Hakikat Permainan Monopoli Akuntansi

setiap transaksi akan dicatat dan diikhtisarkan menjadi sebuah laporan keuangan. 40 Dari uraian yang sudah dipaparkan di atas, dapat disimpulkan bahwa permainan monopoli adalah permainan papan yang menggunakan sistem ekonomi. Permainan ini berkompetisi dalam mengumpulkan kekayaan dari beberapa transaksi yang terjadi seperti pembelian, penyewaan dan pertukaran tanah melalui media uang mainan. Bedanya dengan permainan monopoli akuntansi terletak pada target pemain dan desain monopoli. Monopoli ini digunakan sebagai media pembelajaran dalam menyampaikan materi akuntansi yang disesuaikan dengan konteks akuntansi dilapangan. Seperti pada materi perusahaan dagang, monopoli tersebut berisi beberapa transaksi yang terkait pada perusahaan tersebut, kemudian pemain dituntut untuk mencatat setiap transaksi yang terjadi.

C. Akuntansi Kelas XII

1. Pengertian Akuntansi

Akuntansi merupakan cabang ilmu dari ilmu ekonomi, dan disatukan dalam pelajaran ekonomi untuk jurusan IPS. Pada kurikulum KTSP, cakupan materi ini difokuskan pada perilaku akuntansi jasa dan dagang. Peserta dituntut untuk mencatat transaksi yang terjadi pada perusahaan tersebut sesuai siklus akuntansi sehingga menghasilkan laporan keuangan yang berguna untuk para pemakainya. Menurut American Institute of Certified Public Accountants AICPA akuntansi adalah suatu kegiatan jasa. Fungsinya adalah menyediakan data kuantitatif, terutama yang mempunyai sifat keuangan, dari kesatuan usaha ekonomi yang dapat digunakan dalam pengambilan keputusan-keputusan ekonomi dalam memilih alternatif-alternatif dari 40 Ibid. suatu kegiatan. 41 Definisi di atas menjawab pertanyaan di atas dari sudut pandang kegiatan jasa. Menurut Charles T. Horngren, dan Walter T. Harrison dalam bukunya, “akuntansi accounting adalah sistem informasi yang mengukur aktivitas bisnis, memproses data menjadi laporan, dan mengomunikasikan hasilnya kepada para pengambil keputusan. ” 42 Menurut Rudianto dalam bukunya, akuntansi adalah sebuah sistem informasi yang menghasilkan informasi keuangan kepada pihak-pihak yang berkepentingan mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi suatu perusahaan. 43 Defini akuntansi dari berbagai ahli di atas, dapat disimpulkan bahwa akuntansi merupakan sistem pencatatan untuk mempersiapkan laporan keuangan yang digunakan untuk mengambil keputusan yang berhubungan dengan keuangan bagi para pemakainya yaitu, manajer, investor, pemilik perusahaan, kreditor, dan pemerintah. Akuntansi merupakan pelajaran yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari ketika melakukan transaksi. Akuntansi memberikan penjelasan bagaimana pentingnya proses pencatatan data keuangan yang menyangkut kas, buku besar, hutang usaha, piutang usaha hingga saat menyajikan laporan keuangan. Firman Allah SWT dalam surat Al- Baqarah ayat 282: ت تك ف ّ س جأ إ ت ت إ آ ّ ّ أ ع ّ ت ف َّ ّ ع ك ت أ ت ك أ ا ع ت ك ّ ح أ س ّ ح ع ّ ك إف ش س ا ّ َّ ّت ش شتس ع ّ ف ّ أ ع طتس ا أ عض إف ج أ ء ّش ض ت ّ تأ ج ف ج ا ع إ ء ّش أ ا خأ حإ ك تف حإ ّ ضت 41 Zaki Baridwan, Intermediate Accounting, Yogyakarta: BPFE-Yogyakarta, 2004, Cet. I, h. 1 42 Charles T. Horngren dan Walter T. Horrison Jr, Akuntansi, Jakarta: Erlangga, 2007 Cet. I, h. 4 43 Rudianto, Pengantar Akuntansi, Jakarta: Erlangga, 2008, h. 4 جأ إ ك أ غص ت ت أ أست ّش أ َّ ع طس أ ع س ف ت ض ح ت ت أ ّاإ ت ت ّاأ أ ش ا ت ك ّ ض ا تع ت إ شأ ت ت ّاأ ج ع ت إ ع َّ ّت سف ّ إف ء ش َّ َّ ع Artinya : “Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu bermu’amalah tidak secara tunai untuk waktu yang ditentukan, hendaklah kamu menuliskannya. dan hendaklah seorang penulis di antara kamu menuliskannya dengan benar. dan janganlah penulis enggan menuliskannya sebagaimana Allah mengajarkannya, maka hendaklah ia menulis, dan hendaklah orang yang berhutang itu mengimlakkan apa yang akan ditulis itu, dan hendaklah ia bertakwa kepada Allah Tuhannya, dan janganlah ia mengurangi sedikitpun dari pada hutangnya. Jika yang berhutang itu orang yang lemah akalnya atau lemah keadaannya atau dia sendiri tidak mampu mengimlakkan, Maka hendaklah walinya mengimlakkan dengan jujur. Dan persaksikanlah dengan dua orang saksi dari orang-orang lelaki di antaramu. Jika tak ada dua orang lelaki, maka boleh seorang lelaki dan dua orang perempuan dari saksi-saksi yang kamu ridhai, supaya jika seorang lupa Maka yang seorang mengingatkannya. janganlah saksi-saksi itu enggan memberi keterangan apabila mereka dipanggil; dan janganlah kamu jemu menulis hutang itu, baik kecil maupun besar sampai batas waktu membayarnya. Yang demikian itu, lebih adil di sisi Allah dan lebih menguatkan persaksian dan lebih dekat kepada tidak menimbulkan keraguanmu. Tulislah mu’amalahmu itu, kecuali jika mu’amalah itu perdagangan tunai yang kamu jalankan di antara kamu, maka tidak ada dosa bagi kamu, jika kamu tidak menulisnya. dan persaksikanlah apabila kamu berjual beli; dan janganlah penulis dan saksi saling sulit menyulitkan. Jika kamu lakukan yang demikian, maka Sesungguhnya hal itu adalah suatu kefasikan pada dirimu. dan bertakwalah kepada Allah; Allah mengajarmu; d an Allah Maha mengetahui segala sesuatu.”

