, e. meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara, menjaga, dan melestarikan lingkungan alam, f. meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam dan segala keteraturannya sebagai salah satu ciptaan Tuhan, dan g. memperoleh bekal pengetahuan, konsep, dan keterampilan IPA sebagai dasar untuk melanjutkan pendidikan ke SMP.

3. Ruang Lingkup Ilmu Pengetahuan Alam di Sekolah Dasar

Adapun ruang lingkup bahan kajian IPA di SDMI menurut Badan Standar Nasional Pendidikan BNSP 2006: 485 meliputi aspek-aspek sebagai berikut. a. Makhluk hidup dan proses kehidupan, yaitu manusia, hewan, tumbuhan dan interaksinya dengan lingkungan, serta kesehatan. b. Bendamateri, sifat-sifat dan kegunaannya meliputi: cair, padat dan gas. c. Energi dan perubahannya meliputi: gaya, bunyi, panas, magnet, listrik, cahaya, dan pesawat sederhana. d. Bumi dan alam semesta meliputi: tata surya dan benda-benda langit lainnya. Selanjutnya dalam ruang lingkup tersebut dibagi untuk masing-masing kelas dalam Standar Kompetensi SK dan Kompetensi Dasar KD. Menurut BNSP, dasar pengembangan materi panca indra yang termuat dalam standar isi adalah sebagai berikut. 44 Tabel 4. SK KD IPA kelas IV Semester 1 Standar Kompetensi Kompetensi Dasar MakhlukHidup dan Proses Kehidupan 1. Memahami hubungan antarastruktur organ tubuh manusiadengan fungsinya, serta pemeliharaannya 1.1 Mendeskripsikanhubungan antarastruktur kerangka tubuh manusiadengan fungsinya 1.2 Menerapkan caramemeliharakesehatan kerangka tubuh 1.3 Mendeskripsikanhubungan antarastruktur panca inderadengan fungsinya 1.4 Menerapkan cara memelihara kesehatan panca indera Kompetensi Dasar yang dipilih oleh peneliti untuk pengembangan materi adalah KD 1.3 dan 1.4 yaitu mendeksripsikan hubungan antara struktur panca indera dengan fungsinya dan menerapkan cara memelihara kesehatan panca indera. Karena belum tersedianya media pembelajaran untuk materi tersebut di lokasi penelitian maka,multimedia interaktif dirasa tepat untuk dikembangkan sebagai media dalam pembelajaran panca indra karena kemampuannya dalam menyajikan materi yang lebih menarik dan mendukung pembelajaran siswa yang aktif.

4. Materi Panca Indra

Berdasarkan kompetensi di atas, ruang lingkup materi pembelajaran Panca Indra kelas IV adalah struktur panca indra beserta fungsinya dan cara memelihara kesehatan panca indra. Adapun konsep yang dipelajari oleh siswa dapat dilihat pada bagan di bawah ini.