Definisi Konseptual dan Operasional Variabel

b. Variabel bebas kedua X2 adalah motivasi mahasiswa, yang terdiri dari: 1 motivasi tinggi dan 2 motivasi rendah yang tidak di manipulasi, namun dimasukkan dalam desain penelitian untuk dijadikan variable moderat, sehingga dapat dilihat interaksinya dengan variable aktif dalam mempengaruhi variabel terikat. Motivasi belajar termasuk jenis data sinambung yaitu ordinal. Penyebaran instrument berupa motivasi belajar yang terdiri dari item soal yang disusun berdasarkan kisi-kisi motivasi belajar. Pengabungannya dilakukan perhitungan skor rata-rata dari hasil tes motivasi, skor rata-rata digagungkan pada siswa yang memiliki motivas tinggi, sedangkan skor-skor yang sama atau berada dibawah mean digabungkan pada motivasi rendah. c. Variable terikat Y adalah prestasi belajar mata pelajaran anatomi. Prestasi belajar mata pelajaran anatomi termasuk jenis data sinabung yaitu data interval. Penyebaran instrument berupa tes evaluasi mata pelajaran anatomi dengan menggunakan tes obyektif.

C. Definisi Konseptual dan Operasional Variabel

Variabel penerapan media pembelajaran VCD dan Overhead Projector OHP X1 sebagai variabel bebas pertama. Penerapan media pembelajaran merupakan pendekatan pembelajaran yang menghubungkan atau mengaitkan materi pembelajaran dengan situasi nyata, sehingga siswa mampu menghubungkan dan menerapkan kompetensi hasil belajar dalam keseharian, sedangkan penerapan media pembelajaran bermedia merupakan penerapan pendekatan pembelajaran yang menggunakan media pembelajaran berupa VCD dan Overhead Projector OHP dalam kegiatan pembelajaran. Definisi konseptual variabel pendekatan pembelajaran bermedia VCD adalah pendekatan pembelajaran yang menghubungkan atau mengaitkan materi pembelajaran dengan situasi nyata disertai dengan penggunaan media VCD yang mampu menyampaikan bentuk informasi gambar, suara dan gerakan berisi pesan berupa fakta bersifat informative dan instruksional. Definisi konseptual variabel penerapan pembelajaran bermedia Overhead Projector OHP adalah pendekatan pembelajaran yang menghubungkan materi pembelajaran dengan menggunakan media Overhead Projector OHP yang merupakan salah satu alat yang digunakan untuk memproyeksikan gambar atau tulisan pada dan transparansi film yang diletakkan diatas Overhead Projector OHP dan diproyeksikan ke layar, sehingga diperoleh gambartulisan yang lebih besar dari aslinya. Kemampuan projector memperbesar gambartulisan membuat media ini berguna untuk menyajikan informasi pada kelompok yang besar dan pada semua jenjang. Overhead Projector OHP dirancang untuk dapat digunakan di depan kelas sehingga dosen dapat selalu berhadapan atau menatap mahasiswa. Secara operasional variable penerapan media pembelajaran bermedia VCD dan Overhead Projector OHP diperoleh dari pelaksanaan eksperimen dalam bentuk proses pembelajaran anatomi dengan penerapan pembelajaran bermedia VCD pada kelompok eksperimen dan penerapan pendekatan pembelajaran bermedia Overhead Projector OHP pada kelompok kontrol. Variable motivasi mahasiswa sebagai variable bebas kedua X2. Definisi konseptual motivasi merupakan suatu energi pendorong yang dapat mengerakkan dan menumbuhkan keinginan untuk belajar mahasiswa. Tanpa adanya pendorong atau pengerak, sangat sedikit keberhasilan mahasiswa dalam belajar. Selain itu motivasi belajar mahasiswa merupakan cara mahasiswa dalam belajar, dimana motivasi merupakan suatu proses psikologis yang mencerminkan interaksi antara sikap, kebutuhan, persepsi dan keputusan yang terjadi pada diri seseorang. Motivasi sebagai proses psikologis yang timbul sebagai akibat faktor dari dalam diri seseorang itu sendiri yang disebut unsur instrinsik atau faktor dari luar disebut ekstrinsik. Siswa yang memiliki motivasi kuat akan memiliki banyak energy untuk melakukan kegiatan belajar, sebaliknya siswa yang memiliki motivasi rendah akan mempunyai sedikit energy untuk belajar. Variable prestasi belajar mata pelajaran anatomi sebagai variable terikat Y. Definisi konseptual variable prestasi belajar mata pelajaran anatomi yaitu adalah apa yang telah dapat diciptakan, hasil pekerjaan, hasil yang menyenangkan hati yang diperoleh dengan jalan keuletan kerja.

D. Instrument Penelitian