2. Materi Akuntansi Kelas XII

a. Akun-akun yang digunakan pada perusahaan dagang

1. Pembelian adalah akun yang hanya digunakan untuk menampung penjualan barang dagangan perusahaan. 2. Retur pembelian adalah akun yang digunakan untuk menampung sejumlah barang yang telah dibeli tetapi dikembalikan lagi oleh penjual karena ketidaksesuaian pesanan. 3. Potongan tunai pembelian adalah akun yang digunakan untuk menampung sejumlah diskon yang telah diberikan oleh pihak produsen supplier kepada pihak pembeli karena telah membayar secara tunai atau dalam waktu yang telah ditentukan. 4. Beban angkut pembelian digunakan untuk menampung transaksi beban transportasi yang dikeluarkan pada saat membeli barang dagangan. 5. Penjualan adalah akun yang hanya digunakan untuk menampung penjualan barang dagangan perusahaan. 6. Retur penjualan digunakan untuk menampung sejumlah barang yang telah dijual tetapi dikembalikan lagi oleh pihak pembeli karena ketidaksesuaian pesanan. 7. Potongan tunai penjualan adalah akun yang digunakan untuk menampung sejumlah diskon yang telah diberikan oleh pihak penjual kepada pelanggannya, karena telah membayar secara tunai atau dalam waktu yang telah ditentukan. 8. Beban angkut penjualan digunakan untuk menampung transaksi beban transportasi yang dikeluarkan pada saat menjual barang dagangan. 9. Persediaan barang adalah untuk menunjukkan jumlah barang dagangan yang dimiliki perusahaan pada awal atau akhir periode akuntansi tertentu. 10. Harga pokok penjualan digunakan untuk menampung harga pokok atau harga beli barang yang dijual di dalam suatu periode akuntansi tertentu.

Dokumen yang terkait

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 4 BINJAI TAHUN PEMBELAJARAN 2015/2016.

0 3 25

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SCAFFOLDING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IPS SMA ANGKASA LANUD SOEWONDO MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

0 4 28

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBING PROMTING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IPS SMA NEGERI 1 SELESAI TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

0 2 26

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBINGPROMPTING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IPS DI SMA NEGERI 3 TANJUNGBALAI TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

0 4 26

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO VISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IPS SMA NEGERI 1 SALAK KAB. PAKPAK BHARAT T.P 2016/2017.

3 14 29

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN JOBSHEET TERHADAP HASIL BELAJAR MYOB SISWA KELAS XII AKUNTANSI DI SMK JAMBI MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

2 11 27

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBING PROMPTING TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA KELAS XII IPS SMA NEGERI 11 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2016/2017.

0 2 35

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE TERHADAP HASIL BELAJAR AKUNTANSI SISWA DI KELAS XII IPS SMA PRIMBAN MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2012/2013.

0 0 20

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN RESITASI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA AKUNTANSI : Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Cibeber pada Materi Jurnal Khusus.

1 3 40

PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI : Penelitian Terhadap Siswa Kelas XII IPS di SMA Negeri 18 Bandung.

1 5 40