Tindak Tutur Ilokusi Jenis Tindak Tutur dalam Tuturan Ekspresif pada Wacana Humor

69

4.2 Jenis Tindak Tutur dalam Tuturan Ekspresif pada Wacana Humor

Politik “ Presiden Guyonan” Butet Kartaredjasa. Berdasarkan penelitian tindak tutur ekspresif pada wacana humor politik “ Presiden Guyonan” ditemukan jenis tindak tutur yaitu tindak tutur ilokusi, tindak tutur perlokusi, tindak tutur langsung, tindak tutur tak langsung, tindak tutur harfiah, dan tindak tutur tak harfiah.

4.2.1 Tindak Tutur Ilokusi

Tindak tutur ilokusi adalah tindak tutur yang mengandung maksud dan fungsi atau daya tuturan. Adanya maksud dari tuturan tersebut diujarkan merupakan indikator bahwa tuturan tersebut ilokusi. Berikut ini akan dikemukakan mengenai tuturan ekspresif yang di dalamnya terdapat jenis tindak tutur ilokusi. 1 MENYUMBAT KEKERASAN “ Saya memilih hukum dan keadilan ditegakkan. Saya masih punya sisa kepercayaan kepada polisi, jaksa dan hakim.” Mas Celathu mengambil keputusan. Tapi berhubung di negeri ini terkadang hukum masih bisa dikompromikan, Mas Celathu jadi khawatir. Pastilah berbagai tawaran penyelesaian secara kekeluargaan akan bersliweran. Mas Celathu akan berusaha menampiknya. Data 13 70 Tuturan Saya masih punya sisa kepercayaan kepada polisi, jaksa dan hakim, termasuk jenis tuturan ekspresif karena yang dimaksudkan agar tuturannya diartikan sebagai evaluasi tentang hal yang disebutkan di dalam tuturannya yaitu keraguan masyarakat akan keberadaan polisi sebagai aparatur negara. Dalam Tuturan tersebut juga terdapat jenis tindak tutur yakni tuturan ilokusi, karena tuturan tersebut dituturkan dengan maksud agar para aparat hukum dapat menegakkan sistem hukum dengan adil, tidak silau seumpama keluarga si pelaku panganiayaan bersiasat membeli pasal-pasal hukum di kantor polisi, di kejaksaan, bahkan di gedung pengadilan. Jenis tindak tutur yakni tindak tutur ilokusi juga dapat dilihat pada data berikut ini. 2 PRESIDEN GUYONAN Maka rakyat Indonesia dan Mas Celathu pun melihat dua proyek ajaib yang di-amin-I Presiden. Proyek Blue energi, mengubah air menjadi BBM. Dan proyek padi sakti, sekali tanam panen tiga kali dalam setahun. Luar biasa banget. Kedua proyek yang dibanggakan secara nasional itu telah diwujudkan. Dan allhamdulillah, keduanya gagal total. Data 248 Tuturan luar biasa banget. Kedua proyek yang dibanggakan secara naasional itu telah diwujudkan. Dan allhamdulillah, keduanya gagal total. Dalam penggalan wacana di atas terkandung jenis tuturan ekspresif karena yang dimaksudkan agar tuturannya diartikan sebagai evaluasi tentang hal yang 71 disebutkan di dalam tuturannya yaitu sebuah eksperimen yang telah disetujui, gagal dalam pelaksanaannya. Dalam tuturan tersebut juga terdapat jenis tindak tutur lain yakni tuturan ilokusi, karena tuturan tersebut dituturkan dengan maksud menyindir Presiden yang terlalu serius merespons prakarsa rakyatnya, sehingga meskipun sebuah eksperimen yang tak masuk akal, dan dipaksakan juga untuk bisa diterima oleh akal sehat. Akibat dari itu proyek tersebut gagal.

4.2.2 Tindak Tutur Perlokusi

Dokumen yang terkait

TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA WACANA RUBRIK KRIIING SURAT KABAR SOLOPOS Tindak Tutur Direktif Dan Ekspresif Pada Wacana Rubrik Kriiing Surat Kabar Solopos Edisi April 2015.

0 4 29

TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA WACANA RUBRIK KRIIING SURAT KABAR SOLOPOS Tindak Tutur Direktif Dan Ekspresif Pada Wacana Rubrik Kriiing Surat Kabar Solopos Edisi April 2015.

1 3 15

TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM SLOGAN DI WILAYAH KOTA SURAKARTA Tindak Tutur Ekspresif Dalam Slogan Di Wilayah Kota Surakarta.

0 2 16

TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM SLOGAN DI WILAYAH KOTA SURAKARTA Tindak Tutur Ekspresif Dalam Slogan Di Wilayah Kota Surakarta.

0 0 14

TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA DIALOG FILM GIE TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA DIALOG FILM GIE SUTRADARA RIRI REZA.

0 2 13

ANALISIS TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA WACANA PIDATO PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA SUSILO BAMBANG YUDHOYONO MASA JABATAN 2004-2009.

1 2 7

TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM WACANA NONRESMI DI KALANGAN GURU SD KECAMATAN BANYUDONO KABUPATEN Tindak Tutur Ekspresif Dalam Wacana Nonresmi Di Kalangan Guru SD Kecamatan Banyudono Kabupaten Boyolali.

0 0 14

TINDAK TUTUR EKSPRESIF DALAM WACANA NONRESMI DI KALANGAN GURU SD KECAMATAN BANYUDONO KABUPATEN Tindak Tutur Ekspresif Dalam Wacana Nonresmi Di Kalangan Guru SD Kecamatan Banyudono Kabupaten Boyolali.

0 1 15

TINDAK TUTUR EKSPRESIF DAN STRATEGI KESANTUNAN DALAM RUBRIK “SORAK SUPORTER DAN UMPAN BALIK”.

0 0 16

Analisis Humor dalam Tindak Tutur di Ser

0 0 6