Skenario Langkah—Langkah Kegiatan Pembelajaran

4 Lampiran 6 HUTAN MANGROVE

A. Pengertian Mangrove

Merupakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui yang termasuk kedalam salah satu jenis tanaman yang tumbuh di rawa-rawa yang berair payau, tumbuh pada zona pasang surut dan terletak di garis pantai yang digunakan untuk menahan gelombang yang datang dengan menggunakan akar-akarnya.

B. Karakteristik atau Ciri Hutan Mangrove

1. Tumbuhan Bakau bersifat unik karena merupakan gabungan dari ciri-ciri tumbuhan yang hidup di darat dan di laut. 2. Mampu tumbuh pada tanah berlumpur, air payau dan pada zona pasang surut 3. Mampu mengatasi kadar salinitas dengan cara yang berbeda-beda. ada yang mengeluarkan garam dari kelenjar khusus pada daunnya, sementara yang lainnya mengembangkan sistem akar napas untuk membantu memperoleh oksigen bagi sistem perakarannya.

C. Fungsi Hutan Mangrove

Hutan mangrove memiliki banyak fungsi bagi kehidupan sekitar, antara lain:

1. Fungsi Ekologis

a. Menjaga garis pantai agar tetap stabil b. Melindungi pantai dan tebing dari proses erosi atau abrasi c. Menahan tiupan angin kencang dari laut ke darat d. Menahan sedimen secara periodik sampai terbentuk lahan baru e. Sebagai kawasan penyangga proses intrusi atau rembesan air laut ke darat atau sebagai filter air asin menjadi tawar.

2. Fungsi Biologis

a. Sebagai kawasan pemijah atau asuhan bagi udang, ikan, kepiting, kerang dan sebagainya yang setelah dewasa kembali ke lepas pantai b. Sebagai kawasan untuk berlindung dan bersarang serta berkembang biak bagi burung dan satwa lain c. Sebagai habitat alami bagi berbagai jenis biota darat dan laut lainnya.

3. Fungsi Ekonomi

a. Penghasil kayu, misalnya kayu bakar, arang serta kayu untuk bahan bangunan dan perabotan rumah tangga b. Penghasil bahan baku industri, misalnya pulp, kertas c. Penghasil bibit ikan, udang, kerang, kepiting, telur burung, dll.

D. Manfaat Hutan Mangrove

1. Dapat mengurangi dampak bencana alam seperti badai dan gelombang air pasang. 2. Mencegah erosi dan intrusi air laut ke darat, sehingga pemukiman dan sumber air tawar dapat terjaga dan dapat dipertahankan. 3. Berbagai produk dari mangrove dapat dihasilkan baik secara langsung maupun tidak langsung, diantaranya: kayu bakar, bahan bangunan, keperluan rumah tangga, kertas, kulit, obat-obatan dan perikanan.

E. Flora dan Fauna Hutan Mangrove 1. Flora

a. Api-api Avicennia alba Belukar atau pohon yang tumbuh menyebar dengan ketinggian mencapai 25 m. Kumpulan pohon membentuk sistem perakaran horizontal dan akar nafas yang rumit. Keunikan yang dimiliki adalah adanya akar nafas yang biasanya tipis, berbentuk jari atau seperti asparagus yang ditutupi oleh lentisel. Kulit kayu luar berwarna keabu-abuan atau gelap kecoklatan. Manfaat dari keunikan akarnya adalah dapat membantu pengikatan sedimen dan mempercepat proses pembentukan daratan.