Perumusan Masalah Peningkatan Pengelolaan Pangkalan Pendaratan Ikan Pangandaran Dan Wisata Pantai Dalam Meningkatkan Kesejahteraan Nelayan

4 Merumuskan cara memadukan pengelolaan PPI Pangandaran dan obyek wisata Pantai Pangandaran untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan di sekitarnya.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah : 1 Memberikan masukan bagi Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Ciamis mengenai cara pengelolaan PPI Pangandaran yang optimal; 2 Memberikan masukan bagi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Ciamis mengenai cara pengelolaan pariwisata yang optimal di Pantai Pangandaran; 3 Memberikan data atau informasi mengenai tingkat kesejahteraan masyarakat nelayan di sekitar PPI Pangandaran dan obyek wisata Pantai Pangandaran kepada Badan Pusat Statistika Kabupaten Ciamis; 4 Memberi masukan bagi investor mengenai peluang usaha di PPI Pangandaran dan obyek wisata Pantai Pangandaran; 5 Memberikan alternatif pengelolaan PPI dan pariwisata yang tepat, dimana dapat diaplikasikan di daerah lain yang mempunyai karakteristik alam yang sama dengan Pantai Pangandaran.

1.5 Kerangka Pemikiran

Pembangunan PPI Pangandaran dan pariwisata di Pangandaran bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitarnya dalam hal ini nelayan dan meningkatkan pendapatan daerah. Pembangunan yang ada harus dikelola dengan baik dan sesuai dengan aturan yang ada supaya outputnya optimal tanpa harus merusak sumberdaya alam yang ada. Pengelolaan PPI Pangandaran dan pariwisatanya saat ini perlu diketahui sebagai dasar dalam pengambilan kebijakan pengelolaan selanjutnya. Persepsi masyarakat nelayan mengenai keberadaan PPI Pangandaran dan pariwisatanya perlu diketahui untuk mendapatkan informasi mengenai dampak keberadaan PPI Pangandaran terhadap sektor pariwisata dan kesejahteraan masyarakat nelayan. Kerangka pemikiran penelitian selengkapnya disajikan pada Gambar 1. INPUT Gambar 1 Kerangka pemikiran penelitian pengelolaan PPI dan wisata pantai Pangandaran dalam meningkatkan kesejahteraan nelayan Kesejahteraan masyarakat nelayan di sekitar PPI Pangandaran dan pariwisatanya dapat diketahui dengan melihat dan mengukur pendapatan, pengeluaran, kondisi tempat tinggal, kemudahan untuk mendapatkan sarana PROSES OUTPUT Kondisi saat ini : ƒ Aktivitas Pelayanan ƒ Fasilitas Pariwisata Pangandaran ƒ SDM Pengelola Kondisinya ƒ Jumlah kunjungan ƒ Perkiraan jumlah kunjungan ƒ Kurva permintaan pariwisata ƒ Nilai ekonomi pariwisata Apa dampak saat ini terhadap kesejahteraan masyarakat nelayan? kualitatif kuantitatif KERANGKA PEMIKIRAN PPI PANGANDARAN Kondisi saat ini : ƒ Aktivitas Pelayanan ƒ Fasilitas Pengelolaan PPI Pangandaran ƒ SDM Pengelola Kondisinya ƒ Sudah efektif atau tidak ? ƒ Sasaran sudah tercapai atau belum ? ƒ Bagaimana pengelolaan yang dilakukan? Apa dampak saat ini terhadap kesejahteraan masyarakat nelayan? kualitatif kuantitatif Pengelolaan yang dilakukan : ƒ Peningkatan jumlah dan mutu aktivitas PPI dan wisata pantai ƒ Peningkatan fasilitas PPI wisata pantai ƒ Peningkatan pengelolan PPI Pangandaran dan wisata ƒ Peningkatan sinergi PPI wisata pantai Peningkatan kesejahteraan nelayan : Peran pendapatan nelayan dari aktivitas perikanan tangkap atau dari akitivitas wisata pantai PARIWISATA PANTAI olahraga, kesehatan keluarga, kemudahan mendapatkan sarana kesehatan, tingkat pendidikan keluarga, kemudahan mendapatkan alat transportasi, kondisi kehidupan beragama dan keamanan di lingkungannya. Data di atas didapat dengan cara wawancara terhadap masyarakat nelayan dan data dari dinas terkait, yang diformulasikan ke dalam rumusan dari Badan Pusat Statistik tahun 2003. Analisis SWOT dapat digunakan untuk mendapatkan strategi yang tepat untuk meningkatkan pengelolaan PPI Pangandaran dan obyek wisata pantai Pangandaran secara sinergis sehingga dapat lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan sekitarnya. Informasi mengenai kesejahteraan masyarakat nelayan sekitar digunakan sebagai acuan dan nantinya sebagai pembanding apakah kebijakan yang diambil mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan.