Pola Tanam Usahatani Pendapatan Usahatani Integrasi Pola Sayuran-Ternak-Ikan (Studi Kasus Pondok Pesantren Al-Ittifaq, Kampung Ciburial, Desa Alam Endah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung)

integrasi dengan tiga komoditas ini masih dapat memberikan keuntungan bagi ponpes.

2.4 Pola Tanam Usahatani

Pola tanam adalah suatu usaha penanaman pada suatu bidang lahan dengan mengatur pola pertanaman. Pola pertanaman adalah suatu susunan tata letak dan tata urutan tanaman pada sebidang tanah selama periode tertentu, termasuk di dalamnya masa pengolahan tanah dan bera Setjanta 1983. Pada lahan intensif yang mengutamakan pada keanekaragaman, biasanya terdiri lebih dari satu jenis tanaman diversifikasi: umbi-umbian, sayuran, toga tanaman obat keluarga, legum dan buah-buahan. Pergiliran tanaman dapat dilaksanakan untuk setiap petak. Nilai nutrisi masing-masing tanaman dipertimbangkan dalam mengembangkan intensifikasi lahan. Alasan utama dari diversifikasi tanaman ini adalah stabilisasi dalam pendapatan pertanian dan menghindari ketergantungan serta mengurangi resiko akan harga jual yang tidak menentu, selain itu diversifikasi juga dilakukan untuk memperbaiki keseimbangan gizi keluarga petani sehingga sebagian besar dari keperluan hidup sehat dapat terpenuhi dan diperoleh dari hasil usahatani sendiri. Menurut Sutanto 2002 kemungkinan intensifikasi lahan yang dapat dikembangkan salah satunya adalah yang dipadukan dengan pengembangan ternak. Menurut Halcrow 1992 diversifikasi usahatani dapat berbentuk kombinasi usaha tanaman dan ternak; kombinasi tanaman yang memiliki tipe pertumbuhan yang berbeda; dan kombinasi dari beberapa usahatani ternak. Alasan petani melakukan diversifikasi adalah: 1. Meningkatkan penggunaan sumberdaya yang dimiliki petani, khususnya tenaga kerja. Diversifikasi dapat menyebabkan kesempatan kerja pada beberapa cabang usahatani dengan beberapa komoditas yang diusahakan sepanjang tahun. Sumberdaya dapat digunakan secara optimal. 2. Mengurangi resiko terutama yang berkaitann dengan pendapatan. Kegagalan dari suatu cabang usaha, termasuk resiko turunnya harga dapat ditutupi oleh cabang usahatani lainnya. Hal ini didukung oleh hasil penelitian Wicaksono 2006 yang dilakukan di Kabupaten Cianjur. Tingkat pendapatan petani lahan luas lebih tinggi dari petani lahan sempit, karena petani lahan luas lebih berdiversifikasi dibandingkan petani lahan sempit. Hal ini diketahui dari penghitungan indeks diversifikasi dihasilkan nilai yang lebih tinggi pada petani lahan luas. Usahatani sayuran ponpes menerapkan pola pergiliran tanaman yang sangat kompleks. Karena itu dalam penelitian ini akan dikaji sejauh mana manfaat yang diperoleh dengan menerapkan pola pergiliran tanaman.

2.5 Kajian Empiris Pendapatan Usahatani Sayuran

Dokumen yang terkait

Analisis Usahatani Pola Tumpang Sari di Lahan Kering Berdasarkan Skala Usaha(Studi Kasus: Desa Deram Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Karo)

3 53 99

Analisis Usahatani Jeruk Manis (Citrus)(Studi Kasus: Desa Suka, Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo)

59 303 67

Keragaan dan Peranan Pengembangan Agribisnis Pada Lembaga Mandiri yang Mengakar di Masyarakat (LM 3) (Studi Kasus pada PP Al-Ittifaq Kampung Ciburial, Desa Alam Endah, Kec. Ciwidey, Kab. Bandung)

0 12 115

Analisis Proses Keputusan Konsumen Berkunjung Ke Agrowisata Stroberi Di Desa Alam Endah Kecamatan Rancabali Kabupaten Bandung Jawa Barat

4 20 118

Analisis Pendapatan Usahatani dan Optimalisasi Pola Tanam Sayuran di Kelompok Tani Pondok Menteng Desa Citapen, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

8 46 272

Analisis Pendapatan Usahatani Sayuran di Desa Panundaan, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat

10 42 80

STRATEGI PEMBENTUKAN JIWA KEWIRAUSAHAAN SANTRI DI PONDOK PESANTREN AL-ITTIFAQ KECAMATAN RANCABALI, KABUPATEN BANDUNG

1 37 126

DAMPAK PROGRAMPEMBERDAYAAN SANTRI DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MELALUI KEGIATAN AGRIBISNIS : Studi Deskriptif Pesantren Al-Ittifaq Desa Alam Endah Kecamatan Rancabali Kabupaten Bandung.

2 7 46

PENGUATAN ECONOMIC CIVIC DALAM MEMBENTUK KEMANDIRIAN SANTRI SEBAGAI WUJUD GOOD GOVERNANCE : Studi Kasus Pondok Pesantren Al-Ittifaq Kecamatan Rancabali Kabupaten Bandung - repository UPI T PKN 1402409 Title

1 6 3

KORELASI POLA TANAM DAN PENDAPATAN USAHATANI SAYURAN DAUN DESA BALUNIJUK KECAMATAN MERAWANG KABUPATEN BANGKA SKRIPSI

0 0 18