Prosedur Pelaksanaan Etnografi Studi Etnografi

IPS SMP KK H 75 ini menyediakan suatu kerangka pengarah bagi studi tentang kelompok berkebudayaan sama tersebut. Kerangka itu juga akan memengaruhi analisis tentang kelompok berkebudayaan sama tersebut. Temanya dapat mencakup beberapa topik, seperti enkulturasi, sosialisasi, pembelajaran, kognisi, dominasi, ketidaksetaraan, atau perkembangan anak dan orang dewasa. 4 Dari banyak sumber data yang telah dikumpulkan, etnografer menganalisis data tersebut untuk menyusun suatu deskripsi tentang kelompok berkebudayaan sama tersebut, tema yang muncul dari kelompok tersebut. Sang etnografer kemudian berlanjut pada analisis pola atau topik yang memperlihatkan bagaimana kelompok kebudayaan tersebut berjalan, dan diakhiri dengan suatu gambaran menyeluruh tentang bagaimana suatu sistem berjalan. 5 Menyusun rangkaian aturan atau teori tentang bagaimana kelompok berkebudayaan sama tersebut berjalan sebagai hasil akhir dari analisis ini. Hasil akhimya adalah potret kebudayaan yang holistik dan kelompok tersebut yang mencakup pandangan dari para partisipan emis dan juga pandangan dari peneliti etis. Peneliti mungkin juga memberikan kebermanfaatan dengan menghasilkan rekomendasi bagi kebutuhan dan kelompok tersebut atau menyarankan perubahan dalam masyarakat. Gambar 11. Contoh hasil penelitian Studi Etnografi

5. Studi Kasus

Riset studi kasus mencakup studi tentang suatu kasus dalam kehidupan. Dalam konteks atau setting kontemporer Creswell 2014, Kaelan 2012, Yin, 2009 menyatakan bahwa studi kasus bukanlah metodologi, melainkan pilihan tentang sesuatu yang hendak dipelajari. Kasus dalam sistem terbatas, yang 76 dibatasi oleh waktu dan tempat, yang lain menganggapnya sebagai strategi penelitian atau strategi riset komprehensif. Penelitian studi kasus adalah pendekatan kualitatif yang mengeksplorasi kehidupa nyata, sistem terbatas kontemporer kasus. Satuan analisis dalam studi kasus bisa berupa kasus majemuk studi multi situs atau kasus tunggal. Pendekatan studi kasus sangat familier bagi para ilmuwan sosial karena popularitasnya dalam psikologi Freud, hukum hukum kasus, dan sains politik laporan kasus. Riset studi kasus memiliki sejarah yang panjang dan khas dalam banyak disiplin. Studi kasus tentang Kepulauan Trobriand dan antropolog situs Malmowski, studi tentang keluarga dan sosiolog Perancis LePlay, dan studi kasus dan Jurusan Sosiologi Universitas Chicago dari 1920- an dan 1930-an hingga 1950-an misalnya, studi 1958 oleh Thomas dan Znaniecki tentang para petani Polandia di Eropa dan Amerika sebagai anteseden dan riset studi kasus kualitatif. Sekarang, para penulis studi kasus memiliki banyak teks dan pendekatan yang dapat dipilih. Buku paling mutakhir dan Stake 2006 tentang analisis studi kasus majemuk menyajikan pendekatan langkah-demi-langkah step-by-step dan menyediakan banyak ilustrasi tentang studi kasus majemuk di Ukraina, Slowakia, dan Rumania.

a. Ciri Studi Kasus