Penduduk dan Keadaan Umum Daerah Penelitian

kondisi rusak 1.336,6 km dan kondisi rusak berat sepanjang 1.450,8 km, sedangkan menurut jenis permukaan jalan sebagian besar telah diaspal, hanya sebagian jalan yang dikelola desa masih ada yang belum diaspal. Berdasarkan kewenangan pengelolaannya, jalan tersebut dibagi dalam 4 kategori yaitu jalan nasional sepanjang 109,58 km, jalan provinsi sepanjang 100,55 km, jalan kabupaten sepanjang 582,8 km dan sisanya sepanjang 3.838,87 km merupakan jalan desa BPS 2007a. Pergerakan ekonomi masyarakat yang semakin meningkat dan ditunjang dengan tersedianya jalan raya menyebabkan jumlah kendaraan bermotor di Kabupaten Ciamis semakin bertambah. Kendaraan bermotor di Kabupaten Ciamis berjumlah 12.198 mobil penumpang, 13.241 mobil barang, 3.626 mobil bus dan 156.021 sepeda motor. Sarana transportasi lain adalah kereta api melalui Stasiun Ciamis dan Stasiun Bojong BPS 2007a Sebagian besar kebutuhan listrik di Kabupaten Ciamis dilayani oleh PT PLN. Kebutuhan akan energi listrik yang dirasakan semakin meningkat baik untuk konsumsi rumah tangga maupun dunia usaha. Pada tahun 2006 listrik yang digunakan di Kabupaten Ciamis mencapai 160.466.185 KWH atau baru hanya terpakai 53,33 dari stok pasokan listrik yang ada di Kabupaten Ciamis yaitu sebesar 300.000.000 KWH BPS 2007 Kebutuhan air di wilayah Kabupten Ciamis sebagian besar dicukupi dari sumur dan mata air yang banyak tersedia di setiap rumah tangga dengan kualitas yang ckup baik, namun demikian ada juga yang telah memanfaatkan fasilitas air dari Perusahaan Daerah Air Minum PDAM Kabupaten Ciamis. Pelanggan PDAM Kabupaten Ciamis tahun 2006 sebanyak 17.552 pelanggan dengan kategori terbanyak dari pelanggan rumah tangga, dengan jumlah air yang telah disalurkan sebanyak 3.633.215 m 3 atau baru mencapai 72,66 dari kapasitas stok air yang ada yaitu sebesar 5.000.000 m 3 BPS 2007a. Sarana informasi yang dapat diakses oleh masyarakat adalah jasa pos yang menyediakan layanan surat-menyurat, antar barang dan transfer uang. Selama tahun 2006 jumlah surat yang dikirim oleh Kantor Pos Kabupaten Ciamis mencapai 128,09 ribu surat dan yang diterima sebanyak 343,37 ribu. Disamping jasa pos di Kabupaten Ciamis juga tesedia jasa telekomunikasi yang cukup memadai, dengan jumlah pelanggan pada tahun 2006 sebanyak 20.546 pelanggan yang terdiri atas pelanggan bisnis 1.050, residensial 18.863 dan warung telepon umum wartelum 439 pelanggan BPS 2007a. Cukup lengkapnya sarana dan prasaran umum yang ada di Kabupaten Ciamis, baik sarana transportasi, informasi maupun telekomunikasi sangat mendukung untuk mengembangan potensi perikanan tangkap dan pariwisata, terutama dalam pendistribusian hasil tangkapa ikan laut, kemudahan bagi wisatawan untuk dapat mencapai lokasi objek wisata yang tersebar di wilayah Kabupaten Ciamis, serta komunikasi bagi para pelaku usaha perikanan tangkap dan pariwisata

4.2 Keadaan Umum Perikanan Tangkap

4.2.1 Potensi dan penyebaran sumberdaya perikanan

Pengembangan perikanan di Wilayah Kabupaten Ciamis bagian selatan perlu diperhatikan, karena daerah tersebut berhadapan langsung dengan Samudera Hindia sebagai salah satu WPP Wilayah Pengelolaan Perikanan yang memiliki potensi cukup besar, sehingga dalam pengelolaan untuk meningkatkan pendapatan daerah diperlukan aktivitas, fasilitas dan SDM yang optimum agar kegiatan perikanan di Kabupaten Ciamis dapat berjalan dengan baik. Menurut Pusat Riset Perikanan Tangkap dan Pusat Penelitian dan Pengembangan Oseanologi 2005, bahwa kelompok ikan pelagis besar di perairan Samudera Hindia WPP 9 masih besar peluangnya untuk dimanfaatkan, karena baru dimanfaatkan sebesar 188.280 ton atau 51,41 dari potensi sebesar 366.260 ton per tahun. Begitu juga untuk kelompok ikan pelagis kecil baru dimanfaatkan sebesar 264.560 ton atau 50,44 dari potensi sebesar 526.570 ton per tahun.

4.2.2 Musim dan daerah penangkapan

Musim penangkapan ikan di Kabupaten Ciamis tidak dapat dipastikan pada tiap tahunnya, karena sangat dipengaruhi oleh alam angin dan stok ikan, akan tetapi biasanya kegiatan penangkapan ikan di Perairan Kabupaten Ciamis dipengaruhi oleh dua musim, yaitu musim puncak dan musim paceklik. Musim