Data dan Analisis Kuesioner Tanggapan Mengenai Produk Media

129

4.1.5.2 Data dan Analisis Kuesioner Tanggapan Mengenai Produk Media

Pembelajaran Tanggapan mengenai produk media pembelajaran dilakukan setelah uji coba lapangan terbatas. Tanggapan mengenai produk dilakukan oleh sepuluh siswa kelas II dan guru kelas II SD Kanisius Eksperimental Mangunan. Kuesioner tanggapan mengenai media pembelajaran oleh guru sama dengan ahli. Pengisian kuesioner tanggapan dilaksanakan pada tanggal 24 November 2016 setelah bimbingan belajar dengan media pembelajaran bagian-bagian tubuh katak. Tabel 4.33 adalah tanggapan guru mengenai media pembelajaran bagian-bagian tubuh katak. Tabel 4.33 Tanggapan Mengenai Produk Media Pembelajaran oleh Guru Ahli No. Item Total Rerata 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Guru 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 44 4 Berdasarkan tanggapan mengenai produk media pembelajaran oleh guru pada tabel 4.33, didapatkan rerata skor sebesar 4. Apabila dibandingkan dengan tabel 3.11 halaman 60 rerata tersebut termasuk dalam kategori sangat baik. Lembar hasil tanggapan mengenai produk media pembelajaran oleh guru dapat dilihat pada lampiran 4.6 halaman 241. Selain diberikan kepada guru, kuesioner tanggapan produk media pembelajaran juga diberikan kepada siswa. Tabel 4.34 adalah hasil tanggapan produk media pembelajaran. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 130 Tabel 4.34 Hasil Tanggapan Produk Media Pembelajaran oleh Siswa Siswa No. Item Total Rerata 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Sel 4 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 42 3,82 Al 3 4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 42 3,82 Nin 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 41 3,72 Sif 4 4 4 3 4 3 4 3 4 4 4 41 3,72 Kay 4 4 4 4 3 4 4 3 3 3 4 40 3,64 Khel 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 44 4 Angy 4 4 4 3 4 4 4 3 4 4 4 42 3,82 Ry 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 42 3,82 Ovy 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 3 41 3,72 R 4 4 4 4 4 4 3 4 4 3 4 41 3,72 Rerata 41,6 3,78 Berdasarkan tanggapan mengenai produk media pembelajaran oleh siswa pada tabel 4.34, didapatkan rerata skor 3,78. Rerata skor tersebut apabila dibandingkan dengan tabel 3.11 halaman 69, rerata tersebut termasuk dalam kategori sangat baik. Lembar hasil tanggapan mengenai produk media pembelajaran oleh siswa dapat dilihat pada lampiran 4.7 halaman 243.

4.2 Pembahasan

4.2.1 Pengembangan Media Pembelajaran Bagian-bagian Tubuh Katak

Berbasis Metode Montessori Prosedur penelitian dan pengembangan ini dimodifikasi ke dalam lima tahap, yaitu potensi dan masalah, perencanaan, pengembangan bentuk awal produk, validasi produk, dan uji coba lapangan terbatas. Tahap pertama yaitu potensi dan masalah. Pada tahap potensi dan masalah ini, peneliti melakukan identifikasi masalah melalui kegiatan observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil identifikasi masalah, diketahui ketersediaan dan penggunaan media pembelajaran IPA di sekolah masih terbatas. Selain itu, siswa juga mengalami kesulitan dalam mengingat atau memahami materi IPA. Salah satu materi pembelajaran IPA