Metode Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

4. Pengolahan dataanalisis

5. Seminar hasil 6. Ujian Tesis

B. Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen. Sasaran kegiatan penelitian dicapai apabila penelitian yang dilakukan menggunakan metode yang tepat. Menurut Hadari Nawawi 1993: 61, “metode berarti cara untuk mencapai tujuan penelitian yaitu untuk memecahkan masalah”. Metode penelitian digunakan untuk menguji hipotesis dengan menggunakan teknik tertentu, sehingga metode penelitian merupakan cara menemukan, mengembangkan, menguji kebenaran obyek penelitian dengan menggunakan metode ilmiah. Metode yang di gunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan eksperimen. Pendekatan eksperimen dilaksanakan dengan melakukan percobaan terhadap kelompok eksperimen dan kelompok kontrol untuk mencari hubungan sebab akibat antara dua faktor yang segaja ditimbulkan oleh peneliti dengan mengeliminasi faktor yang mengganggu. Penelitian eksperimen ini dilakukan untuk melihat sebab akibat dari perlakuan penerapan pendekatan pembelajaran bermedia VCD dan Overhead Projector OHP terhadap prestasi belajar mata pelajaran anatomi di tinjau dari motivasi belajar mahasiswa.

1. Desain Penelitian

Menerapkan metode ilmiah dalam praktek penelitian diperlukan suatu desain penelitian yang sesuai dengan kondisi dan memiliki keseimbangan dengan penelitian yang dilakukan. Desain penelitian yang dipergunakan harus mengikuti metode penelitian. Menurut Moh. Nazir 2000: 99, “desain penelitian merupakan serangkaian proses yang diperlukan dalam perencanaan dan pelaksanaan penelitian ataupun hanya mengenai pengumpulan dan analisa data”. Rancangan atau Desain penelitian dengan menggunakan desain faktorial 2 x 2, dimana masing-masing variabel bebas mempunyai dua nilai. Variabel bebas pertama X1 penerapan media pembelajaran VCD dan Overhead Projector OHP yang di manipulasi disebut variable eksperimental sedangkan variable bebas kedua X2 motivasi belajar dibagi menjadi dua tingkatan disebut variable atribut. Pengaruh perlakuan eksperimen terhadap variable terikat Y prestasi belajar mata pelajaran anatomi dinilai setiap tingkatan. Untuk lebih jelasnya, desain faktorial 2 x 2 sebagai berikut. Tabel 5. Rancangan Analisis Desain Faktorial 2 x 2 Motivasi Belajar B Penerapan Media Pembelajaran A VCD A1 OHP A2 Motivasi Tinggi B1 A1B1 A2B1 Motivasi Rendah B2 A1B2 A2B2 Keterangan: A : Media pembelajaran A1 : Media VCD A2 : Media Overhead Projector OHP B : Motivasi Belajar B1 : Motivasi Belajar Tinggi B2 : Motivasi Belajar Tinggi A1B1 : Kelompok mahasiswa dengan perlakuan penerapan media pembelajaran VCD yang mempunyai motivasi tinggi. A2B1 : Kelompok mahasiswa dengan perlakuan penerapan media pembelajaran Overhead Projector OHP yang mempunyai motivasi tinggi. A1B2 : Kelompok mahasiswa dengan perlakuan penerapan media pembelajaran VCD yang mempunyai motivasi rendah. A2B2 : Kelompok mahasiswa dengan perlakuan penerapan media pembelajaran Overhead Projector OHP yang mempunyai motivasi rendah.

2. Variabel Penelitian

Variabel yang digunakan dalam penelitian perlu di identifikasikan dan diklasifikasikan. Jumlah variabel yang digunakan tergantung dari luas dan sempitnya penelitian yang dilakukan. Menurut Moh. Nazir 2000: 149, “variabel adalah konsep yang mempunyai bermacam nilai, sehingga variabel merupakan sifat karakteristik yang mempunyai nilai numeric atau kategori”. Dalam penelitian ini ada beberapa variabel yang ditetapkan oleh peneliti sebelum memulai pengumpulan data. Penelitian ini melibatkan dua variable bebas dan satu variable terikat, untuk lebih jelasnya tiga variabel tersebut dapat diuraikan sebagai berikut: a. Variabel bebas pertama X1 adalah: 1. penerapan media pembelajaran VCD dan 2. Penerapan media pembelajaran Overhead Projector OHP. Ini merupakan variabel aktif variabel yang dimanipulasi. b. Variabel bebas kedua X2 adalah motivasi mahasiswa, yang terdiri dari: 1 motivasi tinggi dan 2 motivasi rendah yang tidak di manipulasi, namun dimasukkan dalam desain penelitian untuk dijadikan variable moderat, sehingga dapat dilihat interaksinya dengan variable aktif dalam mempengaruhi variabel terikat. Motivasi belajar termasuk jenis data sinambung yaitu ordinal. Penyebaran instrument berupa motivasi belajar yang terdiri dari item soal yang disusun berdasarkan kisi-kisi motivasi belajar. Pengabungannya dilakukan perhitungan skor rata-rata dari hasil tes motivasi, skor rata-rata digagungkan pada siswa yang memiliki motivas tinggi, sedangkan skor-skor yang sama atau berada dibawah mean digabungkan pada motivasi rendah. c. Variable terikat Y adalah prestasi belajar mata pelajaran anatomi. Prestasi belajar mata pelajaran anatomi termasuk jenis data sinabung yaitu data interval. Penyebaran instrument berupa tes evaluasi mata pelajaran anatomi dengan menggunakan tes obyektif.

C. Definisi Konseptual dan Operasional Variabel